The Vampire Princes First Love

The Vampire Princes First Love
Bab229.BERTEMU KEMBALI



Putri Lin Ying merasa gugup ketika dia menyadari jika arah larinya menemui jalan buntu, dengan perasaan takut dan dengan seluruh badan bergetar Putri lin Ying terus beringsut mundur ketika laki-laki bangsa manusia terus maju dan maju ke arah Putri lin Ying sambil tersenyum menyeringai laki-laki bangsa manusia menatap tajam seolah olah hendak menerkam mangsanya.


"Kau mau lari ke mana cantik, ayo, ke sinilah dekat denganku pisau ini tidak akan sakit untukmu."


"Pergi....! dan Jangan dekati aku lagi pergi kau," seru Putri lin Ying dengan bibir bergetar dan tubuh terus menerus beringsut mundur hingga tubuhnya tersudut didinding.


laki-laki bangsa manusia terkekeh melihat raut wajah Putri lin ling yang ketakutan, tanpa menunggu lama lagi dan tanpa menyia-nyiakan waktu lagi, laki-laki bangsa manusia itu segera menyambar tangan Putri lin Ying, akan tetapi dengan cepat dan sigap Putri Lin Ying yang bisa silat dan memiliki ilmu kanuragan cukup tinggi, berusaha melawan dengan menepis tangan dari bangsa manusia dengan disertai gerakan terbang untuk kali ini serangan dari laki-laki bangsa manusia gagal, akan tetapi dia tidak putus asa, kembali laki-laki bangsa manusia memberikan serangan kepada putri Lin Ying yang kali ini serangannya tidak bisa terbaca oleh Putri lin Ying hingga dengan sangat cepat gerakannya dapat menyambar tangan dari putri Lin Ying dan dengan hentakan yang kuat, tangan putri Lin Ying di tariknya sehingga tubuh putri Lin Ying masuk dalam pelukan laki-laki bangsa manusia.


"Diam....! jangan coba coba untuk bergerak, karena sedikit saja kamu bergerak dan berusaha lari dariku pisau ini tidak akan lagi berbasa basi padamu,"ancam laki-laki bangsa manusia yang kini mulai menarik tubuh putri Lin Ying untuk kembali ke ruang di mana ada sosok mayat wanita yang sedang di usahakan untuk bisa hidup kembali.


"lepaskan aku..! Aku tidak mau ikut denganmu lepaskan aku." teriak Putri lin Ying dalam ketakutan yang mana suaranya tidak akan ada yang bisa mendengar dan tidak akan ada orang yang bisa menolong nya.


laki-laki bangsa manusia itu terus menyeret dan membawa Putri lin Ying masuk ke dalam ruangan dimana laki-laki bangsa manusia itu mau mengadakan ritual penyajian darah perawan Putri lin Ying ikepada sosok mayat wanita yang menjadi junjungan nya.


kekuatan Putri Lin Ying yang tak sebanding dengan kekuatan laki-laki bangsa manusia membuat Putri Lin Ying tidak bisa melawan, laki-laki bahasa manusia sehingga dengan mudah laki-laki bangsa manusia itu menarik tubuhnya masuk ke dalam ruangan tempat ritual yang akan dilakukan.


tanpa ampun dan tanpa menunggu ataupun mengulur-ngulur waktu lagi, laki-laki bangsa manusia segera mendorong tubuh putri Lin Ying hingga jatuh terduduk di atas meja tempat ritual akan dilakukan.


menyadari dirinya dalam bahaya Putri Lin Ying segera bangkit dari terjatuhnya yang di dorong ke atas meja akan tetapi laki-laki bangsa manusia dengan cepat mendorong kembali tubuh Putri Lin Ying hingga tubuh putri Lin Ying tidak bisa bangkit dan bergerak lagi karena laki-laki bangsa manusia menodongkan pisaunya di leher Putri lin Ying.


Putri Lin Ying sudah tidak memiliki harapan lagi untuk hidup, untuk itu dia memjamkan matanya dalam keadaan pasrah, pisau meluncur dengan sangat cepat ke arah leher Putri lin Ying akan tetapi, sebelum pisau itu sampai pada leher Putri lin Ying sebuah tendangan yang sangat keras menghantam tangan laki-laki bangsa manusia yang sedang memegang pisau, sehingga pisau yang dipegangnya terpental jatuh ketanah, laki-laki Bangsa manusia merasa sangat geram dengan ulah sosok manusia yang dianggapnya kurang ajar dan Sudah berani mencampuri urusannya dan dengan lantang laki-laki bangsa manusia itu menantang sosok bayangan hitam yang berkelebat dan memberikan tendangan pada tangan nya.


"Hei...! siapa kau berani sekali kau mencampuri urusan ku," teriak laki-laki bangsa manusia dengan suara yang keras dan lantang.


sosok bayangan hitam yang berdiri membelakangi laki-laki bangsa manusia perlahan-lahan membalikkan badannya dan laki-laki bangsa manusia itu tercengang ketika mengetahui siapa yang lagi berdiri di depan matanya, ada sedikit rasa kaget, terkejut dan rasa khawatir akan tetapi dengan cepat laki-laki bangsa manusia itu mengatasi dan menutupi kegelisahan hatinya dengan tertawa.


"Hahaha.... rupanya ini kau.. lagi!" anak muda, bagaimana kabarmu, senang bisa berjumpa lagi dengan mu lagi,memang kalau sudah jodoh itu tidak akan lari kemana kita berjumpa lagi," sapa sang laki-laki Bangsa manusia yang sudah sangat mengenal Laki-laki yang ada di depannya yang tak lain adalah Pangeran Tatius.


Pertemuan antara Laki-laki bangsa manusia dan pangeran Tatius terjadi ketika Raja Barat Daya melakukan sebuah sayembara dimana yang menjadi pemenang nya akan mendapatkan putri Lin Ying dan menjadi suaminya serta mendapatkan sepertiga dari harta kekayaan kerajaan Barat Daya, kala itu Pangeran Tatius sama sekali tidak tertarik menggikuti sayembara dia hanya melakukan apa yang di minta kakaknya yaitu Pangeran Yervan untuk menggikuti sayembara dan sesuai kesepakatan jika Pangeran Tatius menang maka Pangeran Yervan lah yang akan menjadi pemenang nya dengan taktik Pangeran Yervan dan Pangeran Tatius memakai baju yang sama dan apabila Pangeran Tatius yang menang tidak ada yang akan curiga jika kemenangan itu diambil alih oleh Pangeran Yervan.


Ketika itu laki-laki bangsa manusia sangat unggul dan mampu menggalahkan semua Pangeran Pangeran yang menggikuti sayembara melihat semua Pangeran kerajaan manapun kalah maka putri Lin Ying menurunkan Dragon sebagai tantangan terakhir nya.


Dragon adalah seekor serigala yang sangat ganas dan memiliki kekuatan yang maha dahsyat dimana Dragon sering menang dalam uji pertandingan, akan tetapi ketika menghadapi Laki-laki bangsa manusia Dragon dibuat kalang kabut bahkan dibuat tak berdaya, laki-laki bangsa Manusia tidak mengenal kata Ampun pada lawan nya, meskipun Dragon sudah kalah dan tidak berdaya Laki-laki bangsa manusia tetap menyerang dan mengginginkan kematian nya, kala itu tidak ada yang bisa menolong dan melindungi Dragon lagi meskipun kerajaan menyatakan Dragon kalah dan laki-laki Bangsa manusia menjadi pemenangnya dia tetap menggincar kematian Dragon.


Melihat itu pangeran Tatius yang awalnya cuma menjadi penonton tidak tega dan akhirnya Pangeran Tatius dan Laki-laki bangsa manusia berhadapan, yang mana Pangeran Tatius mampu menahan semua serangan dari laki-laki bangsa manusia dan pada akhirnya Pangeran Tatius yang memenangkan pertandingan, karena kelicikan dan obsesi dari laki-laki bangsa manusia yang ingin menghidupkan kembali junjungan nya maka laki-laki bangsa manusia menculik putri Lin Ying dan membawanya lari masuk ke dalam goa dan lagi-lagi Pangeran Tatius yang merasa bertanggung jawab atas keselamatan putri Lin Ying maka Pangeran Tatius menggikuti laki-laki Bangsa manusia sampai ke goa dan terjadilah pertandingan antara dirinya dan laki-laki Bangsa manusia demi menyelamatkan Putri Lin Ying.


Dalam pertempuran kala itu laki-laki Bangsa manusia yang sudah kalah dan terdesak di bawa kabur sosok laki-laki tua yang menggenakan baju putih dan ternyata peristiwa kisah lalu, kini akan terulang kembali di mana Pangeran Tatius Kembali akan berhadapan dengan laki-laki bangsa manusia dan kali ini Pangeran Tatius harus lebih berhati-hati karena bisa jadi kekuatan laki-laki bangsa manusia ini bertambah tinggi.