
"Jika aku mendengar kalian berkata buruk tentangku. Aku akan membunuh kalian semua, meski kalian teman McCoy." Pria bertanduk putih mengeluarkan auranya. "Uuhhh." 9 mid god berkeringat saat merasakan tekanan dari pria bertanduk putih.
Pria bertanduk putih melihat 9 mid god yang kesulitan bernafas kemudian menghilang. Melihat pria menghilang 9 mid god mengusap keringat di dahi mereka. "Berengsek, setelah menerobos mid god. Aku tidak pernah di permalukan seperti ini." Pria berotot berteriak marah.
"Perbedaan antara mid god dan high god terlalu besar." pria berkacamata mengusap keringat di dahinya. "Sepertinya kita telah menyinggung high god. Jika kita tidak mengenal McCoy. Aku tidak tahu apa yang akan terjadi pada kita." kata wanita berambut kuning.
Saat ini Clue berada di dalam menara dan melihat kakeknya, Elizabeth, Devy, serta Jennie. "Bagus, kalian semua menerobos tingkat kaisar." Clue mengangguk. "Ini semua berkat pil dan air kehidupan yang kamu berikan Clue. Jadi kakek bisa menerobos dengan cepat." Usman tersenyum dan menepuk bahu Clue.
"Apakah tuan, tidak mengucapkan selamat padaku. Saat ini aku adalah demi god." Bella memeluk pinggang Clue. "Dasar vampire penggoda." Elizabeth, Devy dan Jennie berkata secara bersama melihat Bella. "Benar tuan, kapan anda akan tidur bersamaku. Sudah 5 tahun saya berada di dalam menara. Namun tuan tidak menyentuhku sama sekali." Bisik Bella.
"Hahaha, akhirnya aku menerobos low god." Clue melihat Steven yang muncul di sampingnya. "Aku juga menerobos low god. Tapi tidak bersemangat seperti dirimu." Grace muncul di samping Clue.
"Aku dan kamu berbeda. Setelah menerobos low god, aku bisa kontrak dengan 20 hewan." Steven berkata penuh semangat. "Hei Vampir, bisakah kamu menjauh dari kekasihku." Grace melihat Bella yang memeluk Clue.
Bella tersenyum kecut kemudian menjauh dari Clue. Clue kemudian melihat Tian Long, Mary, Wulan, Pyokojang dan Draco. "Tidak buruk, kamu juga menerobos demi god." Clue melihat Draco. "Ini berkat air kehidupan dan pil star yang anda berikan. Jadi saya bisa menerobos dengan cepat." Draco tersenyum.
"Apa anak dan istrmu masih berkultivasi." Tanya Clue. "Benar tuan, anak dan istri saya berkultivasi bersama Angel, dan Sarah." Balas Draco. "Baiklah, karena kalian semua menerobos. Aku juga harus menerobos." Clue tersenyum.
"Ahh, apa anda akan menerobos mid god. tapi ini baru 5 tahun setelah anda menerobos low god." Wulan terkejut. "Wajar jika dia menerobos mid god. Sudah ribuan lebih dia meminum air kehidupan selama 5 tahun." balas Tian Long. "Baiklah, aku akan meninggalkan menara. Siapa yang ingin ikut aku pergi keluar." Tanya Clue.
"Aku akan pergi." kata Tian Long. "Aku juga ingin pergi, setelah menerobos low god, aku ingin tahu seberapa kuat diriku." Kata Steven. "Aku juga ingin pergi." kata Grace. "Baiklah, keluarkan aku, Grace, Tian Long dan Steven system." Clue, Grace, Tian Long dan Steven kemudian menghilang.
Keesokan harinya Clue melayang di langit kemudian badannya bersinar terang. "Uuhh, begitu menyilaukan." Grace, Tian Long, dan Steven menutup mata mereka. Saat ini di benua inti seorang pria menatap langit dan melihat cahaya putih. "Siapapun yang menerobos dan membuat cahaya yang begitu menyilaukan. Dia tidak bisa di anggap remeh." Kata pria.
1 Jam kemudian cahaya mulai meredup kemudian Clue melayang turun dari langit dengan tubuh telanjang. "Setiap kali menerobos, aku selalu telanjang." Clue menjentikan jarinya kemudian dia memakai sebuah baju.
Clue melihat Grace, Steven dan Tian Long terbang ke arahnya. "Setiap kali kamu menerobos. Cahaya yang keluar dari tubuhmu begitu menyilaukan. Sampai aku harus menggunakan kacamata hitam." Kata Steven yang memakai kaca mata hitam. "Baiklah, aku ingin melakukan sesuatu. Kalian tunggu disini." kata Clue lalu menghilang.
"Lagi-lagi aku tidak sempat menggunakan skill ini. Lain kali aku akan menggunakan skill ini, jika bertemu lawan yang kuat." Clue menghela nafas kemudian melihat skill lainnya. "Skill aktif creator tingkat menengah, dapat menciptakan benda dan mahluk hidup. Pelajari Ya/Tidak" Clue mempelajari skill. Sebuah buku sekali lagi muncul di depan Clue kemudian menjadi cahaya dan masuk ke dalam kepalanya.
"Baiklah, apa aku bisa membuat manusia." kata Clue melihat sel telur kemudian berubah menjadi embrio. Embrio kemudian berubah menjadi janin. Clue melihat janin mulai membesar dan mulai terbentuk wajah, mata, hidung, mulut telinga serta rahang.
1 Menit kemudian Clue melihat bayi di tangannya. "Oeekk, Oeekk." Clue melihat bayi menangis. "Hahaha, sungguh luar biasa." Clue tertawa terbahak-bahak. "Karena kamu perempuan, maka aku akan memberimu nama Aura."
"Baiklah, apa aku bisa membuatnya tumbuh dengan cepat." Clue menyalurkan energinya ke Aura. Clue kemudian melihat Aura bertumbuh dengan cepat. Clue melihat Aura menjadi balita berumur 1 tahun. "Masih kurang." Kata Clue menyalurkan energinya ke Aura. Clue melihat Aura menjadi balita berumur 2 tahun.
"Masih kurang." Clue terus menyalurkan energinya. Tidak lama kemudian Aura menjadi anak kecil berusia 5 tahun. "Apa kamu bisa berbicara." Clue melihat Aura. Namun Clue tidak mendapatkan jawaban dari Aura.
Clue kemudian menurunkan Aura ke tanah. "Apa kamu bisa jalan." Clue kemudian melihat Aura merangkak ke arahnya. "Meski dia berusia 5 tahun, pengetahuannya seperti bayi." Clue kemudian mentransfer pengetahuan yang seharusnya diketahui anak kecil berusia 5 tahun pada Aura.
Aura melihat Clue dan berkata. "Papa, papa." "Apa kamu bisa berjalan." Clue melihat Aura. Aura kemudian mulai berjalan mengitari Clue. "Tidak buruk, saat ini di menara kekurangan orang. Jika aku memiliki waktu luang, aku akan membuat banyak manusia." Clue menyeringai.
"Skill pasif eternal soul. Membuat seseorang yang mempelajarinya memiliki jiwa yang abadi. Kemampuan eternal soul dapat merebut tubuh dari mahluk yang masih hidup maupun yang mati. Efek saat berhasil merebut tubuh, pengguna skill mendapatkan 90% dari level kekuatannya. Pelajari Ya/Tidak."
Clue kemudian mempelajari skill. Sebuah buku muncul di depan Clue kemudian menjadi cahaya dan masuk ke dalam kepalanya. "Hahaha, dengan begini aku abadi." Clue tertawa terbahak-bahak. Aura yang melihat Clue tertawa menatapnya dengan aneh. Clue berhenti tertawa kemudian melihat skill lainnya.
"Skill aktif teleportasi. Pengguna dapat mengabaikan semua larangan dan dapat berpindah tempat secara instan bersama mahluk hidup dan benda mati dalam jarak 100 meter. Konsumsi mana/ki dalam menggunakan skill teleportasi yaitu 1 poin sejauh 100 km. Pengguna dapat berteleportasi sejauh 10 miliar km." Pelajari Ya/Tidak" Clue lalu menekan YA. Sebuah buku sekali lagi muncul di depan Clue, kemudian menjadi cahaya dan masuk ke dalam kepalanya.
"Bagus, dengan begini, aku tidak perlu menyentuh siapapun lagi untuk ku ajak teleportasi. Selama orang itu dalam jarak 100 meter dariku. aku bisa membawanya teleportasi kemana saja." Clue tersenyum puas.
5 menit kemudian Clue telah selesai membeli skill dan melihat-lihat peralatan di tabel shop. "Jarak token teleportasi meningkat jauh, yang awalnya 1 triliun km menjadi 10 triliun km." Clue melihat informasi token teleportasi. "Setiap hari hanya ada 10 stock token teleportasi. Jadi dalam sehari aku bisa teleportasi sejauh 100 triliun km. Dengan begini aku tidak perlu khawatir jika ingin bepergian." Clue tersenyum dan membeli 10 token teleportasi.
"Star pil tingkat tinggi, dapat memberikan 10,000 poin tambahan saat pertama mengkonsumsi. Efek akan turun setelah mengkonsumsi yang kedua." Clue melihat notifikasi di depannya. "Hanya ada 1 stock star pil setiap 10 hari." Clue kemudian melihat air kehidupan tingkat tinggi. "Air kehidupan tingkat tinggi, Efek meminumnya dapat memperpanjang umur selama 10,000 tahun." "Stock air kehidupan tingkat tinggi juga cuma 1 setiap 10 hari." kata Clue mulai melihat barang-barang lain.