I LOVEd YOU Since 18

I LOVEd YOU Since 18
Eps 303



Kevin menyalami semua orang yang ada di ruangan itu dan dia juga terkejut ketika mendapati ada Gienka. Tentu saja Kevin ingat dengan Gienka, perempuan yang dulu sempat dia sukai saat masih duduk di bangku SMA. Dan Kevin tahu bahwa saat ini Gienka memang tinggal di Amerika, ikut dengan suami nya yang tak lain adalah Kyros, laki-laki yang dulu sempat sedikit bermasalah dengannya. Karena dia mengganggu Gienka.


Kevin tersenyum dan mengalami Gienka. "Gie. Kau bekerja disini juga ternyata!!! Astaga sudah lama sekali kita tidak bertemu.. Kau apa kabar????" Tanya Kevin.


Gienka membalas uluran tangan Kevin. "Aku baik, senang bisa bertemu denganmu lagi... Ya, aku sudah lama bekerja disini.."


"Sudah berapa lama???" Tanya Kevin lagi.


"Sekitar tiga tahun.. " Jawab Gienka.


"Ah iya ya, kau sudah menikah dan ikut suami mu yang astronot itu tinggal disini."


Gienka mengangguk. "Ya, dan aku ucapkan selamat untukmu bergabung disini semoga kau betah.. "


Kevin tersenyum. "Tentu saja, apalagi ada kau disini.. "


"Apa...????!!! " Seru Gienka.


"Ah tidak tidak, maksudku senang dan pasti akan betah karena punya teman dari satu negara..."


"Mejamu ada disana... " Gienka menunjukkan meja yang akan di gunakan Kevin bekerja. Disana juga ada beberapa tumpukan berkas untuk Kevin, berkas pengenalan tugas dan lain sebagainya tentang perusahaan ini.


Kevin mengangguk dan meninggalkan Gienka menuju meja nya. Bersamaan dengan itu, seseorang menghampiri Kevin dan memberitahu beberapa hal pada lelaki itu. Sedangkan Gienka kembali duduk di kursi nya dan berfokus lagi dengan pekerjaannya. Dia tidak menyangka bisa bertemu Kevin lagi dan lelaki itu justru bekerja satu divisi dengannya. Kevin dulu sangat menyebalkan sekali dan selalu menghabiskan waktu untuk mengejar para gadis di sekolah. Gienka berharap Kevin sudah berubah sekarang dan tidak menyebalkan seperti dulu lagi.


****


Malam harinya......


Gienka menyambut Kyros yang baru saja kembali dari kantor. Seperti biasa nya Gienka menyambut suami nya dengan senyum penuh cinta, mencium tangannya, memeluk dan mengecup bibirnya. Gienka naik ke kamar mereka. "Makan malam sudah siap, kau bersih-bersih dulu dan aku siapkan pakaian untukmu.. " Gienka bergelayut di lengan suami nya.


"Kau memang yang terbaik... " Puji Kyros.


"Bagaimana harimu????" Tanya Gienka.


"Sibuk sekali, harimu sendiri bagaimana????"


Mereka sampai di kamar, Kyros bergegas ke kamar mandi, sementara Gienka menyiapkan pakaian untuk suami nya dan kembali turun untuk menyiapkan makanan yang sudah dia masak. Gienka rindu masakan rumah, sehingga kali ini dia membuat beberapa makanan kesukaannya dan kesukaan Kyros ketika mereka ada di Indonesia.


***


Kyros akhirnya turun dan dia mendapati istrinya sibuk di meja makan. Saat masuk ruang makan, bau khas masakan yang sudah sangat dia rindukan tercium, begitu harum dan menggoda untuk bisa segera di nikmati. "Wahh ini seperti bau masakan Amam.....!!!" Gumam Kyros.


Gienka tersenyum. "Tentu saja, aku mendapatkan resepnya khusus dari Amam... Aku tadi mampir ke Asia market, untuk mencari bahan-bahan dan membuat semua ini. Aku membuat ayam bakar special resep dari Amam, berharap rasanya sama, hehehe.. Ah iya aku juga membuat bakwan jagung faforitmu, resep dari Amam juga tapi aku sebelumnya sudah pernah membuatnya dan kau juga menyukai nya, ada juga sambal terasi, tumis labu siam, dan juga cah tauge.. "


Senyum Kyros mengembang menghiasi wajah tampannya. "Ahh ya Tuhan, pesta malam ini... Terima kasih istriku yang cantik... "


"Sama-sama suami ku yang tampan, ayo kita makan sekarang.. " Gienka membalik piring dan mengambilkan dia centong nasi untuk Kyros.


"Tambah lagi dong, masa cuma dua, tambah dia centong lagi.. " Pinta Kyros.


"Tambah dua lagi...??? Nanti kekenyangan???" Protes Gienka.


"Aku bilang tambah dua lagi, ini pesta jadi aku harus makan banyak apalagi semua nya kesukaanku.. "


Gienka tersenyum. "Oke baiklah... " gienka menambahkan dua centong nasi lagi untuk Kyros. Mengambilkan Ayam bakar, tumis sayuran, dan juga sambal serta bakwan jagung. Lalu memberikan piring yang penuh itu kepada suami nya.


"Thank you sayang... Ummm bau ayamnya sangat khas, kau pasti tidak membakarnya dengan pan ya??? Ini seperti di bakar dengan arang??? Apa kau juga membeli nya???" Tanya Kyros.


Gienka mengangguk. "Ya, aku membeli briket dan alatnya juga, supaya bau nya lebih mantap, jika di bakar dengan Pan ataupun oven, bau dan rasanya akan beda.. "


"Good job... Aku sangat menyukai nya.. " Kyros berdir dan pergi ke wastafel untuk mencuci tangannya. Makan seperti ini sangatlah cocok menggunakan tangan.


Sementara itu di tempat lain, Camilla kembali lagi ke apartemen lama nya. Dia senang sekali akhirnya bisa mendapatkan pekerjaan baru di Washington DC. Besok dia akan mulai bekerja di kantor yang baru. Kontraknya dengan perusahaan lama sudah selesai dan dia langsung mencari pekerjaan baru. Washington DC punya cerita mengesankan untuknya, dan dia telah kembali ke tempat tinggalnya dulu. Untungnya sekitar beberapa bulan yang Allah orang yang menyewa apartemennya sudah habis masa sewa nya. Sebelumnya Camilla memang sengaja untuk menyewakan apartemen nya ini agar bisa menghasilkan ang tambahan dan tidak di biarkan kosong.


. Camilla sudah menjalani pekerjaan nya dengan baik di LA, meskipun sempat tidak mengerti kenapa dia di pindahkan ke tempat dan pekerjaan yang bukan menjadi keahliannya. Tetapi Camilla bisa dengan cepat menyesuaikan.


Camilla tadi sempat melihat ke arah apartemen Kyros dulu. Dia tidak tahu apakah Kyros masih tinggal di tempat itu atau itu sudah di jual. Dan Camilla sangat merindukan Kyros, sudah lama sekali dia tidak bertemu dengan lelaki itu. Tidak memiliki kontaknya, dan Camilla mencoba membuat aku sosial media palsu, dan mengikuti Kyros untuk melihat kegiatan lelaki itu, tetapi dasar lelaki. Tidak banyak yang di tunjukkan oleh lelaki itu di sosial media nya. Sejak dulu Kyros sama sekali tidak berubah. Masih bersikap seperti itu. Dan mengenai Gienka, perempuan istri Kyros. Camilla juga terus memantau akun sosial media nya, dan kebanyakan adalah kebersamaannya dengan Kyros. Sayangnya harapan Camilla untuk mengetahui tempat tinggal Kyros tidak membuahkan hasil. Kyros dan Gienka seolah kompak untuk menghindari orang lain mengetahui tempat tinggal mereka. Dan kebanyakan foto Gienka adalah saat mereka jalan-jalan keluar atau sekedar selfie saja yang minim informasi mengenai tempat tinggal mereka.


Camilla juga punya teman baru sekarang, mereka bertemu saat datang ke kantor untuk interview. Dan dia seorang laki-laki yang juga berasal dari Indonesia bernama Kevin. Sayangnya mereka di Terima di beda divisi, tetapi tetap saja mereka akan satu kantor nanti nya.