![[Silver Ash] - Become The Strongest In Another World](https://pub-2e531bea8d9e487cb3404fa20db89ccb.r2.dev/-silver-ash----become-the-strongest-in-another-world.webp)
...****************...
『Baiklah, aku akan memberitahu kalian apa saja senjata pecahan bintang yang ku tahu … Secara khusus, senjata pecahan bintang hampir mirip dengan senjata sihir yang kalian ketahui, namun pecahan bintang tidak membutuhkan sihir untuk diaktifkan … 』
"Oke oke, tidak perlu berbasa-basi, langsung beritahu kami semuanya"
『Kasar sekali haaahhh … Baiklah, yang pertama adalah pedang hitam yang kau gunakan sendiri, namanya adalah 《Langen》, seperti yang kau sadari sendiri, itu memiliki kemampuan untuk memotong segala hal yang diinginkan pengguna, baik itu wujud fisik maupun astral』
"Begitu … Pantas saja ketajamannya berbeda … Lanjut … Ahh, Ngomong-ngomong … Olivia, Charl … Bisakah kalian mengeluarkan senjata kalian? "
Noelle mencatat penjelasan itu sementara Olivia dan Charlotte menyimak Anastasia.
Setelah itu, Olivia dan Charlotte menuruti Noelle untuk mengeluarkan senjata mereka dan meletakkannya di atas meja. Di hadapan mereka adalah sebuah pedang panjang dengan banyak celah, rapier perak yang panjang, dan pedang kembar milik Noelle.
『Yang ke dua adalah … Pedang perak yang kau gunakan sebagai sampingan … Namanya adalah 《Verstand》, Seperti yang kau ketahui juga … Itu memberimu kemampuan psychokinesis … Hanya saja, itu membutuhkan konsentrasi yang tinggi untuk memanfaatkan kekuatannya』
"… Memang seperti yang kau jelaskan … Baik, lanjut"
Noelle bergumam dengan suara rendah namun jelas, dia meminta Anastasia untuk melanjutkan penjelasan, namun…
『Ngomong-ngomong Noelle … Bagaimana kau bisa menggunakan Verstand dengan santai? 』
"Hmm? Ahh, sejujurnya 10 pedang adalah batas ku … Namun, aku mengakalinya dengan mengelompokkan pedang itu … Misalnya, aku akan menggunakan skill original milikku 《ScwerthCatastrophe》, maka aku akan mengelompokkan ribuan pedang itu dan menjadikannya kelompok dibawah pimpinan 1 pedang"
『Begitu … Itu memang masuk akal … Baiklah, selanjutnya adalah … Rapier milik kekasihmu disana, 《Achto》… Itu akan memberikan penggunanya kemampuan yang sangat besar berdasarkan situasi pengguna … Situasi pengguna yang dimaksud adalah apakah pengguna itu terdesak dalam pertarungan atau tidak … 』
"Begitu ya … Olivia, apa kau tau itu? "
Olivia tidak menjawab, melainkan hanya menggeleng dengan mata setengah terbuka.
『Tentu saja dia tidak tau, kalian bahkan tidak pernah menghadapi situasi terdesak sekalipun』
"Bukan salah kami, semua musuh kami hanya terlalu lemah, baiklah lanjut"
『……… Baiklah, yang ke empat adalah 《Centipede》, Senjata ini digunakan oleh gadis pirang disana, dan seperti namanya, itu adalah pedang panjang biasa dengan banyak gerigi ketika dalam keadaan normal … Namun akan menjadi senjata cambuk dengan bentuk kelabang saat aktif … Sebagai catatan, Centipede akan menjadi semakin kuat saat menyerap darah korbannya』
"… Terdengar seperti senjata yang nakal … Darimana kau mendapatkan itu, Charl? "
"……… Harta keluargaku, itu disimpan di gudang harta, tapi semua orang hanya menganggapnya sebagai pajangan saja … Mungkin karena mereka tidak bisa mengaktifkannya? "
『Yup, seperti yang ku jelaskan sebelumnya, senjata pecahan bintang … Sebut saja 'Star Series' memiliki kesadaran semu yang membuatnya memilih pengguna mereka sendiri』
"Begitu ya … Itu artinya Charl memiliki kecocokan dengan Centipede … Baiklah lanjut"
Noelle terus memaksa Anastasia untuk menjelaskan sementara dia mencatat.
『……… yang ke lima adalah 《Zephiroths》… Itu adalah sebuah sabit besar dengan ukuran hampir 2 meter … Memiliki warna putih salju dengan beberapa corak merah di permukaannya』
Ketika menjelaskan itu, Sebuah layar hologram muncul di depan Noelle dan yang lain. Layar hologram itu menunjukkan sebuah sabit yang sesuai dengan penjelasan Anastasia.
『Untuk kemampuannya sendiri … Itu memiliki kekuatan yang besar, kau bisa menghancurkan baja lapis tank hanya dengan 1 ayunan … Lalu sabit itu juga mampu menyerap sihir lawan dan menembakkannya kembali … Sabit itu juga bisa memberikan kekuatan yang sangat besar pada penggunanya dengan mengorbankan darah pengguna』
"Apa itu?! Bukankah kemampuannya sangat konyol? Itu praktis menjadi senjata pembunuh penyihir kau tau?! "
Noelle berteriak secara spontan ketika mendengar penjelasan Zephiroths dari Anastasia, namun Anastasia hanya menjelaskan dengan tenang.
"Tch, baiklah … Lanjutkan"
『Selanjutnya, yang ke enam adalah 《Ashectsta》, Memiliki penampilan seperti pedang besar … Atau gunting? Aku sendiri tidak yakin』
Berbicara dengan suara yang penasaran, Anastasia menunjukkan penampilan Ashectsta melalui layar hologram pada Noelle dan yang lain.
Kebingungan Anastasia bisa dimengerti, karena Ashectsta itu sendiri memiliki penampilan seperti gabungan antara pedang besar dan gunting raksasa.
『Nah, rupanya senjata itu bisa dibelah menjadi seperti pedang ganda dengan memisahkan kedua bilahnya … Itu juga memberikan penggunanya kemampuan untuk melihat beberapa detik ke masa depan』
"Terdengar sangat berguna untuk pertarungan … Baiklah, lanjut"
『Yang ke tujuh adalah 《Begwun Spear》, Itu adalah tombak hitam dengan corak merah tua … Memberikan kemampuan manipulasi spasial pada penggunanya … 』
Penjelasan terus berlanjut, Anastasia menjelaskan dan Noelle bersama Charlotte mencatat semua itu sementara Olivia berusaha menahan kantuk.
『Yang ke delapan adalah 《Tenkla》, sebuah pedang besar yang mengeluarkan aura jahat … Mampu membakar apapun yang diinginkan pengguna』
『Ke sembilan, 《Igris》,palu besar yang memiliki kekuatan penghancur besar dan memberikan penggunanya kemampuan untuk memanipulasi gravitasi』
『Sepuluh, 《Geist》, Ini memiliki wujud seperti bola berwarna ungu kehitaman ketika tidak aktif, tapi akan memberikan senjata yang bisa memanipulasi petir pada pengguna … Kalian sudah melihat yang ini saat turnamen … Kau menyebut itu seperti sta○nd atau sesuatu』
"……………"
『Yang ke sebelas adalah 《Folger Bow》, Ini adalah panah yang menggunakan kekuatan sihir penggunanya untuk menciptakan anak panah dengan kemampuan sesuai yang diinginkan pengguna … Semakin besar kekuatan yang dimiliki anak panah, semakin banyak pula konsumsi kekuatan sihir』
『Dua belas, 《Schild Fan》, memiliki bentuk seperti sepasang kipas logam berwarna hitam dengan pola hiasan emas … Ini seharusnya bukan termasuk senjata karena kemampuannya adalah menciptakan dan meningkatkan pertahanan penghalang … Namun ini juga memiliki caranya sendiri untuk menyerang』
『Tiga belas adalah 《Niether Flute》, sebuah seruling hitam dengan kemampuan untuk memberikan buff ataupun debuff pada banyak target sekaligus … Ini juga mampu mengendalikan target dengan suaranya … Kekuatannya bergantung pada kemampuan penggunanya dalam memainkan seruling』
『Empat belas adalah 《Tenma》, sebuah tongkat sihir yang meningkatkan kemampuan penggunanya dalam sihir … Sihir yang ditembakkan pengguna akan memiliki efek lima kali lipat lebih tinggi dari seharusnya … Juga, kekuatan sihir yang dikonsumsi akan dikurangi lima kali lipat dari seharusnya … Ini senjata yang nyaman』
『Lima belas adalah 《Rakshal String》, memberikan penggunanya kemampuan untuk memanipulasi benang … Benang dari senjata ini memiliki jumlah yang tak terbatas dan memiliki fungsi dari berbagai tipe yang bisa disesuaikan langsung oleh pengguna』
『Enam belas, 《Avantasma》, Mungkin kalian melihat ini sebagai senapan biasa dengan warna putih dan pola hiasan emas yang mewah, namun ini menyerang dengan kekuatan roh dan memiliki serangan yang mengabaikan segala jenis pertahanan』
『Tujuh belas atau yang terakhir adalah 《Constantinople》, Bentuknya adalah perisai besar dengan pertahanan mutlak yang tak tertembus … Itu adalah penjelasan singkatnya』
Anastasia akhirnya selesai menjelaskan dan Noelle juga sudah selesai menuliskan penjelasan itu di kertas dengan keringat di wajahnya.
『Ada yang ingin kau tanyakan lagi?』
"Sejujurnya ada banyak, tapi aku ingin mendapatkan beberapa menit istirahat"
『Untuk apa? Kau vampir, kau seharusnya memiliki stamina yang besar』
"Meskipun begitu, kami memasukkan banyak informasi mengejutkan ini hanya dalam setengah jam … Beban pikiran tidak akan hilang begitu saja … Lihat Olivia yang sudah tertidur ini"
『……… Baiklah, aku akan menunggu kalian』
...****************...