Dragon Monarch

Dragon Monarch
Chapter 92 - Qi Berbahaya



“Tinju Penghancur, Gelombang Ledakan Qi..”


Bang!


Pukulan Lin Yan mengenai tepat di sisik binatang roh Laba-laba yang semula telah memiliki retakan akibat pukulan Lin Yan sebelumnya.


Busshhh!


Ledakan qi dalam jumlah yang sangat besar menyebar ke segala arah. Pukulan itu menggunakan hampir 50% qi milik Lin Yan yang telah ia padatkan dalam tinjunya. Sangat terlihat bahwa kepalan tangan Lin Yan kini berwana merah sedikit karena begitu besarnya tekanan yang diterima oleh tangannya.


Krak! Krak! Krak!


Sisik binatang roh Laba-laba tersebut memiliki banyak retakan dalam waktu yang sangat singkat. Juga, binatang roh Laba-laba tidak mampu untuk melawan karena berat serta dorongan qi yang luar biasa. Tekanan ini tidak mampu di tanggung sama sekali olehnya.


Bom!


Tinju Lin Yan menembus sisik binatang roh Laba-laba dan langsung menghantam daging binatang roh tersebut.


Duar!


Ledakan besar terjadi dan tubuh binatang roh itu meledak menjadi pasta daging. Itu adalah inti sebenarnya dari teknik yang digunakan oleh Lin Yan.


Ketika mencapai titik tertentu, pengguna teknik akan meledakan qi yang dipadatkan oleh pengguna teknik.


Darah hitam muncrat ke segala arah saat tubuh binatang roh Laba-laba meledak. Itu adalah kematian instan tentu saja.


Blug! Blug!


Potongan-potongan tubuh binatang roh Laba-laba berjatuhan di atas permukaan tanah. Jika para kultivator menyaksikan adegan itu, mereka akan merasa mual juga melihatnya.


Tap!


Lin Yan mendarat di atas permukaan tanah. Ia sedikit terengah-engah karena penggunaan qi yang berlebihan. Tangan kanannya sedikit gemetaran saat ini.


“Ternyata seperti yang dikatakan oleh kakek. Teknik ini harusnya hanya bisa digunakan oleh kultivator tingkat Alam Roh. Jika tubuhku tidak kuat, mungkin seluruh tulang lengan kananku akan hancur.” Batin Lin Yan sambil menatap ke arah potongan tubuh binatang roh Laba-laba yang telah tewas.


“Sungguh teknik yang sangat kuat, Yan'er.” Huan Caiyi yang mendarat di sebelah Lin Yan tidak bisa tidak memuji kekuatan teknik milik adiknya itu.


“Ini memang teknik yang kuat. Tetapi ini juga sangat berbahaya jika digunakan oleh kultivator tingkat Xiantian. Jika itu bukan aku, mungkin kultivator lainnya akan kehilangan lengan kanannya.” Balas Lin Yan dengan helaan nafas panjang.


“Ya. Ledakan qi sebelumnya sangatlah kuat. Bahkan mungkin teknik itu bisa membunuh kultivator tingkat Xiantian tahap kedelapan jika terkena secara telak.” Huan Caiyi mengangguk setuju sambil melirik ke arah lengan kanan Lin Yan yang sedikit gemetaran.


“Itu jika mengenai sasaran. Untuk kultivator setingkat itu, mereka akan mudah menghindarinya.” Lin Yan menggelengkan kepalanya.


“Ayo kita pergi. Ambil inti binatang roh itu terlebih dahulu. Jika kita tidak bergegas, akan banyak binatang roh yang akan datang ke tempat ini karena bau darah yang sangat menyengat,” ucap Lin Yan.


Di sisi lain, Lin Yan mengambil Tombak Raja Langit yang sebelumnya terpental. Ia pun menyimpannya.


Setelah itu, Lin Yan dan Huan Caiyi pun langsung pergi dari tempat itu karena sudah pasti apa yang dikatakan oleh Lin Yan akan terjadi.


Tidak sampai lima menit, gerombolan binatang roh aneh pun mulai mendekat. Semua dari binatang roh itu sangatlah kuat. Jika Lin Yan dan Huan Caiyi tetap berada di tempat itu, mereka akan dalam bahaya.


Juga, jika Lin Yan dan Huan Caiyi melihat semua binatang roh itu, mereka berdua akan terkejut karena semuanya memiliki ciri-ciri yang sama walaupun spesies semuanya berbeda-beda. Itu adalah sisik aneh yang tumbuh secara misterius pada semua tubuh binatang roh di Lembah Naga.


Lin Yan dan Huan Caiyi yang sudah menjauh, beristirahat di salah satu pohon yang lumayan tinggi agar tidak terdeteksi oleh binatang roh di tempat itu.


Butuh beberapa jam bagi Lin Yan untuk memulihkan qi-nya yang terkuras sangat banyak. Sebenarnya, baru kali ini ia menggunakan banyak qi selama terjadi pertarungan.


“Lembah Naga ini memang sangat berbahaya. Aku sekarang paham kenapa banyak kultivator yang hilang di tempat ini. Semua dari mereka pasti di lahap oleh para binatang roh yang telah berevolusi. Bukan hanya kekuatan, pertahanan dan kecerdasan saja yang terlihat sangat berbeda. Sifat ganas para binatang roh di tempat ini juga tampak melambung tinggi. Ini adalah sesuatu yang sangat buruk jika semua binatang roh di Daratan Utara berubah seperti itu.” Batin Lin Yan saat perlahan berdiri setelah memulihkan qi-nya.


“Kakak, mana inti binatang roh itu?” Tanya Lin Yan.


Huan Caiyi langsung mengeluarkan inti binatang roh yang tampak sangat berbeda dari pada binatang roh umum yang sering mereka temui.


“Inti binatang roh ini sangat berbeda dengan inti binatang roh pada umumnya. Ada qi misterius yang membuatnya berubah seperti ini.” Lin Yan berkerut saat memperhatikan inti binatang roh yang ia pegang.


“Apakah inti binatang roh itu bisa digunakan untuk berkultivasi?” Tanya Huan Caiyi penasaran.


“Bisa! Namun..” Lin Yan menghentikan kata-katanya dan menarik nafas dalam-dalam lalu melanjutkan, “Tidak semua kultivator bisa menggunakannya karena qi misterius ini.”


“Qi misterius ini bisa merusak tubuh bila tidak digunakan dengan tepat. Bisa saja, para kultivator yang menggunakan inti binatang roh ini akan memiliki efek samping yang mengerikan. Menurut perhitungan ku, kultivator akan dirubah menjadi sangat ganas, emosi menjadi berlebihan, dan yang paling penting, efek paling mengerikan adalah, qi ini bisa menggerogoti seluruh jaringan tubuh kultivator hingga mereka cacat!” Lin Yan berkata dengan nada muram setelah membuat spekulasi tentang qi aneh di dalam inti binatang roh di tangannya.


“Apakah seberbahaya itu?” Huan Caiyi terkejut mendengar penjelasan Lin Yan.


“Ya, spekulasiku pasti benar 80%. Lihatlah para binatang roh itu.” Lin Yan menunjuk binatang roh yang ada di bawah.


“Semua dari mereka sangat ingin bertarung walaupun binatang roh lainnya lebih kuat. Ini seperti mereka ingin melahap sesuatu setiap saat. Walaupun kecerdasan meningkat, insting untuk melahap binatang roh lainnya tampak ditingkatkan ke level yang mengerikan.”


“Juga, lihatlah di sana.” Lin Yan menunjuk binatang roh tipe burung yang tampak sakit-sakitan di kejauhan.


“Itu adalah efek samping lainnya. Binatang Roh yang tidak mampu mencerna qi aneh ini akan menjadi seperti itu. Hanya kematian yang menunggunya setelah semua jaringan tubuhnya rusak. Lihatlah bekas luka-luka binatang roh itu, luka itu tampak membusuk tanda bahwa tubuhnya saat ini telah terkontaminasi.” Lanjut Lin dengan wajah sedikit muram. Ia tidak tau apa sebenarnya qi tersebut dan tau bahwa qi itu sangatlah berbahaya.


“Lalu, apakah kita akan berubah menjadi seperti itu jika berlama-lama di tempat ini?” Huan Caiyi langsung membuat spekulasi mengerikan.


“Ya.” Lin Yan mengangguk dengan wajah muram dan melanjutkan, “Walaupun proses sangat lama, bisa dipastikan bahwa kita akan terkena juga. Melalui informasi yang kita terima dari Patriak, banyak hal-hal aneh yang muncul setelah fenomena ini terjadi selama 100 tahun.”


“Yang artinya, jika kita menetap di tempat ini paling tidak satu tahun, qi yang beredar di udara akan perlahan berkumpul di tubuh kita. Dan selanjutnya, kau pasti tau apa yang akan terjadi!” Balas Lin Yan.


Inilah spekulasi yang Lin Yan buat. Dan siapapun tidak akan ada yang menyangka bahwa ada tempat yang sangat berbahaya seperti itu di Daratan Utara.