
Klan Long
“Yue'er.. ambil kesempatan untuk menyerang karena aku berencana untuk melawannya seorang diri saat ini!” ucap Lin Yan saat menatap kekuatan Nie Xuang yang bertambah besar dari waktu ke waktu.
“Apakah kau yakin Lin Yan? Tingkat kekuatan Iblis itu empat tahap diatasmu!” ucap Xia Yue'er kesal ke arah Lin Yan.
“Tenang Yue'er.. aku mengatakan untuk membantuku di saat-saat kau memiliki kesempatan.” Balas Lin Yan dan qi-nya juga tampak mengamuk. Auranya juga meningkat drastis karena saat ini ia memasuki mode setengah binatang roh.
Xia Yue'er semakin kesal tetapi hanya bisa mengangguk setuju. Ia pun mengumpulkan energi spiritual dan qi di telapak tangannya untuk membuat Formasi.
“Formasi Cahaya, Lingkaran Cahaya Penguatan!”
Dung!
Tubuh Lin Yan dikelilingi oleh cincin berwarna putih yang merupakan Formasi penguatan yang diciptakan oleh Xia Yue'er agar kekuatan Lin Yan meningkat lebih besar ketika sedang bertarung.
Merasakan kekuatannya meningkat, Lin Yan semakin tersenyum. Ia memang harus mengakui bahwa Roh Peri memang sangatlah luar biasa dan layak dianggap sebagai salah satu Roh terkuat yang ada karena setiap dari mereka memiliki kemampuan Formasi multifungsi.
Nie Xuang yang menatap itupun tidak gentar sama sekali. Ketika kekuatan yang bisa ia kerahkan telah mencapai puncaknya, ia pun langsung meleset ke arah Lin Yan dengan kecepatan yang sangat tinggi sekaligus mengeluarkan sebuah pedang berwana abu-abu.
Menatap musuh mendekat, Lin Yan pun langsung mengepakkan sayapnya dan melesat dengan kecepatan yang sangat tinggi juga.
Zhep!
Keduanya muncul di depan musuh masing-masing sambil mengayunkan senjata masing-masing ke arah musuh.
Tring!
Bussssh!
Saat tombak dan pedang saling berbenturan, qi Petir Hitam dan qi Iblis menyebar ke segala arah. Udara tampak seolah-olah tidak mampu menahan tekanan dari kedua qi tersebut.
Ketika bentrokan terjadi, Lin Yan masih terlihat di dorong mundur. Tetapi itu tidak membuatnya kecewa sama sekali. Ia malahan semakin bersemangat karena bisa melawan Iblis yang lebih kuat darinya.
“Bocah ini!” Mata Nie Xuang menyipit karena tidak menyangka bahwa dirinya hanya menang dengan selisih kecil ketika menyangkut kekuatan melawan Lin Yan. Karena tau bahwa Lin Yan tidak sederhana sama sekali, ia pun langsung tampak mengayunkan lengan kirinya ke arah Lin Yan sekali lagi.
Dengan Mata Raja, Lin Yan menatap gerakan yang sangat cepat itu dan tau bahwa Nie Xuang bukan melancarkan pukulan.
Lin Yan langsung mengangkat lengan kirinya setelah melapisinya dengan qi Petir Hitam sekuat mungkin.
Trang!
Suara benturan logam terdengar ketika di tangan kiri Nie Xuang sebuah belati lumayan panjang muncul.
“Apa?” Nie Xuang terkejut karena Lin Yan menahan tebasan tersebut hanya dengan tangan kosong. Meskipun ia tau bahwa tubuh manusia campuran dengan binatang spiritual sangat kuat, tetap saja tidak akan mungkin melakukan seperti yang dilakukan oleh Lin Yan saat ini.
Senyum bahagia terpampang di wajah Lin Yan ketika ia menarik tombak lalu mengayunkannya sekuat tenaga tepat ke arah kepala Nie Xuang.
Respon Nie Xuang tentu saja sangat cepat. Ia langsung menarik pedang lalu menaruhnya tepat di depan wajahnya.
Tring!
Wusssh!
Ketika benturan terjadi disertai oleh ledakan qi, terlihat kali ini Nie Xuang di dorong mudur menjauh. Ia pun langsung memegang pedangnya dengan tangan kiri juga agar ia berhenti di dorong.
“Jiwa Pelahap Raja Naga!”
Qi perlahan merembes dari tubuh Lin Yan saat sosok naga hitam muncul tepat diatasnya sambil mengayunkan tombak yang telah diselimuti oleh petir hitam.
Bam!
Pukulan sekuat tenaga menggunakan tombak mengenai tepat di kepala Nie Xuang. Tetapi itu tidak menghancurkan kepalanya karena qi-nya otomatis melindungi tubuhnya.
Nie Xuang merasakan kepalanya seolah-olah pecah. Ia melesat ke arah bawah dengan kecepatan yang sangat tinggi.
Ketika Nie Xuang mencoba untuk menyetabilkan tubuhnya, Lin Yan dan naga hitam muncul dari dua arah yang berbeda sambil mengayunkan tombak di tangan mereka masing-masing.
“Dasar bocah sialan!” Nie Xuang meraung marah. Ia tampak berputar sedikit lalu qi pun menyelimuti daerah sekitarnya.
“Ini..” Lin Yan yang tidak bisa menghentikan serangannya lagi pun memandang wajah sedikit gelap.
Trang!
Tombak di tangan Lin Yan dan naga hitam tampak menusuk tubuh Nie Xuang tetapi benturan logam terdengar kembali karena kedua tombak tersebut saling berbenturan satu sama lainnya.
Brrrttt! Brrrttt!
Duar!
Lin Yan terpental karena ledakan qi Petir Hitam miliknya sendiri sementara naga hitam tampak rusak sedikit akibat benturan tersebut.
Nie Xuang yang muncul di tempat tertentu pun memasang wajah sinis. Ia pun bergerak ke arah tempat Lin Yan terpental akibat qi-nya sendiri.
Zhep!
Saat tiba di atas Lin Yan, Nie Xuang mengangkat pedangnya tinggi-tinggi ke udara menggunakan kedua tangannya lalu mencoba mengayunkannya sekuat tenaga untuk memotong tubuh Lin Yan menjadi dua bagian.
Dung!
Lingkaran Formasi tercipta tepat jauh di atas Nie Xuang yang membuat wajahnya menjadi jelek seketika karena hampir melupakan Roh Peri mungil bernama Xia Yue'er.
“Formasi Cahaya, Penghakiman Cahaya!”
Zhung!
Pedang cahaya raksasa pun melesat dengan kecepatan yang sangat tinggi dari langit tepat ke arah kepala Nie Xuang yang masih dalam posisi mengangkat pedangnya untuk diayunkan.
Lin Yan yang menatap itu pun tersenyum lebar. Ia mengangkat sedikit gagang tombaknya karena tau bahwa Nie Xuang tidak akan berhenti mengayunkan pedangnya hanya karena itu.
Crang!
Srak!
Bom!
Lin Yan menahan sedikit tebasan tersebut tetapi masih tekena bilah pedang yang lumayan berat. Luka di tebasan yang ia terima mengeluarkan lumayan banyak darah dan ia pun melesat ke arah bawah dengan kecepatan tinggi karena posisinya bertahan di arah bawah.
Sementara itu, Nie Xuang terkena serangan Formasi dari Xia Yue'er yang membuat kepalanya memiliki luka tambahan dan kali ini sedikit dalam karena ia tidak menggunakan teknik pertahanan, ia hanya bertahan dengan qi seadanya karena memfokuskan serangan pada pedang untuk membelah Lin Yan.
“Armor Naga Hitam!”
Qi perlahan merembes dari tubuh Lin Yan yang saat ini dalam posisi melesat ke arah bawah. Ia langsung mengepakkan sayapnya untuk menyetabilkan tubuhnya.
Sssshh!
Uap hitam keluar dari tubuh Lin Yan saat ia menyetabilkan tubuhnya di udara. Luka-lukanya perlahan pulih dan kini tubuhnya diselimuti oleh armor berwarna hitam dari ujung kaki sampai ke lehernya.
“Tombak Petir Suci.”
“Gaya Pertama, Tubuh Petir Suci!”
Zrrrt! Zrrrt!
Petir hitam bercampur putih menyelimuti tubuh Lin Yan. Rambut panjangnya menari-nari di udara ketika ia menatap ke arah langit tempat Nie Xuang berada.
Ketika ledakan di tempat Nie Xuang akibat teknik Xia Yue'er, terlihat Nie Xuang yang kini memasang wajah yang sangat marah sambil menatap ke arah Xia Yue'er.
Di kepalanya terlihat darah yang terus menetes karena serangan Xia Yue'er sebelumnya memang telah mengenai kepalanya.
Wusssh!
Karena amarah yang sangat besar, qi Nie Xuang meledak di udara tepat diatasnya membentuk proyeksi sebuah tengkorak raksasa yang memegang dua pedang.
“Sialan! Aku akan membunuhmu!” Teriak Nie Xuang saat qi jahat yang teramat pekat menyebar ke segala arah.
Wusssh!
Lin Yan mencoba menghalau ledakan qi yang menghempaskannya juga dengan tangan kirinya. Ia pun tersenyum semakin lebar dan sangat terlihat bahwa semangat juangnya kini semakin membara.