One Year, Maybe

One Year, Maybe
Chapter 95



Wanita itu menerima kartu kredit salah satu orang yang bisa disebut pelanggan tetap ditokonya itu dan mulai menyelesaikan prosedur pembayaran,saat hendak menyerahkan kartu itu kembali wanita itu tak sengaja melihat sorot mata pelanggannya itu saat menatap bunga Lily ditangan.


*Sorot matanya yang mirip seseorang* batin wanita pemilik toko itu.


"Ada yang salah?"tanya Lyn datar saat menyadari kalau pemilik toko bunga didepannya terus melihat kearahnya.


"Ah tidak ada,hanya saja sorot mata nona saat melihat bunga itu mengingatkan saya pada seseorang" jawab wanita pemilik toko itu,Lyn menyergitkan keningnya mendengar jawaban wanita itu.


"Oh iya,ini kartu anda saya kembalikan"ujar wanita itu kepada Lyn.


"Terima kasih mbak Anya,permisi"ucap Lyn dengan datar langsung beranjak meninggalkan toko itu.


"Apakah tadi nona itu berbicara lima kata?wah perkembangan yang bagus"ujar Wanita itu terlihat sangat senang.


Lyn memasuki mobilnya dengan membawa satu buket kecil berisi bunga lily ditangannya,ia menyalakan mobilnya kemudian mengendarainya kesuatu tempat.


Sesampai ditempat tujuannya,Lyn turun dari mobil miliknya lalu berjalan dengan membawa bunga yang tadi dibelinya.Gadis itu sampai disebuah makam disalah satu tempat pemakaman,ia meletakkan bunga yang ia bawa diatas makam atau lebih tepatnya ia sandarkan didekat buket bunga lain yang sudah ada disana sejak awal.


"Sepertinya putri kandungmu sudah mengunjungimu terlebih dahulu mami"ujar Lyn sambil menatap buket bunga yang terdapat kartu nama didalamnya.


"Maafkan Lyn mami,Lyn sungguh pengecut bukan.Sebagai salah satu orang yang mengetahui semua kisah masa lalu serta alasan dari mami, mama,dan papa,seharus nya aku tidak boleh bersikap seperti ini kepada putri mami.Lyn seharusnya mendukungnya bukan malah bersikap acuh dan bahkan bersikap sama seperti kak Gia"ujar Gadis itu.


Saat ini tidak ada Lyn dengan wajah datar dan dingin serta minim kata, malah gadis itu terlihat sebaliknya saat ini sambil menatap batu nisan dari makam yang ia datangi itu.


"Lyn pamit dulu,sudah mulai sore. Putri mami mungkin sudah kembali, jangan khawatirkan dirinya ya.Aku berjanji akan berusaha menjaganya meskipun hanya dari jauh,Lyn akan berkunjung lain kali.Sampai jumpa lagi"ujar Lyn sebelum akhirnya beranjak pergi dari sana.


~Kamar Liona~


Didalam kamar milik Liona saat ini sedang terlibat dua gadis SMA yang tengah sibuk dengan urusan masing masing,Rena sedang asik rebahan diatas tempat tidur sambil sibuk menjelajahi dunia maya melalui hp ditangannya.Sedangkan sang pemilik kamar sedang duduk dikursi yang menghadap meja belajarnya,Liona sedang sibuk menyalin semua catatan pelajaran hari ini melalui buku Rena ke bukunya.Suasana begitu damai dan tenang sebelum akhirnya Rena tiba tiba mengumpat kencang


"EH ANJIR!"gadis itu langsung merubah posisi menjadi duduk.


"Ren lo kenapa tiba tiba ngumpatin orang kayak gitu,kerasukan?"ujar Liona berbalik melihat kearah sahabatnya itu.


"Ini Lio,pastingan di IG yang bikin gue sampai ngumpat"saut Rena.


"Apaan emang,sini liat dong"ujar Liona beranjak dari meja belajarnya mendekat kearah tempat tidur dimana Rena berada.


"Nih coba liat"ujar Rena menyerahkan hp miliknya kepada sahabatnya itu,


Liona langsung melihat apa itu dan dari raut wajahnya langsung terlihat sedikit terkejut.


"Harus kasih tau,kak Arga sama yang lain nih"ujar Liona langsung keluar dari kamarnya membawa hp Rena ditangannya.


"Lah Lio,hp gue kok dibawa sih"ujar Rena langsung beranjak menyusul sahabatnya itu.


"KAK ARGA,KAK GIA"panggil Liona berjalan kearah ruang tamu sedangkan Rena terlihat mengikuti dari belakang.


"Ada apa sih Lio teriak teriak gitu, ada tamu juga"ujar Gia yang terlihat datang dari arah dapur.


"Gue sama Lio udah tau,Zia pergi kemana kak"ujar Rena.


"Oh ya,kalian tau dari mana?"tanya Anna.


"Dari IG kak,nih liat"ujar Rena langsung mengambil hp miliknya yang ada ditangan Liona kemudian memperlihatkannya kepada kak Anna.


...Instagram...


danil



1.363 likes


danil_senangnya dalam hati,eak.Jalan2 seharian sama dua cwk cantik,emang asik kali kawan😉.


Load more comments..


neta_nil kita sebelahan ya,jangan sampai gue tampol lo gara2 emot sama caption lo itu.


abel_punya duit buat jln2 bisa,byr uang kas enggak.


sarah_pak ketu malah asik jln2,kita anggotanya gak diajak☹️.


ken_beraninya lo bawa jln calon pacar gue.


rena_jadi lo nil,yang ajak dua degem gua jalan tanpa izin kakaknya.Bawa balik adik adik gue!


danil_@neta,selau besti.@abel,ngerusak mood aja lo.@sarah@danang,lo berduakan sekolah wahai anggotaku.@ken,ngarep amat lo.@rena,bukan gue yang ngajak ren tapi duo adik lo yang ngajak suer.


Teo,Anna,dan Arga serta membaca postingan yang ada dihp Rena itu.


"itu akun milik siapa?"tanya kak Anna sambil mengembalikan hp ditangannya kepada Rena.


"Itu akun danil kak,ketua kelasnya Zia sama Neta"jawab Rena,menerima hpnya kembali.


"itu cowok baik baikkan?"tanya Arga yang kali ini bertanya.


"Tenang orang tua,Danil itu anak baik kok. Jadi santai"jawab Rena.


"Eh ini ada postingan lagi nih,tapi dari akunnya Neta"ujar Rena.


"Akunnya Neta,usernamenya apa Ren?"tanya Liona,ia hendak melihat melalui ponselnya sendiri.


"neta_"jawab Rena.


Liona langsungencari akun itu,bukan hanya Liona saja tapi Anna,Teo,dan Arga juga ikut mengecek diponsel masing masing sedangkan Gia hanya menebeng melihat diponsel Arga saja.


neta_




2.172 likes


neta_Hari yang menyenangkan bersama my besfriend yang lagi sweet seventeen dan juga tanks buat pak ketu yang bersedia buat jadi supir.


danang_bos kita lagi ulang tahun toh,hbd deh buat bos kita Zia.


sarah_wih liat matahari terbenam dihari ulang tahun itu menyenangkan.


rena_wah parah,gitu ya.Btw @zia mana kok gak nimbrung dikolom komentar.


lionahantara_Ta,adik gue mana kok gak nongol nongol dari tadi?


anna_ini akun ignya sahabatnya Zia?neta kan?tolong jaga Zia nya baik baik ya.


neta_@anna,halo salam kenal kak,kak Anna.Siap kak tenang aja,saya jagain kok.


argahantara_kalian jangan pulang malam malam ya.


teo_@zia_h,mana kok gak muncul?.


anna_



2.737 likes


neta_Bocah yg bikin gue sama Danil harus bgn lbh pagi dari jadwal ayam berkokok, karena sahabatku ini pengen ditemenin jalan2 seharian dan menghilang dari peredaran


Buat yg nanyain my besfriend,bocah lagi tidur nih.Kayaknya kecapean banget habis jalan jalan seharian,habisnya dia antraktif banget kayak bocah.Gue sama Dani


Bocah ini jg yg bikin gue sama Danil harus bangun lbh pagi dari jadwal ayam berkokok, karena sahabatku ini pengen ditemenin jalan2 seharian.Katanya sih pengen menghilang dari peredaran aja seharian.


Commen...


danil_bener tuh tapi meski rada nyusahin, berkat hari ini gue sadar dan jd tambah kagum sama bos gue yg satu ini.Happy sweet seventeen bosque🎉,tetap jadi bosnya ips1 yg kuat dan tegar ya.Dan jgn lupa cari kebahagian untuk diri lo juga.


Comment nonaktif...