
“Kosongkan tempat ini!”
Tuan Jekson tidak memperdulikan Nandar dan memerintahkan agar tempat ini dikosongkan, ratusan bawahannya langsung bertindak!
Para tamu yang sudah terkejut sejak tadi pun segera berlari keluar dari tempat itu, Gusra dan Yuna yang awalnya ingin melihat Aron dipermalukan malah diusir keluar!
Raut wajah Nandar seketika menjadi murka, Ronal juga membelalak tidak percaya, wajahnya penuh kemarahan seolah tidak sabar untuk menelan Aron, hari ini Keluarga Jhonson dipermalukan hingga titik ini, bagaimana mereka bisa bersosialisasi lagi kedepannya!
“Aron, kamu katak busuk! Walaupun hari ini Santi dibatalkan kamu juga jangan berharap dengan sifat sok suci mu itu kamu selamanya tidak akan mendapatkan istri.”
Jessi berteriak kesal dan marah pada Aron!
Keluarga mereka bersusah payah mendapatkan Ronal Jhonson sebagai menantu, tapi Aron malah datang mengacau dan merusak segalanya, hal ini membuat Jessi sangat kesal.
“Aron, kamu kira kamu bisa menghentikan ku menikahi Ronal? Jangan mimpi, saya sudah tidak memiliki perasaan padamu sedikitpun, jangan menjeratku.”
Santi memelototi Aron, tatapan matanya penuh kebencian dan sama sekali tidak menyisakan perasaannya lagi.
“Saya menjeratmu?” Aron mencibir : “Seingat ku, kalian yang memaksaku untuk menghadiri resepsi pernikahan kalian, saya sudah mengatakan pada kalian, kalau saya menghadirinya maka pernikahan ini akan batal!”
“Kamu………..”
Santi menggertak kan giginya dan menatap Aron dengan marah!
“Santi, jangan pedulikan dia, katak ini sengaja memprovokasi mu, sengaja agar kamu berbicara padanya, lihatlah gayanya yang seperti anjing penjilat itu, tak tamat sekolah.
sepertinya pasti akan melajang seumur hidup!”
Jessi menarik Santi dan mengutuk Aron dengan cacian dan makian!
“Tuan Aron, kalau Anda tidak keberatan, bisakah saya menjadi pacarmu?”
Disaat Jessi selesai mengutuk Aron, dan mengatakan seumur hidup dia akan melajang dan tidak akan mendapatkan pacar, Nuri melangkah maju dan bertanya dengan serius pada Aron.
Seketika, Aron terpana dan terdiam ditempat, dia tidak menyangka Nuri akan mengatakan hal seperti itu didepan umum, perlu diketahui kalau Nuri adalah Nona dari Keluarga Utomo, dia adalah penerus Keluarga Utomo di masa depan!
Mendengar ucapan Nuri, Jessi dan Santi langsung membeku, ini jelas-jelas sedang mnampari mereka, apalagi Jessi yang barusan mengatakan Aron terlihat seperti katak, dan tidak akan mungkin mendapatkan pacar, malah harus menyaksikan pernyataan cinta dari Nona Nuri!
Santi mengepalkan tangannya dengan erat, wajahnya merah padam!
Tadi dia baru mengatakan pada Aron untuk tidak menjeratnya, tapi hanya berkedip saja, Aron sudah mendapatkan pernyataan cinta dari Nona Nuri!
Kalau dibandingkan dengan Nona Nuri dari Keluarga Utomo, Santi itu tidak ada apa-apanya!
“Nona Nuri, bisakah kamu memberiku waktu 2 hari untuk memikirkannya, saya belum siap!”
Aron berkata pada Nuri dengan senyum terharu!
Dia tahu Nuri mengatakan itu untuk membelanya, dan mempermalukan Santi dan Jessi!
Tapi, seorang gadis merelakan reputasinya demi membela dirinya, membuat Aron merasa sangat terharu!
“Tuan Aron, saya akan berusaha keras, agar kamu bersedia menerimaku!”
Nuri tersenyum kecil.
Pada saat anggota keluarga Jhonson, juga Santi sekeluarga sudah pergi, Ronal masih menatap Aron seperti ingin menelannya, dia tidak bisa membiarkan kejadian ini berlalu begitu saja.
Jhonatan dan Nuri juga dipersilahkan meninggalkan tempat oleh bawahan Tuan Jekson, aula pernikahan itu kosong dalam sekejap, hanya tersisa Aron dan orang-orang dari Geng Sanur!
“Kamu mau apa, langsung saja!”
Aron berkata, dia melihat Jekson mengosongkan ruangan ini, pasti ada sesuatu!
Tapi Aron tidak menyangka, perkataannya tadi membuat Jekson langsung bersujud dihadapannya, diikuti oleh ratusan orang dari Geng Sanur!
Hal ini benar-benar membuat Aron kebingungan, dia tidak tahu apakah Tuan Jekson salah makan obat atau bagabagaimana.
“Hamba, Jekson Herlambang, penguasa Geng Sanur, memberi hormat kepada Penguasa !”
“Memberi hormat kepada Penguasa……”
Ratusan orang dari Geng Sanur juga serempak berteriak!
Itu langsung mengejutkan Aron, dia sendiri bahkan tidak mengetahui penguasa apa yang mereka maksud!
“Kamu…..Kalian sepertinya salah orang? Saya bukan Penguasa!”
Aron menggelengkan kepalanya.
“Orang yang memakai Cincin Pusaka Naga, adalah Penguasa Kuil Naga, tidak mungkin salah!”
Bam…..
Perkataan Jekson langsung menyadarkan Aron!
Saat dia Di Dalama jurang kegelapan, Liu Khang mengatakan kalau dia adalah Penguasa Istana Naga Langit, lalu dia memberikan sebuah cincin kepadanya, sepertinya karena melihat cincin itu membuat Jekson menganggap dia adalah Penguasa Istana Naga.
“Maksudmu, karena cincin yang kupakai ini?”
Aron melepaskan cincin itu dan menanyakannya pada Jekson.
“Benar, ini adalah Cincin Pusaka Naga dari Istana Naga Langit, dalam ajaran Istana Naga Langit, orang yang memakai cincin ini adalah Penguasa Istana Naga Langit!”
Jekson mengangkat kepalanya dan menatap cincin yang dipakai oleh Aron.
“Kalian semua berdirilah!”
Melihat Jekson dan ratusan orang berlutut dihadapannya, Aron merasa canggung, dan segera melambaikan tangannya!
“Terima kasih Tuan!”
Jekson dan ratusan orang dari Geng Sanur bangkit berdiri.
“Saya beritahu padamu, saya bukan penguasa, cincin ini diberikan seseorang padaku, kalian salah orang!”
Aron menjelaskan!
“Kami hanya mengenali Cincin Pusaka Naga, tidak mengenali orang, karena kamu memakai Cincin Pusaka Naga, itu artinya kamu adalah Penguasa kami!”
Jekson berkata dengan hormat.
Aron kehabisan kata-kata, kelihatannya Liu Khang sengaja mewariskan jabatan Penguasa ini kepadanya.
“Lalu kalian adalah orang-orang dari Istana Naga Langit?”
Aron bertanya.
“Benar, Kuil Naga Langit memiliki tiga belas pintu secara keseluruhan, dan Geng Sanur merupakan salah satunya, hanya saja, saya dan penguasa Geng lainnya tidak terlalu akrab dan jarang berhubungan, kecuali mendapat perintah dari Penguasa, kalau tidak kami tidak boleh membocorkan identitas kami begitu saja!”
Jekson menjelaskan.
Setelah mendengar penjelasannya, Aron terdiam, hanya Geng Sanur saja bisa menggetarkan seluruh Kota Sanur, kalau ada 13 Geng, maka kekuatan Istana Naga Langit benar-benar menakutkan!
“Penguasa, selain 13 yayasan yang ada di Negara Arunka, masih banyak Geng lain yang tersebar di berbagai belahan dunia, hanya saja untuk informasi spesifiknya saya tidak tahu karena saya masih tergolong berjabatan rendah!”
Setelah Jekson menyelesaikan perkataannya, Aron menjadi lebih kaget lagi, masih banyak Geng lain yang tersebar di berbagai belahan dunia, hebat sekali!
Dia sebenarnya masih belum mengerti, Liu Khang yang dia temui dalam jurang kegelapan terlihat begitu lemah dan aneh, tapi ternyata dia sangat hebat!
Aron yang sekarang sebenarnya sedikit tidak sabar untuk menunggu tanggal 15 bulan tujuh menurut penanggalan Lunar, sepertinya pada saat itu dia akan semakin mengerti tentang Istana Naga Langit!
Setelah sesaat, Aron mengibaskan tangannya dan berkata : “Kalian semua pulanglah, kalau ada urusan saya akan mencari kamu!”
“Siap!” Jekson membungkuk dalam-dalam!
Jekson membawa orang-orangnya pergi, dan Aron masih tetap di sana, dia belum bisa menenangkan dirinya, begitu banyak yang terjadi dalam sekejap dia masih belum bisa menerimanya!
Saat itu, di ruangan kantor lantai teratas Hotel Sadewa, Juan dan Nuri belum meninggalkan hotel, dan datang ke ruangan kantor di lantai teratas, hotel ini adalah bisnis Keluarga Utomo, dia bisa kemana pun yang dia suka!
“Nuri, perkataan mu pada Tuan Aron barusan, apakah itu serius?”
Jhonatan bertanya pada Nuri.
“Perkataan apa?”
Nuri pura-pura bodoh, seolah tidak mengetahui apapun!
“Jangan berlagak bodoh, tidak ada yang mengenali putrinya lebih baik daripada
ayahnya, kamu kira saya tidak tahu apa isi hatimu?”
Jhonatan tersenyum datar.
“Ayah, tadi saya mengatakan itu hanya untuk membantu Tuan Aron, saya baru bertemu dan mengenalnya mana mungkin menyukainya!”
Nuri memutar bola matanya dengan malas, tapi wajahnya tersipu merah.
“Tuan Aron juga tidak buruk, penampilannya lumayan, pengetahuannya tentang pengobatan dan medis juga tinggi, hanya saja saya tidak tahu bagaimana menurut sisi Tuan Aron…..”
Jhonatan memiliki kesan yang sangat baik terhadap Aron, tapi kalau untuk dijadikan menantu Keluarga Utomo, tidak bisa hanya mengandalkan kemampuan medisnya, apalagi Jhonatan hanya memiliki seorang putri, seluruh kekayaan Keluarga Utomo akan diwariskan kepada Nuri, dan saat itu Nuri harus memiliki seseorang yang bisa membantunya mengurus bisnis ini.