Adventure In The Dark

Adventure In The Dark
Tragedy 763 - Kembali ke dimensi



...***...


Dorothy memandangi liontin yang diberikannya. "Darimana kau mendapatkan foto mereka?"


"Jadi, sungguh mereka orang yang kalian bicarakan? Itu artinya... Kau tahu tentang kedua orang tuaku?" tanya Tessa.


"Tunggu, apa? Kau bilang mereka adalah orang tuamu?" Dorothy mengerutkan kening. Sementara itu Luna langsung mengecek foto yang ditunjukkan oleh Tessa. Begitu melihat foto itu, Luna langsung ingat kalau terakhir kali dia diculik adalah ketika ibunya sedang mengandung sembilan bulan.


"Aku baru ingat... Saat aku dibawa ke laboratorium, saat itu Mommy sedang mengandung sembilan bulan, dan kalau kau memiliki foto ini.. itu artinya kau adalah adikku?" Luna memandang Tessa. Ia memeluk wanita itu perlahan sambil tersenyum dengan haru.


Sekarang semuanya masuk akal kenapa Tessa memiliki foto Tiana dan Rivanno, karena sebenarnya dia adalah adik dari Luna. "Aku senang karena kita bisa bertemu... Aku lega juga karena ternyata aku masih memiliki keluarga..."



Tessa tak bisa membendung air matanya. Pertemuan dengan Luna seolah membongkar segala masa lalu yang menjadi teka-teki dalam hidupnya selama ini. Setelah semuanya terbongkar, Dorothy yang sudah menganggap Luna sebagai anaknya sendiri lantas memintanya untuk tinggal bersama dengannya dan Joe di tahun yang sama dengan Rei, Lucy dan yang lainnya.


Luna sempat bimbang karena dia baru bertemu dengan adiknya lagi. Tapi karena Rei dari masa depan memberikan mereka jalan, akhirnya dia menerima keputusan Tessa yang memilih untuk kembali ke masa depan dan hidup bersama Trish. Walaupun mereka berpisah di dimensi yang berbeda, tapi Rei dari masa depan mencoba memberikan mereka cara untuk tetap bisa bertemu satu sama lain.


Akhirnya setelah mengatakan kata-kata perpisahan, mereka semua pergi ke dimensi masing-masing. Rei dari masa depan kembali ke masa depan. Ke tahun 3354. Sementara Rei, Lucy dan yang lainnya kembali ke tahun 2020. Dengan bantuan Louis, mereka keluar dari celah waktu, dan kembali ke tahun tempat dimana mereka seharusnya berada.


Saat mereka kembali ke tahun 2020, mereka berada di pulau yang tak lain adalah pulau asli dari pulau yang ada di dalam celah waktu. Sipadan dan Ligitan. Pulau yang tak lain adalah pulau yang sempat menjadi sengketa antara Indonesia dan Malaysia, sebelum akhirnya pulau itu jatuh ke tangan Malaysia setelah keputusan sidang Mahkamah Internasional diputuskan pada tahun 2002.


Begitu berhasil kebanyakan ke tahun 2020. Louis segera memindahkan mereka dengan kekuatan teleportasinya kembali ke Jakarta. Tepatnya ke jembatan tempat biasa Rei, Elvina dan William bertemu. Mereka semua berkumpul di sana dengan ditemani oleh sinar matahari pagi yang perlahan mulai menyingsing. Mereka semua memutuskan untuk diam sejenak di sana dan menikmati pemandangan indah yang mereka lihat di seberang laut lepas sana.


Selama mereka menikmati pemandangan, Lusia sejak tadi hanya diam dan memandangi Rei. Menatap wajah tenang lelaki itu yang dihiasi oleh senyuman.


"Ada apa?"


...***...