
Selain Aaron, anggota keluarga Melverich yang lain, seperti Diego, Sarah dan juga Johnson, termasuk Grayson (meskipun diluar tampak acuh tak acuh dengan semua yang berhubungan dengan Aaron), semuanya selalu memperlakukan Zachary seperti anggota keluarga mereka.
Bahkan bukan sesuatu yang mengherankan, saat Sarah pergi keluar negeri, orang yang namanya disebutkan dalam list untuk mendapatkan oleh-oleh adalah Zachary, Anna dan juga Lila putri kecil mereka.
“Kamu mengenal Aldrich?” Aaron langsung bertanya dengan mengernyitkan dahinya.
Mengetahui kalau Zachary ternyata bisa menyebutkan nama Aldrich, adalah hal yang membuat Aaron merasa sedikit terkejut, karena banyak mutan yang tahu tentang seseorang yang berusaha mengumpulkan mutan lainnya untuk menghancurkan kehirupan manusia, tapi mereka tidak tahu persis nama pemimpin kelompok itu adalah Aldrich, sama seperti orang tidak mengetahui siapa sebenarnya mask men yang selama ini selalu berusaha melindungi manusia dan mutan lainnya yang lemah dan tidak mau bergabung dengan kelompok Aldrich.
“Sedikit banyak saya mengenal nama mengerikan itu, karena beberapa teman dan saudara saya menjadi korban kekejamannya.” Zachary berkata sambil menatap ke arah Aaron.
Sepertinya, sudah waktunya aku membuka semuanya di depan pak Aaron, tidak adalagi yang perlu aku sembunyikan lagi, agar pak Aaron juga mengenal dan mengerti tentang siap musuh yang sedang dia hadapi saat ini. Pak Aaron harus segera melawan kelompok Aldrich agar tidak jatuh lebih banyak korban lain.
“Salah satu alasan kenapa Aldrich menginginkan untuk menguasai dunia manusia dan mutan adalah karena dendam akibat hal buruk yang pernah dia alami.” Kernyitan di dahi Aaron semakin terlihat jelas begitu mendengar kata-kata Zachary.
“Apa maksud perkataanmu Zachary? Bagaimana kamu bisa tahu tentang itu? Masalah pribadi yang terjadi pada Aldrich?” Aaron kembali bertanya, karena dia tsendiri memang tidak pernah tahu kehidupan pribadi Aldrich, meskipun di kalangan para mutan, Aldrich tidak pernah menyembunyikan identitiasnya seperti yang sudah dilakukan oleh Aaron.
“Saya secara pribadi tidak mengenal Aldrich, dan dia juga tidak tahu tentang keberadaan saya. Yang saya tahu, saat itu kakak pertama saya yang sudah meninggal, dulunya adalah seorang peneliti yang bekerja di pemerintahan Amerika. Dia merupakan salah satu perwakilan dari tim pengembangan senjata biologis pemerintah yang diberi perintah untuk melakukan uji coba pada manusia korban mutasi yang memiliki kemmapuan super, yang keberadaannya memang sudah dicurigai sejak lama.” Zachary berkata sambil lagi-lagi menghela nafasnya.
“Biasanya kakak saya hanya berkutat di penelitian senjata biologis berupa virus yang melemahkan tubuh, tapi tidak sampai mematikan, hanya memberikan efek selama beberapa waktu, dan bisa disembuhkan dengan cepat dengan obat penawar. Tapi karena waktu itu beberapa mutan, termasuk Aldrich sempat ditangkap, kakak saya yang memang memiliki kemampuan menonjol di bidangnya itu langsung ditarik secara paksa untuk masuk dalam tim yang melakukan percobaan terhadap beberapa manusia korban mutasi.” Aaron langsung menahan nafasnya begitu mendengar penjelasan dari Zachary.
Sebagai sesama korban mutasi genetik, meskipun Aaron tidak pernah setuju dengan visi dan misi Aldrich untuk menguasai dunia dan menjadikan manusia normal sebagai budak-budaknya, tapi Aaron juga tidak akan pernah setuju jika orang-orang yang mengalami mutasi genetik seperti dia dijadikan bahan percobaan.
“Saat itu sebenarnya kakak saya sudah menentang keras dan berusaha menolak untuk masuk dalam tim itu, tapi justru istri dan anak kakak saya disandera dan diancam untuk dibunuh jika kakak saya menolak. Bahkan saya ingat, waktu itu saya dan kedua orangtua saya juga dikuntit oleh beberapa orang, yang saya yakin mereka adalah orang-orang yang segolongan dengan para penculik kakak ipar dan keponakan saya.” Zachary menghentikan kata-katanya sebentar, karena ingatan tentang bagaimana akhirnya keponakan, kakak ipar, bahkan kakak kandungnya sendiri meninggal saat itu, membuat hati Zachary masih saja merasakan kesedihan.
“Zachary, mungkin saat kamu sudah siap, kamu bisa melanjutkan ceritamu.” Aaron yang melihat bagaimana Zachary terdiam, dan beberapa kali terlihat menahan nafasnya dalam-dalam, menghela nafas dengan berat akhirnya berkata dengan tatapan penuh simpati pada Zachary.
“Tidak Pak Aaron. Saya akan menyelesaikan cerita saya karena saya sudah memulainya. Pak Aaron harus tahu semuanya, karena saya bukan tanpa sengaja berada di sisi Pak Aaron selama ini. Saya sengaja mencari keberadaan Pak Aaron, karena sejak awal pertemuan kita, saat Pak Aaron masih remaja dan terluka parah waktu itu, saya bisa melihat, Pak Aaron adalah satu-satunya harapan bagi para manusia mutan yang ingin hidup tenang seperti saya untuk dapat mengalahkan Aldrich.” Zachary langsung menanggapi perkataan Aaron.
“Saat itu tanpa saya sengaja melihat bagaimana Pak Aaron melawan Aldrich dan komplotannya. Dan saya sempat berpikir, kalau Pak Aaron saat itu bisa mengendalikan kekuatan Pak Aaron dengan baik, dan melawan Aldrich satu lawan satu, pasti Pak Aaron akan bisa memenangkan pertarungan itu, meskipun saat itu Pak Aaron masih sangat muda.” Kata-kata optimis Zachary membuat Aaron tersenyum tipis, karena apa yang dikatakan Zachary memang sepenuhnya benar.