Cosplay

Cosplay
Chapter 229 - Demon Sword : Kiryu No Izanagi!



"Demon Sword : Kiryuu No Izanagi.."


Dengan tatapan yang begitu antusias, Hristov pun mulai mengayunkan pedangnya yang diselimuti oleh energi hitam raksasa ke arah Sho berada.


Namun, Sho hanya terdiam dengan kedua matanya yang melotot menatap Hristov yang mengayunkan pedang energi hitam ke arahnya. Ia berpikir, seolah-olah sudah terlambat untuk menghindari serangan Hristov. Kini, ia pun hanya pasrah dengan apa yang terjadi kedepannya.


"Batsss..!!!"


Sekilas, terlihat sekelibatan cahaya berwarna hitam ketika Hristov mengayunkan pedang miliknya tersebut. Dan, "Duammmm...!!!" Sebuah ledakan yang cukup hebat terjadi setelah Hristov mengayunkan pedangnya ke arah Sho. Ledakan besar tersebut, kembali membuat medan perang sedikit berguncang seperti kekuatan gempa milik Alonso.


"Uaghhhhhhh..!!!" Sekilas terdengar teriakan para Angkatan Laut yang terkena dampak dari tebasan pedang Hristov. Dan, terlihat beberapa pasukan Angkatan Laut yang terhempas terpontang-panting di udara karena ledakan besar yang terjadi tersebut.


"Gluduk!! Gluduk!! Gluduk!!" Disaat yang bersamaan, juga terdengar suara gemuruh guntur di langit yang membuat suasana medan perang semakin mencekam. Situasi saat ini, membuat sebagian orang yang melihatnya cukup ketakutan. "Inikah akhir dunia.." Kata-kata tersebut sekilas dilontarkan oleh salah satu pasukan Aliansi yang melihat ledakan tersebut dari kejauhan.


Pasukan Aliansi dan pasukan kroco Hristov yang saling bertarung satu sama lain pun sejenak menghentikan pertarungannya karena dikejutkan dengan ledakan besar yang membuat medan perang kembali berguncang setelah itu pandangan mereka pun langsung tertuju kepada ledakan besar tersebut.


"Apa-apaan ini.. medan perang kembali berguncang, disana pasti terjadi pertarungan yang cukup hebat. Dari fenomena aneh, hingga ledakan besar yang mengakibatkan medan perang berguncang, apakah ini semua ulah dari Hristov?" ucap salah satu pasukan Aliansi.


Disaat yang sama, selang beberapa detik setelah Hristov mengayunkan pedangnya dan terjadi sebuah ledakan yang luar biasa, tiba-tiba langit pun nampak terlihat seperti seolah-olah terbelah karena efek kekuatan energi kegelapan milik Hristov yang begitu kuat.


Seketika, pandangan semua orang yang berada di medan perang pun langsung tertuju pada langit yang nampak terbelah tersebut. Rasa takut, rasa cemas, rasa tak percaya, semuanya menjadi satu dan membuat tubuh mereka gemetaran dan merinding ketika melihat hal tersebut.


Dalam sekejap, mereka para pasukan Aliansi dan pasukan kroco Hristov pun langsung menjatuhkan senjata masing-masing ke tanah. Sebagian mereka pun seketika berlutut sambil menatap langit yang nampak terbelah tersebut.


"Sepertinya ini memang kekuatan milik tuan Hristov. Apa dia menggunakan kekuatan sebesar itu dan mengorbankan nyawa pasukannya begitu saja?!" ucap salah satu pasukan kroco Hristov.


Sementara itu, disaat yang sama, tak jauh dari lokasi ledakan tersebut, terlihat Yoshino dan Izumi yang sedang bertarung melawan Jeff, Schamaucher, dan Marc dikejutkan dengan ledakan besar yang kembali terjadi tersebut.


Marc yang masih berdiri diatas monster bangunan raksasanya pun langsung menoleh ke arah ledakan besar tersebut sambil menyilangkan kedua tangannya agar tidak ikut terhempas karena efek dari ledakan besar itu yang begitu luar biasa.


"Baru kali ini, aku melihat tuan Hristov mengeluarkan kekuatan sebesar ini. Nampaknya, ia mulai serius bertarung dengan musuhnya.." ucap Marc.


Sementara itu, terlihat Schamaucher dan Jeff yang berpegangan pada kaki monster bangunan milik Marc. Karena jarak dengan ledakan besar itu cukup dekat, mereka berpegangan pada kaki monster bangunan agar tidak ikut terhempas.


"Ledakan yang sangat luar biasa lagi-lagi terjadi dan membuat medan perang kembali berguncang." ucap Schamaucher.


Lalu, terlihat Yoshino yang menancapkan pedang Black Lotus nya ke tanah dan memeganginya agar tidak ikut terhempas karena dampak dari ledakan yang cukup besar tersebut. Ia pun tersenyum ketika melihat Izumi yang berhasil menyelinap pergi menuju ke tempat Hristov disaat ledakan besar ini terjadi.


"Izumi, berhati-hatilah. Kau tidak perlu khawatir, aku akan mengatasi orang-orang ini dengan sekuat tenaga. Hristov aku serahkan padamu, Kapten." ucap Yoshino dengan nada pelan sembari tersenyum bersemangat.


Sementara itu, disisi lain medan perang. Disaat yang sama, terlihat Shu yang tertidur pulas tergeletak di tanah. Walaupun ia tertidur, tak ada pasukan kroco Hristov yang menyerangnya. Karena mereka telah menganggap Shu yang tertidur telah mati.


Ketika ledakan besar itu terjadi, terlihat kedua tangan Shu yang spontan bergerak, lalu jari-jemarinya bergerak-gerak. Tak berselang lama, terlihat sebuah kepulan asap yang melintasi dan menutupi Shu. Ketika asap tersebut sudah lewat, tiba-tiba Shu sudah menghilang begitu saja.


*****


Lima belas detik kemudian, ledakan yang cukup besar tersebut sudah mulai berhenti dan juga guncangan yang cukup hebat tersebut perlahan mulai berhenti.


Di tempat Hristov dan para Angkatan Laut berada. Sekilas kepulan asap yang cukup tebal menutupi lokasi yang terjadi ledakan tersebut. Dan, perlahan kepulan asap tebal tersebut mulai menyingkir karena terkena hembusan angin yang cukup kencang.


Setelah kepulan asap tebal tersebut mulai menghilang, terlihat puluhan, mungkin bahkan sampai ratusan, bisa juga ribuan pasukan Angkatan Laut yang tergeletak di tanah dengan luka yang cukup serius. Sebagian besar para pasukan Angkatan Laut mengalami pendarahan pada kepalanya karena terhempas oleh ledakan besar tersebut.


Sementara itu, terlihat Rocky yang berlindung di dalam sebuah perisai yang terbuat dari suhu panas bersama dengan Futaba dan Mirabelle. Raut wajah mereka bertiga juga terlihat begitu terkejut dengan apa yang terjadi.


"Mu-mustahil, hanya dengan satu kali tebasan, Hristov berhasil menumbangkan cukup banyak pasukan Angkatan Laut, bisa juga seluruh pasukan Angkatan Laut telah tumbang begitu saja." ucap Rocky terkejut.


"Se-sepertinya begitu.." ucap Futaba.


"Kalau kau terlambat sedikit, mungkin kita juga akan bernasib sama seperti mereka, Rocky." ucap Mirabelle.


"Ya, untung aku bisa menciptakan sebuah perisai pelindung dari kekuatan panas milikku." ucap Rocky.


Sementara itu, terlihat Sho yang tergeletak di tanah dengan luka di sekujur tubuhnya yang cukup serius, ditambah kepalanya yang mengalami pendarahan. Dan juga, sekilas Sho yang langsung memuntahkan banyak darah dari mulutnya.


Disisi lain, terlihat Hristov yang sudah berdiri di depan Sho sambil menatap tajamnya. Lalu, ia pun berkata, "Sungguh menyedihkan sekali."


BERSAMBUNG