ARON

ARON
Mulai saat ini tidak mengakui sebagai murid



Sepasang mata Jekson menyipit, bahkan jika harus menghadapi Timotius, dia tidak takut: “Tidak perlu Tuan Aron, ada masalah apa saya yang hadapi!”


Sejak memakan Pil Penambah Energi, Jekson selalu ingin mencari kesempatan untuk mencoba kekuatannya sendiri!


“Menghadapimu? Siapa kamu, berani berbicara seperti ini pada Masterku, jika menghadapimu, masih perlukah Masterku yang maju, saya saja sudah sanggup membunuhmu!”


Wajah Roney penuh penghinaan, di matanya, Jekson adalah lawan yang sudah dikalahkannya!


“Aron Collin, beberapa waktu ini, kamu menindas Geng Serigala Api karena berjumlah sedikit, sekarang pemimpin kita sudah kembali, terimalah kematian kalian!”


Hercules melototi Aron, beberapa waktu ini dia menanggung hinaan, dia sudah hampir tidak dapat menahan diri!


Aron hanya tersenyum menatap Hercules dengan dingin, tidak bersuara.


“Pemimpin apaan, sekarang tidak seperti dulu lagi, hari ini saya akan membuat kalian berlutut minta diampuni!”


Jekson berseru marah, sebuah pukulan melayang ke arah Roney!


Dulu selalu kalah di tangan Roney, Jekson merasa tidak puas, sekarang setelah memakan Pil penambah Energi, kekuatannya melonjak, dia tidak lagi takut pada Roney!


“Huh, pecundang masih berani sok!”


Roney mendengus dingin, lalu kedua kakinya melebar, tidak menghindari pukulan, bermaksud menggunakan Ying Qi Gong melawan pukulan Jekson!


Roney sangat jelas sampai dimana kekuatan Jekson, sehingga dia tidak peduli!


Bang…


Pukulan Jekson dengan keras menghantam bagian perut Roney!


​Sebuah kekuatan besar yang sangat kuat langsung menerjang ke arah Roney!


Tubuh Roney seperti sebuah perahu kesepian yang terombang ambing di ombak yang mengganas, langsung terlempar jauh!


Puih…


Roney memuntahkan darah segar di tengah udara, lalu jatuh keras menghantam tanah!


Saat ini Timotius melihat Roney terlempar hanya dengan sebuah pukulan, alisnya berkerut, sorot matanya terlintas hawa membunuh!


“Hahaha…hahaha…”


Jekson menatap tinjunya sendiri, tertawa terbahak-bahak: “Roney, sudah tahu kehebatanku, kan, siapa yang tidak puas, boleh maju mencobanya!”


“Huh, tidak tahu malu!” Timotius mendengus dingin: “Shane, beri dia pelajaran!”


“Siap!” seorang pria berusia 30 tahunan mengenakan pakaian ringkas maju!


Jekson melihat yang maju adalah orang yang masih muda, dengan tatapan menghina berkata: “Roney saja tidak sanggup, kamu biarkan pemuda ini cari mati, saya beritahu kalian, di hadapan kekuatan absolut, Ying Qi Gong kalian hanyalah sebuah lelucon!”


Saat ini Jekson sangat sombong, mengalahkan Roney hanya dengan satu pukulan membuatnya menjadi sangat percaya diri!


Aron yang sejak tadi menonton dari belakang, menggeleng-geleng kepalanya!


"Jekson, kamu bukanlah tandingan orang itu, mundurlah!”


Aron berjalan keluar dari belakang!


“Master, dia, itu dia…”


Melihat Aron datang, sepasang mata Roney langsung terbelalak, sembari menahan sakit dia memberitahu Timotius.


​Ketika Timotius melihat Aron, alisnya berkerut: “Begitu muda?”


Di mata Timotius, orang yang dipanggil Jekson dengan sebutan ‘Tuan, dan ahli dalam seni bela diri, seharusnya seumuran dengannya, dengan pengalamannya selama puluhan tahun di dunia bela diri, dia tidak menyangka Aron begitu muda!


Mata Timotius bersinar kecewa, awalnya dia bermaksud mengukur keahlian Tuan Aron, kelihatannya tidak perlu lagi!


Roney menyadari kekecewaan Timotius, segera menjelaskan: “Master, jangan lihat orang ini terlihat muda, kemampuannya sangat kuat!”


“Diam!” Timotius melototi Roney: “Saya lihat bukan kemampuannya yang kuat, tapi kamu kurang latihan, kemampuanmu mengalami kemunduran, sejak hari ini, jangan mengakui sebagai muridku, saya tidak sanggup menanggung malu!”


Timotius tidak percaya seorang pemuda berusia 20 tahunan bisa sekuat apa, pasti Roney yang mengalami kemunduran, kalau tidak, bagaimana mungkin bisa dipukul terbang oleh Jekson!