Cosplay

Cosplay
Chapter 240 - Big Brother Telah Tiba!



Dengan begitu cepat, Izumi pun mendorong Rocky agar terhindar dari tebasan pedang yang dilesatkan oleh Hristov. Namun, sebagai gantinya, Izumilah yang terkena tebasan pedang dari Hristov tersebut.


"Brakk..!! Rocky langsung terjatuh dan berguling-guling ditanah. Kemudian, ia pun berteriak, "Bocah es..!!"


"Uaghh..!!" Dada Izumi mulai berlumuran darah karena tebasan pedang yang dilesatkan oleh Hristov. Namun, ia pun terlihatl masih menahan agar tidak terjatuh. Selang beberapa detik, Izumi pun tersenyum bersemangat sembari berkata, "Hoi, manusia kopi. Sudah kubilang sejak awal, serahkan saja Hristov padaku."


Sementara itu, terlihat Hristov yang tersenyum menyeringai sembari mengangkat salah satu alisnya ketika melihat Izumi yang masih bertahan setelah terkena tebasan pedangnya.


"Huh? Kukira staminamu sudah habis seluruhnya. Sepertinya kau mempunyai tekad yang cukup kuat untuk tetap hidup." ucap Hristov.


"Ya, tentu saja. Aku takkan mati sebelum bisa mengalahkanmu disini. Kami, pasukan Aliansi lah yang akan memenangkan perang ini..!!" teriak Izumi.


Tak berselang lama, Hristov pun berlari ke arah Izumi dengan begitu cepat. Dan, "Buaghh!!" Dengan cepat, Hristov pun langsung menendang Izumi hingga terpental dan menabrak tanah beberapa kali, "Brakk!! Brakk!! Brakk!!"


"Kawan..!!" Schuikhov pun langsung bergerak dengan cepat dan menangkap Izumi yang terpental karena tendangan Hristov, "Kawan, bertahanlah..!!" Schuikhov pun langsung memegangi kedua pundak Izumi.


Dengan nada lemas, Izumi pun berkata, "Staminaku.. sudah.. habis.. dan aku butuh lima menit untuk memulihkan sebagian staminaku. Tapi, itu kalau saja aku tidak mendapatkan luka tebasan ini. S-sialan, padahal aku masih ingin bertarung melawannya.."


"Tenang saja, kawan. Aku akan segera membawamu ketempat medis sekarang juga." ucap Schuikhov.


Beberapa saat kemudian, Izumi pun langsung memejamkan kedua matanya. Ia berusaha untuk memulihkan sebagian staminanya walaupun juga dirinya sudah menerima luka yang cukup fatal karena tebasan yang dilancarkan oleh Hristov. Kini, Izumi sedang mencoba untuk melampaui batasnya.


Namun, terlihat Hristov yang sudah berdiri di depan Schuikhov yang sedang memegangi Izumi yang hendak membawanya ke lokasi tim medis. Nampaknya, Hristov pun sudah mendengar pembicaraan antara Izumi dan juga Schuikhov.


"Hoi.. kalian berdua takkan kubiarkan pergi begitu saja. Aku akan segera membunuh kalian disini, jadi bersiaplah." ucap Hristov sembari tersenyum menyeringai.


"Cih, aku takkan membiarkanmu membunuh kawanku ini. Setelah dia berkata seperti itu, aku yakin, dia pasti akan segera mengalahkanmu." ucap Schuikhov.


Disisi lain, terlihat Rocky yang mencoba untuk bangkit dan berdiri kembali. Selain itu, ia pun merasa sedikit muak dengan dirinya sendiri karena telah diselamatkan oleh Bajak Laut seperti Izumi.


Setelah itu, sekilas Rocky melihat Shu dan juga Ezeqia yang terkapar ditanah sembari menahan luka akibat serangan yang dilancarkan oleh Hristov, "Mereka berdua.." Lalu, Rocky pun langsung melihat ke arah Izumi yang sedang bersama Schuikhov, "Bocah es itu, sialan. Berani-beraninya dia pamer di depanku seperti itu. Aku tidak bisa membiarkannya begitu saja."


Selang beberapa detik, Rocky pun langsung mengepalkan kedua telapak tangannya dan berjalan mendekat ke arah Hristov berada. Seketika, suhu udara yang berada di sekitar Rocky pun mulai memanas.


Namun, Hristov pun menyadari bahwa Rocky sedang mengarah ke arahnya. Dengan spontan, Hristov pun langsung menoleh ke arah Rocky dan berkata, "Angkatan Laut sampah sepertimu ternyata masih bersikukuh untuk mengalahkanku juga ya."


"Hei, kau orang yang bersama bocah es! Cepat bawa dia pergi dari sini. Aku akan mengalahkankan Hristov sendirian disini." ucap Rocky dengan raut wajah serius.


"Baik, kawan..!!"


Schuikhov pun langsung bergerak menjauh sembari membawa Izumi. Akan tetapi, Hristov pun dengan cepat sudah berada di depan Schuikhov, "Sudah kubilang, aku takkan membiarkanmu membawa bocah itu pergi." Hristov pun hendak mencoba untuk menendang wajah Schuikhov.


Akan tetapi, "Enyahlah Hristov..!!" Dari atas Rocky pun datang dan mencoba untuk memukul Hristov.


Tanpa basa-basi, Hristov pun langsung menghindari pukulan tersebut dan dengan cepat langsung memegang tangan Rocky. Dan, "Nyess.." Hristov pun merasakan rasa panas yang begitu luar biasa ketika memegang tangan Rocky.


"Sialan..!! Panas sekali..!!" Hristov pun langsung membanting Rocky ke tanah dengan cukup keras, "Bruakk..!!"


"Uaghh..!!"


Sekilas, kedua mata Hristov mengeluarkan sinar cahaya yang menyilaukan sembari melirik ke arah Schuikhov. Dan, "Dark Sword..!!"


"Blassssstttt..!!"


Dengan gerakan memutar, Hristov pun berhasil menebas Schuikhov. Dan, terlihat Schuikhov yang mengalami luka tebasan tepat di dadanya, lalu ia pun terpental setelah terkena tebasan tersebut.


"Uaghhh..!!" Schuikhov pun sedikit merintih kesakitan setelah terkena tebasan yang dilesatkan oleh Hristov.


*****


Beberapa saat kemudian, terlihat Ezeqia yang terkapar di tanah sambil memegangi perutnya yang terkena tebasan pedang sembari menahan rasa sakit luar biasa yang ia rasakan. Sementara itu, Shu pun juga terlihat tergelak ditanah sambil menahan pendarahan pada perutnya setelah terkena tusukan pedang dari Hristov.


Disisi lain, terlihat Schuikhov yang seolah-olah telah pingsan setelah ditendang oleh Hristov dan terpental cukup jauh. Dan, terlihat Izumi yang seperti sedang tidur untuk memulihkan staminanya kembali walaupun ia juga sudah terkena luka fatal akibat tebasan yang dilesatkan oleh Hristov.


Kemudian, terlihat Rocky yang masih tergeletak ditanah yang mencoba bangkit dan berdiri kembali. Namun, ia pun cukup kesulitan, Rocky merasakan rasa sakit disekujur tubuhnya setelah dibanting oleh Hristov.


"Menyedihkan sekali. Tapi, sepertinya mereka berlima masih hidup. Aku akan membunuhnya satu persatu secara bergantian. Dan, yang pertama adalah dia.." ucap Hristov sambil menatap Izumi yang tergeletak ditanah.


Setelah itu, Hristov pun langsung berjalan menuju ke arah Izumi berada sembari membawa pedang yang telah diselimuti energi hitam yang berkobar-kobar layaknya api hitam.


Tak berselang lama, Hristov pun sudah berada didepan Izumi dan bersiap-siap untuk menebas dan mengakhiri hidup Izumi, "Bajak Laut Cosplay ya? Sepertinya ini adalah akhir dari Bajak Lautmu. Jadi, selamat tinggal."


Akan tetapi, Hristov mendengar sebuah alunan musik biola. Dan, "Batss..!!" Tiba-tiba tebasan pedang yang dilesatkan Hristov pun meleset dari Izumi.


"Apa?" Hristov sedikit terheran-heran dengan dirinya karena tebasan yang ia lesatkan meleset.


Dan, tiba-tiba ribuan biji jagung datang dari arah kanan Hristov seolah-olah akan menerjangnya. Sementara itu, terlihat seperti gelombang gula dari arah kiri Hristov dan hendak menerjangnya.


"!!!!!" Hristov pun sedikit terkejut. Lalu, ia pun langsung melompat salto beberapa langkah kebelakang untuk menghindari gelombang gula dan gelombang ribuan butir biji jagung tersebut.


Setelah itu, terlihat Luwak Whitecoffe, Some Popcorn, Whitecandle Aladdin, Sugar Rush, Soredemo Fortissimo, Speed Lightningspeed, dan juga Topū Ereven yang berdiri didepan Izumi yang sedang tergeletak ditanah.


"Cih, para sampah terus berdatangan." ucap Hristov.


"Big Brother sudah tiba.." ucap Luwak Whitecoffe.


Sementara itu, disisi lain. Terlihat Alonso yang masih merenungi dirinya tepat beberapa meter dibelakang Hristov. Kemudian, tanpa sebab yang jelas, Alonso yang ketakutan pun langsung memasang raut wajah serius sembari tersenyum menyeringai.


"Ah, benar juga. Sampai kapan aku begini terus. Aku harus segera membantu tuan Hristov. Nampaknya dia sedikit mengalami kesulitan." ucap Alonso. Lalu, ia pun mencoba untuk bangkit dan berdiri kembali.


BERSAMBUNG