
Karena keributan yang ditimbulkan oleh Pino, bajak laut yang berada dalam tribun mulai berhamburan keluar dari Colloseum meskipun diluar Colloseum sudah dikepung ratusan angkatan laut.
Bluejay Vika, Mayonaka Killa dan Yoshino berencana untuk menyelamatkan Izumi terlebih dahulu.
"Ayo kita selamatkan Izumi terlebih dahulu!!" Ucap Bluejay Vika.
Tiba-tiba Davidestrom datang menuju Bluejay Vika, Yoshino dan Mayonaka Killa dengan terbang menggunakan gas roket."Kalian bertiga cepat pergi ke kapal kalian, Izumi biar aku yang menyelamatkannya, anggap saja ini adalah salam perpisahanku untuk kalian. Akan kujamin Izumi akan aman!!"
"Baiklah, Davidestrom. Kami bertiga akan pergi duluan ke kapal, kau harus cepat-cepat ke kapal kami. Dan ini bukan salam perpisahan, karena Izumi akan merekrutmu menjadi kru bajak laut Cosplay!!" Ucap Yoshino.
Davidestrom pun langsung meluncur ke arah Izumi.
Harley pun memerintahkan eksekutifnya untuk menangkap para bajak laut yang hendak kabur.
Di dalam Arena...
Pino mencoba berdiri tetapi tiba-tiba salah satu eksekutif Harley yang bernama Vermilion Chihiro Bergerak dengan sangat cepat di hadapan Pino."Setttt!!!"
"Enyahlah!!" Chihiro langsung menendang wajah Pino hingga terpental dan menabrak dinding Colloseum.
"Uaghhh!!!" Pino merintih kesakitan.
Kemudian Chihiro berjalan mendekati Izumi yang tak sadarkan diri."Izumi dari bajak laut Cosplay sekarang aku akan mengikatmu terlebih dahulu dan akan kuberikan ke Oliver.."
Ichigo pun menoleh ke arah Chihiro,"Hei, aku juga berada disekitar sini, dan kenapa kau mengabaikanku? Kau meremehkan ku ya?"
"Karena kau bukanlah lawanku, tapi kau adalah lawannya.." Chihiro menunjuk sesuatu ke hadapan Ichigo.
Salah satu eksekutif Harley yang bernama Rodriguez Castello. Tiba-tiba ia sudah berada di depan Ichigo dan langsung memukul wajah Ichigo dengan sangat keras.
"!!!!" Ichigo terkejut dengan kedatangan Rodriguez yang tiba-tiba, Ichigo juga terlempar karena pukulan Rodriguez."Bruakkkk!!!" Ichigo menabrak dinding Colloseum.
Kemudian, saat Chihiro hendak mengikat Izumi, Davidestrom datang dan mencoba menyerang Chihiro."Hiyaaaaa!!!"
Chihiro menyadari hal itu dan langsung menghindari."Hampir saja, dasar.." ucap Chihiro.
Davidestrom mempunyai foto obat-obatan dan perban, Davidestrom kemudian mengobati Izumi dan memperban luka Izumi."Bertahanlah Izumi.."
"Zoom In.." Rodriguez membuat posisinya dengan Davidestrom sangat dekat, kemudian ia hendak memukul Davidestrom."King Punch!!!!"
Tetapi sebuah kotak besi meluncur ke arah Rodriguez dengan sangat kencang."Wuuussshhh!!"
Menyadari hal itu, Rodriguez menghindar."Zoom Out.." Ia memperjauh posisinya dengan kota besi yang melesat ke arahnya."Itu tadi hampir saja, dan kotak besi aneh apa yang melesat itu.."
Kemudian kotak besi itu berubah menjadi tubuh aslinya yaitu Franksboy, lalu di dalamnya keluar Hyorinmaru dan langsung berlari ke arah Ichigo.
"Yuhuuu!!!!" Teriak Franksboy.
Izumi pun mulai sadar, Kemudian ia bertanya kepada Davidestrom."A-ada apa ini?! Kenapa semuanya menjadi kacau.."
"Turnamen ini adalah jebakan, Izumi.. kau harus pergi dari sini, teman-temanmu juga sudah pergi menuju kapal. Aku akan membawamu dengan gas roket yang aku miliki ini.." ucap Davidestrom.
Disisi lain, Akira Von Mikazuki terlihat sedang bersembunyi dibalik meja di sebuah ruangan, ia sangat ketakutan."I-ini, diluar dari ekspektasiku.. gimana nih! Gimana nih! Aku gak bisa kemana-kemana semua sudah dikepung!!" Akira Von Mikazuki terlihat sangat panik.
Disisi lain terlihat Oneesan, Elizabeth, Hozuki dan Kenzou keluar dari sebuah ruangan.
"Harley sialan, dia berencana menangkap para bajak laut yang datang kemari, akan kuhabisi orang yang bernama Harley tersebut.." ucap Elizabeth.
"Hei-hei Elizabeth-san, sebenarnya apa tujuanmu mengikuti Tournament ini? Kau juga sangat kuat.." ucap Hozuki.
"Tujuanku adalah mengambil ahli pulau Potograper dari genggaman Harley.." ucap Elizabeth."Aku juga mencari seorang kru.."
"Yare-yare, sayang sekali aku tidak bisa menjadi anak buahmu, Elizabeth-san.. setelah menyusul Kruku, aku akan segera pergi dari sini.." ucap Hozuki.
"Aku yakin, Harley juga mengincarku, Elizabeth, kau mencari seorang kru kan? Aku bersedia bergabung denganmu tapi bukan sebagai anak buahmu. Tapi kau lah yang menjadi anak buahku.." ucap Kenzou.
"Huh? Yang benar saja. Aku takkan menjadi bawahan dari seorang pria rendahan seperti mu.." ucap Elizabeth.
"Huahahahahah!!!" Kenzou tertawa terbahak-bahak.
Disisi lain, di bangku VIP dimana Harley berada..
"Huahahahahah!! Akhirnya aku mendapat kan bajak laut dengan berbagai harga buronan.." ucap Hernandez rekan bisnis Harley, ia tertawa terbahak-bahak.
"Ini berita yang sangat besar, Harley. Jadi kau berencana menangkap ratusan bajak laut itu ke angkatan laut ya? Kau bajak laut yang baik.." ucap Donkey si presiden jurnalis.
"Huahahahahah!!! Itu benar sekali!!" Harley tertawa terbahak-bahak, kemudian Harley menembakan pistolnya ke arah Hernandez."Dooorrrr!!!"
"Uaghhh!!!" Hernandez langsung tersungkur ke lantai. Hernandez terkejut apa yang Harley lakukan kepadanya."K-kau!! Apa yang kau lakukan padaku, Harley!!"
"Huahahahahah!!!" Harley tertawa jahat. Harley mengambil sesuatu dari saku Hernandez, ternyata yang Harley ambil adalah sertifikat perusahaan milik Hernandez."Aku mengundangmu kemari karena ini.."
"******** kau Harley, kau licik sekali sialan!!! Awas kau, Harley! Karma itu ada *******!!" Teriak Hernandez sambil merintih kesakitan.
"Itu bukan urusanku, Hernandez. Sekarang perusahaan mu resmi kuambil ahli sekarang, dan yang terakhir... Good bye my friend.." ucap Harley, kemudian ia menembak kepala Hernandez."Dorrrr!! Dorrrr!! Dorrrr!!!"
Hernandez pun tewas ditempat, kemudian, Harley menoleh ke arah Donkey."Sekarang giliranmu, presiden jurnalis Donkey.. huahahahahah!!!"
"Harley, kau kira bisa membunuhku dengan mudah? Tak semudah itu Harley.." ucap Donkey.
"Dooorrrr!!! Doooorrr!!! Dooorrrr!!!" Harley menembakan pistolnya ke arah Donkey.
Tetapi, Donkey memakai baju Anti peluru, dan Donkey pun tetap aman dari tembakan Harley."Sudah kubilang kan, itu tidak mempan terhadap ku.." ucap Donkey.
"Baiklah kalau begitu, Poker Face : Card Elimination!!" Ratusan kartu keluar dari tubuh Harley, kemudian membentuk ratusan tombak yang mengarah ke Donkey."Huh? Ini sangat mudah bagiku.."
"A-apa?!! I-ini curang.." ucap Donkey, ia terlihat sangat panik.
Tiba-tiba Dragzell Kenzou berubah dalam bentuk mode burung Phoenix, dan membakar ratusan tombak milik Harley."Harley, jadi kau mengincar ku kan? Rencana busukmu ini sudah tercium.."
Kemudian Donkey pun menciptakan balon raksasa, kemudian Donkey terbang menggunakan balon raksasa."Huahahahahah!! Kau takkan bisa menangkapku Harley!!"
"Cih!!!" Geram Harley.
"Aku akan mengalahkanmu disini, Harley.." ucap Dragzell Kenzou.
"Jangan sombong dulu keparat, kau akan kujadikan budakku setelah ini.." ucap Harley.
Bersambung