Re-system

Re-system
Monster Kuat di Era Kuno



Semalaman, selain meneguk arak dan menatap bulan purnama yang sangat indah. Tidak ada kegiatan lain yang Kai lakukan.


Dia terlalu tenggelam dalam pikirannya hingga tidak menyadari bahwa matahari sudah mulai terbit.


"Ah, ini sudah pagi?" Kai sedikit tersentak kaget dan kembali ke akal sehatnya ketika merasakan sinar hangat matahari mengenai kulitnya.


"Aku harus membangunkan mereka dan melanjutkan perjalanan menuju Gunung Xuanzhen."


Ketika Kai berdiri dan berbalik, dia terpaku di tempatnya ketika melihat Biao Jian dan Yu Chi Lan turun hanya dengan sehelai kain yang menutup tubuh mereka.


"Apa.yang kalian lakukan, cepat pakai baju kalian. Bagaimana jika ada orang lain datang.." Kai mengucapkan nya dengan sedikit marah.


"Ah, bukankah tidak ada orang disekitar sini?"


"Sudahlah, cepat pakai pakaian kalian.."


Mereka mengangguk dengan patuh dan kembali ke kamar, setelah mereka bertiga keluar, mereka langsung duduk di meja yang sedang Kai tempati.


"Kakak, kapan kita akan pergi ke Gunung Xuanzhen?" Biao Jian dengan suara lembut bertanya.


"Hmm, setelah sarapan kita akan langsung berangkat kesana.."


Sambil menunggu Liu Ya membersihkan lantai rumah makan, Kai memejamkan kedua matanya dan mulai sedikit melatih tubuhnya.


Dia mengambil secarik kertas dari dalam Inventory dan mulai memahami Rune kuno yang terdapat dalam kertas itu.


"Akhirnya setelah satu Minggu memahami apa yang ada di dalam kertas ini, sekarang aku tahu bagaimana memperbaikinya." Sebuah senyuman indah terukir di wajahnya.


Kai mengambil sebuah pena dari cincin ruang setelah itu mulai menulis ulang Rune kuno di secarik kertas hitam yang baru saja dia ambil.


Dia dengan hati-hati mengatur Qi miliknya kedalam pena tersebut agar pena itu tidak hancur.


Kai kemudian mulai menulis Rune kuno dengan hati-hati dalam secarik kertas itu.


Sesaat setelah Kai meletakkan pena di tangannya, dia mengukir Rune terakhir menggunjing darahnya.


Rune itu mengeluarkan cahaya terang dan mengejutkan mereka bertiga.


"Paman, apa yang barusan itu.." Meng Nie yang penasaran tidak dapat menahan diri untuk bertanya.


"Ya kakak, kertas itu baru saja bercahaya."


"Ini tidak aneh, jika kalian memahami tentang Rune Kuno, kalian juga bisa membuat jimat seperti yang aku lakukan."


Setelah itu selesai, Kai memesan sarapan yang cukup banyak dan itu habis dalam waktu sepuluh menit.


"Terimakasih bibi, ini uangnya.."


Liu Ya tidak menolak pemberian Zhukai seperti pertama kali, dia menerima uang itu dengan penuh terimakasih.


"Hati-hati ketika sampai di gunung nanti, ada beberapa Binatang buas kuat yang bersembunyi disana."


Kai mengangguk, menerima nasehat itu dengan baik dan segera berjalan menuju gunung.


Gunung Xuanzhen memiliki ketinggian 15 mil di atas tanah, akan lama jika Kai menaiki gunung itu dengan berjalan kaki.


Dia akhirnya mengubah tubuhnya menjadi naga dan menyuruh mereka bertiga naik.


"Nie, dimana tempat munculnya harta itu?"


"Aku tidak tahu Paman, guruku hanya berkata padaku bahwa harta itu akan muncul di gunung ini.."


Sebenarnya kepergian Meng Nie beberapa hari lalu adalah menyelidiki Gunung Xuanzhen secara menyeluruh. Tetapi bahkan setelah dua hari mengelilingi Gunung itu, Meng Nie belum dapat memastikan dimana tempatnya harta itu akan muncul.


Setelah setengah Jam mengelilingi Gunung Xuanzhen, Kai dan tiga gadis lainnya tidak menemukan apapun.


Di sebuah dataran yang ada di Gunung Xuanzhen, Kai terbaring dengan tubuhnya yang penuh dengan keringat.


"Tunggu Kai!.." Yu Chi Lan menghentikan langkahnya dan memejamkan kedua matanya.


Ketika dua mata indah itu terbuka, niat membunuh yang keluar darinya dapat Kai rasakan dengan sangat jelas.


"Lan'er, ada apa?" Kai sedikit khawatir ketika melihat wajah serius Yu Chi Lan.


"Hati-hati, di depan sana ada Binatang buas yang sangat kuat. Itu mungkin setara denganku." Yu Chi Lan memperingatkan.


"Apa!!.." Kai dan Biao Jian sangat terkejut mendengar itu dari Yu Chi Lan sendiri.


Meski Kai tidak pernah melihat Yu Chi Lan bertarung dengan kekuatan penuhnya, ia sangat mengerti betapa kuatnya seorang Dewa Semesta itu.


"Apakah dia berasal dari era kuno sepertimu?" Tanya Zhukai mendekat pada Yu Chi Lan.


"Sepertinya begitu, tetapi Aura kehidupannya telah hilang sepenuhnya.."


Kai memberi anggukan, meski dia belum sekuat Yu Chi Lan, tetapi tubuh fisiknya sangat kuat sampai-sampai Yu Chi Lan akan sedikit kesulitan memberikan Luk padanya.


"Baiklah, mungkin binatang itu yang menjaga gerbang masuknya. Ayo kita bunuh dia." Ucap Zhukai pada semua orang.


Dia memimpin di depan bersama dengan Yu Chi Lan di sampingnya, Kai juga telah memberitahu pada Biao Jian bahwa pertarungan itu akan berbahaya dan menyuruhnya masuk kedalam Dunia Jiwa. Tetapi Biao Jian menolak dengan tegas dan 8ngij bertarung bersama.


"Baiklah, tapi jangan paksakan dirimu." Kai membelai rambut Biao Jian dengan lembut dan menyuruhnya untuk berada di belakang.


Mereka berempat bersembunyi di balik pepohonan yang sangat lebat. Ketika Kai mengeluarkan kepalanya dari balik pohon untuk melihat, dia sangat terkejut.


"Mahluk apa itu.."


Melihat perubahan sikap Zhukai yang tiba-tiba, mereka bertiga tidak dapat menahan rasa penasaran untuk melihat.


Di depan sebuah Goa, terlihat seekor Naga berkepala tiga dengan empat kaki di tubuhnya.


Tetapi yang membuat Kai terkejut adalah sebagian tubuh Naga itu telah berubah menjadi tulang sedangkan sebagian yang lain masih utuh.


"I–Itu Gu Long!! Patriak Ras Naga Kuno!!.." Yu Chi Lan berkata dengan penuh ketakutan.


Di Era kuno ketika Ras-ras kuat masih berkuasa, orang yang berada di peringkat pertama diantara jutaan orang saat itu. Gu Long!.


Dia dikenal dengan sosok yang sangat kejam sampai-sampai tidak ada satupun orang yang berhasil menaruh luka pada tubuhnya.


Melihat kekuatan yang dimiliki Gu Long ketika dulu dan sekarang sangatlah jauh berbeda, jelas saja luka yang dialaminya telah mempengaruhi kekuatan miliknya.


Apalagi Kultivasinya, itu telah menurun sangat jauh.


"T–Tapi siapa orang yang bisa membuat Gu Long seperti ini, Apakah ada monster lainnya bersembunyi saat itu?" Yu Chi Lan berpikir keras dalam benaknya.


"Lan'er, apakah kamu mengenalnya?" Melihat ekspresi rumit di wajah Yu Chi Lan, Kai segera tahu bahwa Yu Chi Lan mengenal binatang buas di depannya.


"Tentu saja aku tahu, orang itu adalah penguasa Era Kuno di masa lalu. Bahkan gabungan dari Ras Phoenix belum cukup untuk mengalahkannya. Tapi jika kita melawannya di kondisinya saat ini, kesempatan kita untuk menang adalah 70 persen." Jelas Yu Chi Lan.


"Baiklah! 70 persen itu sudah cukup.."


Kai mengeluarkan Jimat yang baru dia buat beberapa saat yang lalu setelah itu merobek jimat itu menjadi dua.


Jdarrr!!..


Ledakan keras bercampur dengan hantaman petir membuat pepohonan di sekitarnya berubah menjadi abu.


Gu Long yang mendengar ledakan itu segera menoleh dengan acuh tak acuh dan menyeringai lebar.


"Sepertinya ada beberapa hama yang harus dibersihkan.."


***


Bersambung..