Adventure In The Dark

Adventure In The Dark
Tragedy 515 - Masukkan dia, sekarang!



...***...


"Apa yang terjadi?" Semua evolver yang ada di buatnya bingung. Ia berusaha mencari keberadaan Joe yang mendadak terhalang kegelapan.


Bzztt! Bzztt!


Joe memanfaatkan kesempatan itu. Menyerang semua orang yang ada dengan kekuatan sengatan listriknya.


Semua evolver itu langsung terjatuh dan lumpuh dalam seketika.


Joe memanfaatkan kesempatan itu. Ia bergegas berlari menuju arah helikopter yang dilihatnya. Menghajar si pilot dan menerbangkan benda itu pergi dari sana.


"Dia lari!" Ron bangun dengan tergopoh-gopoh saat melihat helikopter itu di bawanya.


"Sial!" pekiknya penuh emosi.


Joe segera membawa helikopter itu menuju arah dimana dia datang.


Derek, bertahanlah. Aku akan membebaskanmu bagaimanapun caranya, batin Joe sambil mengemudikan helikopter itu menuju arah yang benar ke markasnya.


"Sial!" Ron segera menghubungi profesor dengan menggunakan telecosys miliknya. Menjelaskan apa yang telah dilakukan oleh Joe.



...*...


Cahaya itu lenyap. Bersamaan dengan itu, semua orang dibuat terkejut saat membuka mata dan tiba-tiba berada di apartemen Lucy dan Aland.


"Arghh!" Elvina dan William mengerang kesakitan saat mereka merasakan sengatan listrik luar biasa dari pergelangan tangan mereka.


Elvina dan William tersungkur jatuh di lantai sambil memegangi tangan mereka yang terasa sakit.


"Kalian kenapa? Apa yang terjadi?" Lucy dan Aland berucap panik.


"Ini adalah efek dari gelang pengaman yang Joe pasang pada mereka," jelas Rei yang berusaha tenang.


Louis, bantu aku. Bagaimana aku bisa membuka gelang ini? Rei berusaha meminta solusi dari Louis.


Gunakan kemampuan, tuan. Kekuatan petir yang tuan miliki akan bisa merusak sistem keamanan pada gelang itu.


Petir? Tapi bagaimana kalau Elvina dan William sampai terluka?


Itu tidak akan terjadi asalkan tuan memusatkan semuanya pada gelang mereka.


Baiklah, akan kucoba.


Dalam satu gerakan. Gelang itu langsung lepas dari pergelangan tangan mereka.


Elvina dan William pingsan setelah menerima cukup banyak sengatan listrik.


Brukk!


Tubuh keduanya tersungkur di lantai.


Lucy dan Aland masih menunggu penjelasan dari Rei mengenai apa yang mereka lewati selama Joe menggunakan kekuatannya untuk menghentikan waktu.


"Mereka pingsan. Apa yang harus kita lakukan?" Lucy berusaha membantu Rei.


"Kita bawa mereka ke kamar, biarkan mereka istirahat sejenak." Aland memberikan usulan.


Benar apa yang di katakan Aland, tuan. Lebih baik biarkan mereka beristirahat guna memulihkan energinya. Mereka akan sadar setelah semua energinya pulih, kata Louis.


"Okay. Ayo bawa mereka." Rei mengikuti saran dari Louis.


Ia lalu membawa Elvina dan William ke kamar kosong dengan bantuan Aland dan Lucy.


...*...


"Arghh!" Profesor memekik keras. Ia melemparkan telecosys yang baru digantinya ke lantai hingga hancur berkeping-keping.


"Ini tidak bisa dibiarkan. Dia semakin tidak terkendali."


"Aku harus segera mengambil tindakan!" Profesor mengepalkan tangannya erat. Ia muak dengan setiap informasi mengenai evolver yang mulai lepas kendali.


Pria itu lantas beranjak dari tempatnya. Ia bergegas pergi menuju laboratoriumnya.


Di sana, ia melihat Derek yang terkapar di tempat yang sudah disiapkannya.


Beberapa evolver lab sedang memeriksa keadaannya dan memastikan Derek siap untuk masa restart nya.


"Masukkan dia, sekarang!" titah profesor pada semua evolver lab yang ada.


Mereka semua mengangguk dan segera mengecek bagian akhir sebelum kemudian mengangkat tubuh Derek.


Mereka memasukkan tubuhnya ke dalam tabung inkubasi.


...***...