Blood Of Platinum

Blood Of Platinum
Bab 311. Kebenaran Untuk Dewan Sihir bag. 1



Di dalam ruang rapat Dewan Sihir saat ini, Lucas yang duduk dengan tenang melihat ke arah setengah elf yang berdiri di hadapannya.


“Duduklah” kata Lucas


Galaktika, nama dari setengah elf tersebut mulai berjalan dan duduk di kursi yang berhadapan dengan Lucas namun berada di jarak yang begitu jauh.


‘Dia…Lucas Xelhanien. Duke Xelhanien yang sekarang dan salah satu target utama kami selain Artifact dan Xenon van Houdsen’


‘Kenapa semua jadi begini?! Di saat aku bisa membunuhnya, aku justru ketauan lebih cepat oleh anak kecil!’


Galaktika mulai memunculkan ekspresi paniknya. Dia memperhatikan seluruh isi ruangan tersebut.


Tanpa hal-hal yang bisa menghentikan serangan dari musuh yang mungkin menyerang, Galaktika justru dibuat takut akan ketidakwaspadaan tersebut.


‘Ini tidak biasa. Normalnya, orang penting akan mendapatkan banyak pengawasan. Mungkinkah ini semacam trik atau sihir? Dia tidak memasang perisai sihir atau apapun. Apakah untuk memancing kami semua? Apa dia memang sudah tau mengenai hal ini?’


Lucas mulai membuka mulutnya.


“Perkenalkan, namaku Lucas Xelhanien”


“Aku sudah tau”


“Begitu. Syukurlah kalau kamu sudah tau siapa aku. Jadi, aku ingin tau siapa namamu”


“Bukankah kau juga sudah memiliki data yang valid tentang siapa aku”


Lucas mengambil kertas data yang didapatkannya dan mengirimnya dengan sihir ke tempat setengah elf itu duduk sekarang.


“……!” Galaktika terkejut. Dia tidak melihat data apapun di dalamnya. Namun, nama dan foto terlihat sangat jelas.


Lucas mulai bicara dengan wajah datarnya.


“Sistem data sihir kami adalah yang tercanggih. Tapi tidak memuat tentang data peserta itu adalah sebuah misteri”


“Ditambah lagi, bukan hanya kamu seorang yang mengalaminya. Kami memiliki 4 data ras setengah elf yang memiliki kesamaan dengan data yang kamu miliki”


“Jika ini disebut kebetulan, maka kebetulan ini adalah hal yang begitu jarang terjadi”


“……!” Galaktika mulai mengeluarkan keringat dan menelan ludahnya


Dia mulai berpikir, ‘Tampaknya benar kata Master, data kami memang tidak bisa terbaca oleh mereka termasuk sihir dan semuanya. Tapi karena aku sudah tertangkap secara tidak langsung, mau tidak mau aku harus berkata jujur atau aku akan mati’


Lucas kembali bicara.


“Aku sudah melihat dan mendengar semuanya”


-Deg


Galaktika langsung tidak bisa berkata apa-apa. Dia tidak tau kalau pemimpin Dewan Sihir sudah mengetahui semuanya. Akhirnya, dia menyadari bahwa semuanya sudah benar-benar tidak berjalan lancar seperti yang dikatakan oleh Emily saat bertarung dengannya.


“Aku yakin, adik kecilku sudah melakukan sesuatu yang istimewa padamu. Perlu kuingatkan bahwa berbeda denganku yang masih memiliki tingkat kesabaran yang baik, Emily memiliki tingkat kesabaran yang buruk”


“Bahkan jika disetarakan, sifatnya itu mirip dengan orang terkuat di seluruh wilayah timur ini yaitu Marquis Vermillion. Karena itu–”


“Penguji…maksudku, Emily Xelhanien mengatakan bahwa dia akan menjamin keselamatanku jika aku mengikuti perintahnya dan mau bekerjasama dengan pihak kalian!”


Galaktika langsung memotong kalimat Lucas dan mengatakan hal tersebut dengan nada panik. Wajahnya tidak berbohong dan ekspresinya terlihat jelas bahwa dia memang sedang dalam ancaman serius milik sang adik.


Lucas mengangguk.


Galaktika menghela napasnya. Dia mulai dari hal dasar, “Namaku adalah Galaktika. Aku adalah anggota dari kelompok ras setengah elf bernama Rebellenarmee. Aku…aku masuk untuk mengikuti ujian seleksi ini bersama ketiga temanku”


Lucas tidak berkata apapun dan hanya mendengarkan remaja bernama Galaktika menjelaskan semuanya.


“Seperti yang mungkin kau tau, kami adalah kelompok yang memiliki tujuan penting dalam menjalankan misi”


“Misi ya. Apakah salah satunya adalah membunuhku?”


“……” Galaktika terdiam


Lucas sudah mengetahui bahwa itu adalah kebenaran yang lebih dulu ditunjukkan oleh Mark. Dia tidak menemukan tanda-tanda bahwa Galaktika sedang berbohong.


Galaktika mulai menceritakan semua yang diperintahkan oleh tuannya kepada dirinya dan teman-temannya.


Selama cerita itu, Lucas benar-benar membagi pikirannya. Memantau jalannya seleksi ujian, mengawasi terduga penyusup lain yang dicurigainya serta mendengarkan penjelasan Galaktika.


Hal yang paling mengejutkan adalah penjelasan terakhir yang diberitaukan remaja itu padanya.


“Apa katamu?”


“Itu adalah misi tambahan yang diberikan kepada kami”


Lucas menatap remaja itu dengan tatapan sinisnya.


“Galaktika, benar kan?”


“Be–benar…”


“Aku paham dengan semua penjelasanmu itu. Sekarang, aku ingin mendengar jawabanmu dengan jujur. Apakah kamu mengetahui tujuan sesungguhnya dari Earl Midford mengincar kerajaan?”


“Tujuan…”


“Benar. Aku sudah mengetahui darimu soal tujuan dan tugas kalian menyusup ke dalam Akademi, tapi bagaimanapun juga…yang memerintahkanmu adalah pemimpinmu yang bekerjasama dengan salah satu dari keluarga pahlawan”


“Aku tidak bisa menutup mata tentang kasus yang akhir-akhir ini menimpa wilayah barat dan timur. Soal banyaknya warga yang tidak berdosa hilang dan terbunuh secara misterius adalah bukti bahwa sesuatu yang besar mulai direncanakan”


Galaktika tidak memiliki pilihan selain menceritakannya.


“Earl ingin menjadi yang terkuat. Dia ingin menciptakan dunia yang damai dan mengakhiri konflik dari kedua kubu”


“Kubu? Apa maksudmu?”


Sesuatu yang baru saja dikatakan oleh Galaktika berhasil membuat ekspresi wajah Lucas berubah.


Galaktika menceritakan semuanya.


“Earl Midford ingin membuat raja saat ini yaitu Raja Lucario menyesal karena telah menggunakan sihir yang seharusnya tidak dilakukannya. Beliau mengetahui bahwa hal itu sangat berdampak pada kondisi politik di dalam kerajaan”


“Saat adanya perpecahan yang menyebabkan Marquis Vermillion terdahulu meninggal, Raja Lucario mengaktifkan sihir yang menyegel seluruh ingatan seluruh penduduk”


“Sihir tersebut bisa menyegel seluruh ingatan yang berhubungan dengan peperangan 50 tahun lalu dan sejarah kelam yang membuat salah seorang kepala keluarga dari keluarga pahlawan terbunuh”


“……” Lucas tidak bisa berkata apapun


Bagaikan terkena serangan kejutan, kepalanya terasa sangat sakit. Dia berusaha untuk tenang, namun rasa sakitnya sama sekali tidak hilang.


‘Kenapa kepalaku sakit sekali?! Ini bukan rasa sakit kepala yang biasa’


Mendengar cerita dari Galaktika, Lucas seperti dipukul berkali-kali. Remaja yang ada di hadapannya melihat wajah pucat Lucas dan segera berhenti bercerita.


“Apa…kau baik-baik saja?”


“Aku tidak apa-apa”


“Aku rasa itu adalah efeknya. Kau akan mengingat semuanya”


“Mengingat semua?”


“Sihir yang telah diaktifkan oleh Raja Lucario dengan bantuan Marquis Midford sebelum beliau meninggal hampir lenyap darimu karena mendengar ceritaku ini. Hanya itulah yang bisa menghapus efek sihir yang menyegel ingatan kalian semua”


“Mungkinkah…” Lucas terlihat begitu syok


Galaktika dengan ekspresi serius melanjutkan seluruh cerita dan semua yang didengar darinya seperti sebuah dongeng untuk Lucas.


Peperangan 50 tahun yang lalu, terciptanya Artifact, perjanjian damai dan serangan kedua dari kelompok yang menolak hingga adanya rencana pembunuhan seperti sesuatu yang hampir mustahil di pikiran Lucas.


Itu yang awalnya ada dalam otaknya.


‘Kenapa kami semua bisa lupa dengan sejarah dan kejadian itu…apakah mungkin ini menjadi salah satu hal yang…’


Lucas menghentikan pemikirannya tersebut. Dia masih tidak ingin berspekulasi dengan keadaan dan mulai bertanya kembali.


“Mengenai sejarah, perang 50 tahun yang lalu dan yang lainnya…jika kamu mengingat hal tersebut, itu artinya kalian tidak terkena dampak sihir yang dilakukan oleh Yang Mulia Raja. Kenapa?”


“Kami tidak ada di saat saat itu. Ras setengah elf dan beastman yang masih menyimpan dendam pada kerajaan dan Negara ini memilih untuk mengungsi dan saat itu, hanya para teman kami yang pemberani itulah yang masuk ke lingkup parlemen”


“Saat pertikaian yang menyebabkan kematian Marquis Vermillion di sana, para teman-teman kami sudah tau bahwa mereka juga akan mati”


“Bersama dengan tekad itu, mereka berharap kerajaan tidak lagi menganggap kedua ras sebagai ras terkutuk dan kubu yang menolak kami mau menerima kehadiran serta kesetaraan kami di mata Negara ini”


“Namun semua itu salah. Pihak kerajaan yang membuat semua kekacauan itu dan akhirnya terjadilah hal itu”


Lucas bertanya dengan ekspresi yang masih sangat syok.


“Hal itu? Penyegelan ingatan kepada seluruh Negara? Tapi bagaimana bisa? Jumlah penduduk di sini ada banyak dan–”


“[Altergeist Memorygant: Mind Master], pernahkah kau mendengar sihir tersebut?”


-Deg


Dada Lucas seperti terkena serangan tak terlihat. Mendengar nama sihir tersebut, Lucas jelas mengetahuinya.


“Sihir manipulasi dan ingatan…tapi, itu telah dimasukkan ke dalam daftar sihir hitam. Kapan dan dimana serta siapa yang mengaktifkannya?!”


Galaktika mulai mengajak Lucas berpikir sekarang.


“Itu adalah sihir yang memiliki kondisi dimana si pengguna bisa menyegel seluruh atau sebagian ingatan yang ingin disegel atau memanipulasinya dengan mengorbankan nyawa”


“Seperti yang aku katakan padamu, Duke Xelhanien…kau dan seluruh warga Negara ini telah terkena sihir tersebut dan melupakan semua kejadian mengenai peperangan 50 tahun yang lalu dan kematian Marquis Vermillion”


“Jika kau yang sekarang paham dengan ucapanku, kita sambungkan dengan kasus sihir hitam itu”


"Menggunakan pengorbanan yang setara dengan banyaknya warga Negara dan mengaktifkan sihir penyegelan untuk jumlah yang begitu banyak, menurutmu kejadian apa yang mungkin akan masuk di akalmu sekarang?”


“Kejadian apa yang menyebabkan banyak orang-orang mati sehingga mereka bisa menjadi pengorbanan yang cocok?”


Lucas berpikir, “Perang. Tapi, peperangan 50 tahun lalu tersebut telah selesai dan pertikaian yang baru terjadi menurut penuturanmu itu adalah konflik di meja parlemen sehingga kubu pendukung dan penolak–”


Lucas mengerti sekarang. Dia telah mendapat jawabannya. Galaktika memperjelas semuanya.


“Sihir hitam itu menggunakan konflik pertikaian yang terjadi di meja parlemen dan pemberontakan yang melibatkan teman-temanku. Dan yang menjadi salah satu korban saat itu adalah Marquis Vermillion”


“Karena itu, kematian sesungguhnya dari sang Marquis tidak sama dengan yang tersebar. Itu karena saat pertikaian itu…kemungkinan besar Marquis ada di sana”


“Sihir itu aktif. Sedikit informasi, saat pertikaian terjadi di meja parlemen, Raja Lucario dan Master Dresden ada bersama Marquis yang artinya mereka juga menyaksikan semua itu”


******