
...***...
"Aku akan bergabung dengan kalian, dan aku akan membantu kalian!" kalimat itu terlontar dari mulutnya tanpa ragu.
Cato mengepalkan kedua tangannya erat. Ia benar-benar sudah yakin dengan keputusan yang di ambilnya, dan tidak akan ada lagi yang bisa mengubah keputusan itu. Sekarang yang ada dipikirannya hanyalah membantu Miles dan Martin menyempurnakan serum mereka lalu secara perlahan membantu mereka mengumpulkan pasukan untuk menguasai dunia. Itu jalan termudah untuk menghancurkan Claire.
...*...
Sejak keputusan yang diambilnya, Cato akhirnya resmi menjadi bagian dari proyek gila si kembar. Setelah pembicaraan hari itu, Cato mendatangi mereka ke kantor dan meminta mereka untuk membuat kesepakatan.
Dalam kesepakatan yang diajukan, Cato meminta agar dirinya mendapatkan bagian penting dalam proyek mereka ini. Dia ingin menjadi salah satu pemimpin yang nantinya mendapatkan kekuasaan yang sama dengan Miles dan Martin, dia juga ingin mereka berbagi pasukan dan memilih siapa yang akan berpihak padanya dan siapa yang tidak.
Tanpa bantahan atau tentangan, Miles dan Martin setuju-setuju saja dengan permintaannya. Begitu perjanjian mereka benar-benar di buat, mereka semua resmi bekerja sama dalam proyek itu.
Miles segera meminta Cato mengurus bagiannya. Dalam kasus ini, Cato hanya perlu menambahkan cairan khusus ke dalam serum yang di buatnya. Cairan yang dia maksud adalah cairan yang mampu membuat serum itu melawan sistem kinerja tubuh, karena dengan begitu, serum tersebut akan bisa memulai tugasnya. Mengganti sistem genetik yang ada dan mengevolusinya. Mengubah partikel-partikel dalam tubuh menjadi lebih sempurna.
Clakk!
Cato meneteskan cairan ke dalam serum dalam tabung kaca. Begitu cairan itu masuk, serum tersebut langsung bereaksi. Terjadi fenomena seperti sebuah air soda yang menggelembung ketika airnya di kocok. Namun tak lama, setelah reaksi dari cairan buatannya itu muncul, warna serumnya langsung berubah warna menjadi merah muda.
Cato menaruh tabung lain berisi cairan yang dibuatnya ke atas meja. Ia lalu menaikkan kacamata pelindungnya dan menatap cairan itu lebih dekat.
"Cairannya tercampur dengan sempurna," gumam lelaki itu sambil tersenyum simpul. Dia baru saja menyelesaikan tugas yang selama berminggu-minggu itu dia kerjakan. Setelah melalui berbagai macam percobaan dan berulangkali gagal, akhirnya dia bisa menemukan kombinasi yang tepat untuk menggabungkan cairan yang di buatnya dengan serum yang telah di buat oleh Miles sebelumnya.
Ceklek!
Pintu masuk terbuka dan tak lama Miles melangkah bersama Martin di sampingnya. Kedatangan mereka langsung membuat fokus Cato beralih. "Kalian datang di saat yang tepat!" ujar Cato sambil tersenyum ke arah mereka.
"Kau sudah selesai? Bagaimana hasilnya?" tanya Martin dengan raut wajah penasaran. Pria itu menatap tabung di tangan Cato. Cairan itu telah berubah menjadi warna merah muda dari warna semula.
"Aku sudah berhasil menemukan kombinasi yang tepat, dan cairannya seperti yang kalian lihat tercampur dengan sempurna!" Cato menunjukkan benda itu pada kedua rekannya.
"Bagus! Kalau begitu, kita hanya perlu mengujinya." Miles menarik tabung dalam genggaman Cato. Ia kemudian membawa cairan itu menuju mejanya.
"Sekarang pada siapa kita akan melakukan uji coba? Bukankah kita tidak punya kelinci percobaan di sini?"
...***...