Travel To The World Of Ca Li

Travel To The World Of Ca Li
Qiú Liánzhí



"Bagaimana caranya aku menjadi kuat, agar bisa membangkitkan kekuatan sesungguhnya kipas emas?" Tanya Xiu Qixuan kepada mereka,


"Temukanlah terlebih dahulu tanaman surgawi, Qiú Lianzhi(1). Untuk memperkuat tubuh fisik dan mengaktifkan koneksi kipas emas, kalung dan gelang giok milikmu agar menjadi satu kekuatan," Ucap Lao Yong,


"Tanaman Surgawi? Aku tidak perlu harus pergi ke surga untuk mendapatkannya kan? Kalau memang harus sesulit itu aku tidak mau dan hanya akan berdiam diri di kediaman Xiu sampai Dewi Nüwa bosan melihat tingkahku dan dia menyerah--kemudian mengirimku kembali ke bumi," Ucap Xiu Qixuan membeberkan rencananya,


"Aiyaa, kau ini terlalu polos atau bodoh?" Tanya Baijin Hu menggeleng pelan,


"Tentu saja tidak, manusia sepertimu bagaimana mungkin pergi ke surga dengan kondisi hidup," Jawab Lao Yong,


"Baiklah, Dimana aku dapat menemukan tanaman itu?" Tanya Xiu Qixuan,


"Tempat pertama kali saat kau tiba didaratan Ca Li," Jawab Baijin Hu.


"Itu jauh sekali dari Kota Ping'an, aku bahkan tidak ingat arah menuju sana," Eluh Xiu Qixuan, karena dia berada didalam kereta kuda saat itu dan memang tidak ingat arah hutan tersebut, yang dia tahu butuh waktu lama diperjalanan dari hutan tersebut ke Kota Ping'an.


"Pasti kalian punya sihir atau kekuatan magis, bisakah kirim aku kesana tanpa melakukan perjalanan panjang?" Tanya Xiu Qixuan, dia tidak ingin menghabiskan banyak waktu dan tenaga--karena baginya untuk apa kegunaan jackpot yang diberikan seorang dewi padanya kalau dirinya tetap harus repot.


"Tidakkah seharusnya kau sungkan kepada kami, karena kami adalah salah satu hewan surgawi," Jawab Baijin Hu sarkas,


"Kami tidak bisa keluar dari dunia kecil ini, bagaimana mungkin kami bisa mengirimmu?" Jawab Lao Yong,


"Aku tidak tahu apakah aku bisa pergi atau tidak, sulit bagiku keluar dari Kediaman Xiu," Jawab Xiu Qixuan tertunduk lesu,


"Aku terkejut, gadis sepertimu tahu apa arti kata sulit, ku kira tidak ada hal sulit bagimu," Ucap Baijin Hu,


"Wanita angkuh itu sedang memberi semangat padamu," Ucap Lao Yong menerjemahkan maksud Baijin Hu,


"Harimau bodoh, kau selalu saja menggangguku," Dengus Baijin Hu kesal,


"Aku bukan harimau bodoh yang kau maksud, Panggil aku Lao Yong," Perintah Lao Yong,


"Kalian lucu sekali, apakah sejak awal hubungan kalian sangat baik?" Tanya Xiu Qixuan yang terkekeh pelan, sedari tadi dia hanya memperhatikan kedua tingkah hewan tersebut,


"Sangat Buruk," Jawab Baijin Hu,


Lao Yong hanya diam menatap malas dari pancaran kedua mata harimaunya yang tajam,


"Bagaimana bentuk tanaman surgawi yang kalian maksud itu?" Tanya Xiu Qixuan, mengembalikan topik pembicaraan.


"Qiú Lianzhi, Lotus surgawi--bukan berbentuk bunga diatasnya tetapi berbentuk bola dengan cahaya berpendar, kau harus mengambil dua dengan warna yang berbeda yaitu warna biru dan ungu," Jelas Baijin Hu,


Xiu Qixuan mencoba merekam penjelasan tersebut, tetapi dia kebingungan untuk mengimajinasikan tanaman surgawi tersebut.


"Kalau kau tidak mengerti, lihat lah bentuk liontin giok putih kalungmu," Ucap Lao Yong,


"Kami akan mengirimmu kembali, energi kehidupanmu terlalu lemah kalau terlalu lama disini dirimu bisa menghilang," Lanjut Baijin Hu,


"Kalau aku sudah menemukannya, Apa yang harusku lakukan selanjutnya?" Tanya Xiu Qixuan lagi,


"Kami akan tahu kalau kau sudah menemukannya dan akan memberi tahumu langkah selanjutnya," Jawan Lao Yong,


Kemudian Baijin Hu mengibaskan ekor rubah panjangnya kearah Xiu Qixuan dan cahaya emas keluar dari ekornya menyelimuti tubuh Xiu Qixuan,


Xiu Qixuan yang melihat hal tersebut berusaha memberhentikan tindakan Baijin Hu, karena dia masih memiliki banyak pertanyaan, salah satunya adalah bagaimana cara masuk kedalam dunia kipas emas ini,


"Tunggu. Bagimana caranya aku menemui kalian lagi didunia kecil ini? Baijin--Lao Yong," Teriak Xiu Qixuan dengan suara keras dan panik yang perlahan menjauh dan menghilang.


******


"Baijin--Lao Yong," Teriak Xiu Qixuan keras, dia tidak tahu kalau sekarang dirinya sudah berada di kamar pribadinya,


"Nona Besar, Anda baik-baik saja?" Ucap mereka serentak,


"XuanXuan, Ada apa?" Tanya Xiao Taoli,


Mereka melihat Xiu Qixuan duduk dilantai dengan mata tertutup dan tangan yang direntangkan didepan menutup wajahnya.


Xiao Taoli menghampiri Xiu Qixuan terlebih dahulu, dia berjongkok mensejajarkan dirinya dengan Xiu Qixuan dan menyentuh bahu Xiu Qixuan lembut.


Xiu Qixuan yang mendengar suara keras pintu ruangannya terbuka dan teriakan beberapa orang manusia-pun langsung membuka kelopak matanya,


Dia menoleh kesamping dan melihat Xiao Taoli yang memandangnya khawatir, Kemudian dia mengedarkan pandangannya melihat penjaga yang membawa obor dan ada beberapa diantara para penjaga itu bersiap hendak mengeluarkan pedang dari sarungnya.


Xiu Qixuan akhirnya mengerti--teriakannya ternyata membuat para penjaga mengira dirinya dalam bahaya.


"Kalian boleh kembali ketempat masing-masing," Perintah Xiu Qixuan tersenyum canggung,


Para penjaga itu ragu dan melihat Xiao Taoli untuk bertanya apa yang harus mereka lakukan,


Xiao Taoli menggangguk mengiyakan perintah Xiu Qixuan, dia memberi kode ke para penjaga yang menatapnya dengan pandangan ragu, para penjaga tersebut mengerti kode yang diberikan Xiao Taoli, kemudian mereka satu persatu keluar kembali bertugas menjaga Manor Xing.


Xiu Qixuan beranjak berdiri mengambil kipas emas yang tergeletak dilantai beberapa langkah didepannya,


Menunduk mengambil kipas emas tersebut yang kembali bersih, tidak ada noda darah hitam beracun miliknya disana.


Xiao Taoli melihat Xiu Qixuan mengambil kipas emas dilantai tetapi dia tidak terlalu memperhatikan kipas tersebut, baginya itu hanya kipas wanita bangsawan biasa.


"XuanXuan, Ada apa? Kenapa kau berteriak?" Tanya Xiao Taoli dari arah belakang,


Xiu Qixuan menoleh kebelakang dan tersenyum manis,


"Aku baik-baik saja, tadi hanya bermimpi buruk dan sepertinya tidur sambil berjalan," Jawab Xiu Qixuan, dia terharu melihat Xiao Taoli yang begitu mengkhawatirkannya.


Xiao Taoli mengangguk mengerti--tetapi dia tidak percaya sepenuhnya ucapan Xiu Qixuan, karena dia tahu Xiu Qixuan belum tertidur--lilin ruangan ini baru saja beberapa menit lalu dimatikan, tidak mungkin Xiu Qixuan tertidur secepat itu dan bermimpi buruk.


"Taotao kembali dan beristirahahlah, Terimakasih sudah mengkhawatirkanku." Ucap Xiu Qixuan tersenyum manis mengusir Xiao Taoli,


Xiao Taoli begitu enggan, tetapi dia tidak bisa berbuat banyak, lagipula hari sudah malam tidak baik untuknya berlama-lama diruangan pribadi seorang Nona Besar. Sebelum pergi dia memandang Xiu Qixuan sekali lagi agar memastikan keadaan Nona nya, Xiu Qixuan melihat itu hanya terus tersenyum manis.


Setelah Xiao Taoli pergi, Xiu Qixuan memandang sebentar kipas emas tersebut dan kemudian meletaknya di dalam laci meja rias.


Dia belum menemukan cara untuk berpergian jauh seorang diri tanpa menyelinap dan membuat heboh kediaman.


••••••••••


Bahasa Mandarin,


球 : Qiú : Bola


莲花 : Liánhuā : Lotus


植物 : Zhíwù: Tanaman


Qiú Lianzhi : Tanaman Lotus Bola Surgawi



Imajinasi dan karangan Author.


Sebenarnya kemarin rencananya up 3 chap untuk kasih hadiah ke kalian dan author sendiri yang lagi berulang tahun, juga karena karya ini lulus kontrak noveltoon, tetapi karena dirumah sedang padat banyak saudara jadinya ditunda dulu.