
"Ban*gsat! Jika kau berani menyentuh keluargaku..."
"Aku berani." Dia menjawab Kate dengan tenang. "Kau boleh mencobanya."
Kate tak takut dengan ancaman kosongnya. Jika dia bisa lolos ada orang yang akan mengamankan keluarganya. Tapi dia tak menjawabnya tentu saja.
"Aku akan memberimu makan. Diam disini, jika kau mencoba sesuatu denganku, aku akan menghajarmu."
Dia diam menunggu kesempatan untuk lolos. Mengumpulkan dirinya untuk sementara ini. Sementara ruangan kecil itu ternyata memang diperuntukkan untuk menahan sand*era, hanya ada ranjan*g besi dengan kas*ur busa tipis disini, sementara tangannya terbor*gol di kepalanya.
Dia tidak boleh sampai ke Rusia, bagaimana mereka akan membawanya ke Rusia . Dia bahkan tak tahu dimana ini.
Bagaimana caranya membawa seorang tahanan keluar dari wilayah AS. Tidak melalui kedutaan tentu saja, itu bisa memicu clash hubungan diplomatik terbuka, Rusia pun tak akan mau terlibat persoalan begitu besar karena satu mata-mata ekonomi yang bekerja untuk kepentingan keluarga sendiri tertangkap.
Tak ada yang ingin memulai perang karena urusan sepele. Dan bisa diambil kesimpulan keluarga Arthur Kulkov kehabisan cara menebus anak mereka dan pasti mengusahakan ini secara personal sehingga jika tertangkap pun pemerintah Rusia bisa cuci tangan sama sekali. Tapi jika mereka berhasil, ini akan menjadi deal yang cukup rumit.
Dia tidak tahu apa yang mereka rencanakan, bagaimana membawanya, penerbangan dari wilayah AS adalah tidak mungkin, beberapa kemungkinan berseliweran dalam kepalanya. Sebelum kemudian penculiknya melemparkan sebuah bungkusan burger padanya.
"Makan itu." Dua kata dan mengunci lagi dia dalam ruangan pengab dan dingin itu. Kate makan, dia tak mau mat*i sekarang dan tak mau membuat kemenangan menjadi terlalu mudah. Dia melihat bungkusan kantong kertas itu. Ini sebuah restoran di Virginia, mereka bergerak ke selatan. Yang berarti mereka akan ke Mexico. Sekarang dia tahu apa yang penculiknya akan lakukan.
Bagaimana dia bisa lolos dari ini. Dia dimasukkan ke bagasi mobil. Bagaimana caranya memberi tanda. Hampir tak ada.
Dia mencari ke sekeliling ruangan. Ruangan ini benar-benar bersih. Dia mencari sesuatu potongan kawat, kayu, apapun yang bisa dia coba jadikan senjata sementara diantara ruang geraknya yang terbatas di tempat dia diborgol. Tak ada apapun... Bahkan dibawah bednya hanya ada debu yang menemp*el.
Yang dia harus taklukkan pasti laki-laki tadi. Melawannya secara fisik kemungkinan dia kalah. Pasti laki-laki itu terlatih untuk bertarung, apa yang bisa dia lakukan. Mencari kesempatan sebaik-baiknya mencederainya.
Mereka pasti beristirahat antara lima jam atau lebih, tadi dia melihat tempat ini adalah sebuah rumah terpencil. Mungkin semacam rumah persembunyian. Jika dia sudah diikat dan dimasukkan ke bagasi lagi takkan ada kesempatan. Dia harus benar-benar awas pada kesempatannya...
Saat mereka mengisi bensin,...mungkin bisa.
Perjalanan begitu jauh, mungkin dia bisa membuat keributan. Menendang lampu, merusak lampu belakang, memberi tanda, membuat keributan untuk menciptakan riak. Berbuat keributan di tempat seperti ini hanya akan membuat dia terluka, laki-laki itu tak main-main ketika dia bilang dia tak segan melukainya.
Kate tahu dia harus sabar dan awas menunggu kesempatan. Mungkin dia baru dise*kap dibawah 12 jam melihat matahari yang baru naik ini.
Sementara itu dengan izin khusus NSA, tim Liam Logan dari CIA dan National Security Division dari FBI bisa menerobos data elektronik semua orang yang ada di wilayah US, termasuk catatan telepon ponsel Arthur Kulkov dan Tyson Callaway.
"Benarkah, Tyson Callaway terlibat dalam hal ini. Kalau begitu akan kita pancing dia." Mr. Reed punya caranya sendiri membuktikan setelah dia mengkonfirmasi bahwa Arthur dan Tyson memang terhubung dengan kejadian yang ada di laporan Kate saat dia bertugas di Chicago.
"Hmm... kurasa tujuannya mereka akan menggunakannya sebagai penukar tahanan. Mereka harus mengeluarkannya dari tanah US. Yang terlemah adalah ke Mexico..." Liam Logan mencoba berpikir kemana mungkin mereka akan menbawa Kate.
Karena tak mungkin mereka langsung memasukkannya ke pesawat, melalui bandara US. "Baiklah, aku ingin kalian memeriksa semua nomor telepon itu dan melihat apa ada yang data perjalanan kontak orang yang ada di daftar teleponnya sedang mengarah ke selatan." Liam mencoba mencari bukti bahwa hipotesanya benar. Satu saja ada diantara nomor-nomor itu benar, mereka akan mendapatkan hubungan yang valid.
Semua orang di ruangan khusus itu bekerja sekarang. Menyusuri bit-bit data dan petunjuk dari orang-orang yang mereka curigai, berharap mereka menemukan sedikit petunjuk yang mereka bisa gunakan untuk melacak posisi Kate.
"Kita harus memperketat perbatasan." Josh mencoba mengingatkan.
"Sudah, foto Kate sudah disebarkan ke semua penjaga perbatasan diseluruh negeri, dengan keterangan tambahan penculikan. Dalam kasus seperti ini itu yang pertama harus dilakukan." Liam ternyata sudah mengambil tindakan yang diperlukan.
Jika sampai Kate berhasil menjadi sandera ini tak akan sederhana. Kulkov ini tak segan membuat semua hal menjadi rumit, dan membahayakan hubungan diplomatik.
"Mexico... " Sangat kebetulan Nathan punya Paman yang tahu bagaimana tikus-tikus perbatasan bekerja. Dia langsung meneleponnya.
"Paman Alessandro aku butuh bantuanmu, ini sangat penting...." Dia menceritakan semuanya. Sementara CIA dan FBI sudah bekerja sama untuk menyelesaikan kasus ini, Nathan mencoba menemukan bantuan lainya dari lingkaran keluarganya.
"Aku akan coba mencari keterangan, dan membantumu..."
"Ini baru dugaan mereka bisa dimana saja, tapi sudah 12 jam Kate hilang, jam 9 pagi mereka berhasil melacak satu nomor yang berhubungan dengan Arthur Kulkov dan dijejak bergerak ke selatan dan anehnya nomor itu hanya hidup sesekali, tapi jelas mengarah ke selatan." Nathan memberikan tebakan pastinya kepada Pamannya agar dia menganggap serius permintaan bantuannya.
"Benarkah, jadi sudah pasti mereka mengarah ke Texas."
"Benar Paman Alessandro, aku minta bantuanmu mengerahkan orangmu. Dia sangat penting bagiku."
"Baiklah, aku akan menggerakkan orang-orangku sekarang. Jangan khawatir, aku akan coba mencari info siapa diantara mereka yang bekerja sekarang..."
"Baik Paman. Terima kasih."
Mereka merasa kejadian ini pasti ada hubungannya dan tebakan mereka tak mungkin salah. Sekarang semua perhatian diarahkan ke wilayah selatan.