
Sungai Abadi
Wajah para kultivator gelap mendengar proposal dari Lin Yan. Mereka tentu tau bahwa ketika mereka membayar dan Buah Abadi di lempar ke arah udara, Lin Yan tentu akan mengambil kesempatan untuk kabur. Tentu mereka tidak ingin membuang sumber daya dengan cuma-cuma.
Menatap wajah para kultivator di hadapannya yang tidak sedang dipandang, Lin Yan menggelengkan kepalanya lalu berkata, “Jika kalian tidak mau, maka tidak masalah.”
Ketika Lin Yan meremas Buah Abadi, semua dari mereka pun berteriak, “Hentikan!”
Lin Yan berhenti untuk beberapa saat lalu menatap mereka dengan wajah yang dingin saat ini. “Cepat berikan apa yang aku minta sebelum kesabaranku habis!”
Mendengar nada Lin Yan yang saat ini telah dingin, mereka paham bahwa Lin Yan tidak ingin membuang waktu di tempat itu.
Kedua belas dari mereka pun melempar cincin ruang dan Xia Yue'er yang duduk di kursi VIP-nya pun langsung menangkap semuanya.
Menatap cincin ruang yang melayang, wajah kedua belas dari mereka berubah drastis karena langsung paham bahwa Lin Yan memiliki Roh yang sangat ahli dalam Formasi penyembunyian.
“Mubai! Cepat pergi dari sini!” Lin Yan mengirim telepati kepada Dai Mubai.
Dai Mubai tidak ragu sedikitpun. Ia tau bahwa Lin Yan itu pintar dan sedang merencanakan sesuatu. Mungkin jika dirinya berada di tempat itu, rencana yang di susun oleh Lin Yan mungkin akan hancur.
Menatap Dai Mubai yang pergi ke tempat jauh menggunakan kecepatan penuhnya, para kultivator di tempat itu hanya membiarkannya saja. Menurut mereka semua, Lin Yan pasti akan melarikan diri juga setelah melempar Buah Abadi ke udara. Tetapi, tentu mereka tidak akan melepaskan Lin Yan begitu saja. Tetua Ketiga mengirim telepati kepada anggota Sektenya terutama untuk Tetua Keempat untuk menangkap Lin Yan. Sebab, di dalam cincin ruang itu adalah sumber daya yang besar juga.
Sedangkan untuk para anggota Sekte Mayat juga melakukan hal yang sama. Mereka tentu tidak akan membiarkan Lin Yan lepas begitu saja membawa banyak sumber daya berharga.
“Ziya.. apa kau tau fungsi dari Buah Abadi ini?” Tanya Lin Yan melalui telepati saat melihat Xia Yue'er membawa kembali semua cincin ruang dengan senyum lebar.
“Fungsi utama Buah Abadi biasa adalah meningkatkan umur dalam jangka yang sangat pajang dan ini hanya berlaku untuk tingkat Alam Raja karena itu juga tergantung dari Buah Abadi apa itu. Dan Buah Abadi yang kau pegang saat ini, itu dapat meningkatkan umur juga walaupun kau mampu menggunakan qi yang ada di dalamnya untuk diolah menjadi kekuatan meningkatkan kultivasi.” Xiao Ziya membalas melalui telepati.
Mata Lin Yan berbinar. Saat ini Kultivasinya telah mencapai Alam Raja tahap kelima dan itu tidak mungkin mampu menandingi semua kultivator di tempat itu kecuali dirinya melakukan Fusi dengan Xia Yue'er. Itupun ia tidak yakin apakah bisa melawan mereka semua karena tau bahwa dengan tingkat kultivasinya saat ini saat melakukan Fusi, ia mungkin hanya akan bisa menandingi kekuatan tingkat Alam Raja tahap kesembilan itupun hanya untuk melawan satu kultivator.
Oleh karena itu, Lin Yan tentu melakukan hal yang harus dilakukan.
“Cepat berikan Buah Abadi itu!” Teriak Tetua Ketiga tidak sabar.
“Aku harus memeriksa semua cincin ruang yang kalian berikan terlebih dahulu. Aku tidak ingin mengalami kerugian.” Balas Lin Yan saat memeriksa cincin ruang satu per satu.
Selama melakukan itu, Lin Yan juga bertanya kembali kepada Xiao Ziya karena ia merasa bahwa wanita tua itu mengetahui tentang Buah Abadi.
“Ziya, apakah saat mencerna qi di dalam Buah Abadi akan memakan proses yang lama?” Tanya Lin Yan melalui telepati kepada Xiao Ziya.
“Untuk para kultivator biasa, mereka harus mengolahnya terlebih dahulu. Itu dapat langsung diolah secara instan walaupun mungkin ada efek kelelahan ditubuh oleh peningkatan kekuatan mendadak. Tetapi dengan tubuh unik milikmu, hal itu tidak diperlukan karena kau pasti langsung bisa meningkatkan kultivasi secara langsung. Lagi pula, kau tidak akan mencerna semuanya sendirian karena adanya aku dan Yue'er di sini.” Xiao Ziya menjelaskan melalui telepati.
Mendengar itu, baik Lin Yan dan Xia Yue'er tentu saja bahagia. Walaupun ia tidak terlalu percaya pada Xiao Ziya, saat ini ia tidak memiliki pilihan lain.
Setelah memeriksa cincin ruang dan berbicara melalui telepati dengan Xiao Ziya, Lin Yan pun menyimpan semua cincin ruang itu walaupun ada beberapa dari cincin ruang yang memiliki nilai tidak sesuai.
“Cepat bocah!” Salah satu anggota Sekte Mayat tidak sabar lagi karena Lin Yan tampaknya mengulur waktu.
Lin Yan menatap ke arah kultivator tersebut dengan senyum mencemooh. Ia pun langsung mengayunkan lengannya yang memegang Buah Abadi ke arah udara sambil berbicara, “Tangkap ini!”
Pandangan semua kultivator tertuju ke arah udara karena tampaknya Lin Yan melempar Buah Abadi sangat jauh.
Tetapi ketika mata mereka semua berada di udara, tidak ada Buah Abadi sama sekali yang membuat mereka memasang wajah yang sangat jelek.
Tatapan mereka beralih ke arah Lin Yan yang saat ini tersenyum lebar. Di hadapannya, terlihat Buah Abadi yang dilahap oleh qi berwana hitam.
“Sialan!” Teriak mereka semua karena sangat marah telah di tipu oleh seorang pemuda dengan mudahnya.
Tidak hanya itu, bahkan untuk Xia Yue'er dan Xiao Ziya juga mengalami peningkatan yang membuat ledakan qi dari tubuh mereka berdua.
Wusssh!
Kultivasi Lin Yan langsung menerobos ke tingkat Alam Raja tahap keenam dalam sekejap. Xiao Ziya juga mengalami peningkatan yang sama sedangkan untuk Xia Yue'er, dia telah menembus tingkat Alam Raja tahap kelima.
Para kultivator mencoba bertahan dari ledakan qi tersebut. Mereka semua saat ini terkejut karena tau bahwa Lin Yan mengkonsumsi Buah Abadi dengan cara yang aneh.
“Ziya, Yue'er! Habisi mereka semua!” Perintah Lin Yan saat dirinya memasuki bentuk Setengah Naga. Dengan tingkat kultivasinya saat ini, ia tentu tidak akan ragu lagi bertarung walaupun mungkin ini adalah pertarungan yang sulit.
“Langkah Pemisah Bulan!”
Zhep!
Lin Yan menghilang seketika dan muncul tepat di hadapan kultivator tingkat Alam Raja tahap kedelapan.
Jleb!
Tombak Pembunuh Naga langsung bersarang di kepala anggota Sekte Mayat dalam sekejap tanpa bisa melawan sama sekali.
Para kultivator yang masih bertahan dari ledakan qi terkejut dengan reaksi Lin Yan yang sangat cepat dan telah menghabisi salah satu dari mereka.
“Sialan!” Anggota Sekte Mayat mengendalikan Mayat dengan qi menyerang ke arah Lin Yan.
Tap!
Xiao Ziya menyatukan kedua telapak tangannya lalu lingkaran Formasi raksasa tercipta di tempat tersebut.
“Formasi Kematian, Dunia Kematian!”
Dung!
Tekanan yang begitu kuat meletus dari tubuh Xiao Ziya saat dirinya menggunakan qi dalam jumlah yang memberikan tekanan kepada semua musuh.
Gerakan anggota Sekte Mayat melambat dan ia tidak menyangka bahwa ada seseorang yang memiliki Formasi sedemikian rupa yang mampu menekan banyak kultivator sekaligus.
Xia Yue'er tentu tidak membuang waktu dan langsung mengarahkan lengannya yang mungil ke arah salah satu kultivator yang saat ini di tekan oleh Xiao Ziya.
“Formasi Cahaya, Pedang Cahaya!”
Puluhan pedang cahaya muncul dan langsung menyerang ke berbagai arah agar mereka semua tidak menyerang Lin Yan yang sangat dekat.
“Sialan!” Para kultivator berteriak keras saat mencoba bergerak sekuat tenaga agar lepas dari tekanan Xiao Ziya. Jika tidak, pedang cahaya yang tiba-tiba muncul mungkin saja membelah leher mereka.
Namun anggota Sekte Mayat yang paling dekat dengan Lin Yan berhasil membebaskan diri dan menyerang ke arah Lin Yan bersama dengan Mayat miliknya.
“Mati!”
Bam! Bam!
Dari arah samping, serangan yang begitu kuat menghantam anggota Sekte Mayat tersebut bersama dengan Mayat yang dia kendalikan.
Lin Yan menaikkan sudut bibirnya dan melirik ke arah samping, “Apa kau tidak takut akan kehilangan nyawa di tempat ini?”
Sosok yang memukul anggota Sekte Mayat tersebut menaikkan sudut bibirnya. Ia tidak lain adalah Dai Mubai yang datang kembali. “Tidak mungkin aku akan melewatkan kesempatan bergabung dengan pesta menghabisi anggota Sekte Wayang!”