Rebirth With System

Rebirth With System
S3 Memasuki Dungeon Tingkat A



"Baiklah, aku sudah berpakaian. Sekarang jawab pertanyaanku. Mengapa mereka ingin memperkosamu." Kata Clue. Wanita tersenyum kecut kemudian mulai bercerita. Bahwa dirinya adalah seorang youtuber makanan. Dia menemukan ide untuk membuat video makan daging ayam bakar di tengah pegunungan. Lalu dia kemudian mengajak sepupunya ke pegunungan.


Setelah tiba di pegunungan wanita melihat sepupunya bertemu dengan 4 pria dan mulai mengobrol. Setelah mendengar obrolan sepupunya yang ingin menjual dirinya kepada 4 pria, wanita kemudian berlari.


"Aku tidak percaya kamu dijual oleh sepupumu sendiri." kata Clue menggeleng. "Yang mana sepupumu." Kata Clue. Wanita menunjuk pria berpakaian biru. Clue melambaikan tangannya dan pria melayang di udara. "Tolong maafkan aku Putri." Kata pria memohon. Wanita yang di panggil Putri mengigit bibirnya dan berkata. "Aku akan melaporkanmu kepada polisi."


Clue lalu melemparkan pria ke tanah. "Ughh." Pria merintih kesakitan. "Apa yang akan kamu lakukan sekarang." kata Clue. "Aku akan kembali, bisakah kamu mengantarku kembali. Aku akan memberimu imbalan karena sudah menyelamatkanku." Kata wanita.


"Apa kamu tidak mengenalku." Kata Clue. "Memangnya kita pernah bertemu." Wanita bingung. "Seharusnya aku sudah terkenal karena mengalahkan pria dari asosasi." Kata Clue. Wanita terdiam beberapa detik kemudian terkejut dan berjalan mundur. "Apa kamu hunter Fernando. Pria yang mengalahkan hunter tingkat a dari asosasi, dan menyiksa 31 hunter tingkat b di dalam dungeon." Wanita ketakutan.


Melihat wanita ketakutan Clue berkata. "Apa kamu juga ingin kusiksa seperti mereka." Clue menunjuk kelima pria yang tergeletak di tanah. Wanita ketakutan dan menggeleng. Clue tersenyum kemudian mengambil tasnya. "Baiklah, karena aku dalam suasana hati yang bagus. Aku akan mengantarmu." Kata Clue melesat ke arah wanita dan menggendongnya. "Ahh. Apa yang kamu lakukan. Turunkan aku." Kata wanita panik. Clue mengabaikan kata wanita kemudian melesat pergi.


Beberapa menit kemudian Clue telah turun dari pegunungan. "Apa itu mobilmu." Kata Clue. "Uekk." "Ueekk." Clue melihat wanita muntah dan berkata. "Sepertinya aku berlari terlalu cepat."


Beberapa menit kemudian Clue dan wanita masuk di dalam mobil. "Sebagai imbalan menyelamatkanmu. Kamu harus membiarkanku menginap di rumahmu selama semalam. Kamu juga harus membeli alat pendeteksi yang bisa mengukur kekuatan hunter tingkat a. Benar, aku ingin kamu membeli tas yang lebih besar dari ini. Jangan lupa tas harus terbuat dari kulit monster. Tenang saja, aku akan membayarnya." Kata Clue menunjukan ratusan kristal di dalam tasnya.


"Tapi kamu berjanji untuk tidak menyiksaku." Kata wanita ketakutan. "Aku berjanji tidak akan menyiksamu. Kecuali kamu melakukan hal bodoh seperti melapor kepada polisi dan pihak asoasi. Jika aku tahu kamu melaporkanku, aku akan membuat wajah cantikmu hangus terbakar." Clue tersenyum. Mendengar kata Clue badan wanita gemetar. Dia telah melihat 30 hunter yang disiksa oleh Clue memiliki bekas luka bakar di tubuh mereka. Melihat wanita ketakutan Clue tersenyum. Clue hanya berniat menakut-nakuti wanita.


1 jam kemudian Clue dan wanita tiba di sebuah rumah. "Kamu berjanji besok harus pergi. karena kedua orang tuaku besok akan kembali." Kata wanita membuka pintu rumah. "Baiklah Putri." Clue memanggil nama wanita. Putri tersenyum kecut saat Clue memanggil namanya. "Baiklah, kamu langsung saja membeli alat pendeteksi kekuatan dan tas yang ku pesan secara online." Kata Clue. Putri mengangguk.


Sementara itu di sebuah rumah sakit. "Apa masih tidak ada kabar mengenai hunter Fernando." Kata pria yang sedang terbaring di kasur dengan perban di seluruh tubuhnya. "Tidak ada." Pria berpakaian hitam menggeleng. "Sialan, jika aku melihat dirinya. Aku akan membunuhnya." Kata pria yang tidak lain adalah Robert.


3 jam kemudian Clue yang duduk di sofa melihat putri membawa sebuah alat dan sebuah tas besar. "Bagaimana kamu bisa membelinya secara cepat." Clue terkejut. "Temanku kebetulan menjual alat dan tas ini. Lalu aku membelinya." Balas Putri. "Jadi begitu, berapa harga alat dan tas ini. Aku akan membayarnya." Kata Clue. "Ambil saja, anggap itu bayaran karena menyelamatkanku. Aku tidak ingin memiliki hutang padamu." Balas Putri. "Baiklah jika begitu." Balas Clue. "Dimana aku bisa beristirahat." Tanya Clue. "Di kamar itu." Putri menunjuk sebuah kamar.


Sementara itu di sebuah ruangan. "Pak, kejadian aneh terjadi lagi. 34 dungeon tingkat A secara acak muncul di setiap provinsi." Kata pria berkumis di depan komputer. "Kali ini adalah dungeon tingkat a." Pria paruh baya berkata. "Apa jumlah dungeon yang muncul hanya 34 dalam sehari." Kata pria paruh baya. "Benar pak, hanya 34 dungeon yang muncul dalam sehari." Balas pria berkumis. "Beruntung hanya 34 dan tidak lebih dari seratus." Pria paruh baya menghela nafas.


Pria paruh baya tahu bahwa jumlah dungeon yang muncul perlahan semakin menurun. Saat dungeon tingkat d muncul secara bersamaan, jumlah dungeon yang muncul adalah 500. Saat dungeon tingkat c muncul secara bersamaan, jumlah dungeon yang muncul adalah 400. Kemudian saat dungeon tingkat b muncul bersamaan, jumlah dungeon yang muncul adalah 200.


"Tapi pak, kita hanya memiliki 55 hunter tingkat a dan 5 hunter tingkat s. Terlebih lagi banyak dari mereka berkumpul di pulau jawa." Kata pria berkumis. "Hmm. Berikan pengumuman bebas biaya untuk memasuki dungeon. Dengan syarat membuat kelompok beranggota minimal 20 hunter tingkat b dan 1 hunter tingkat a. Saat ini kita berada di situasi genting."


Keesokan harinya Clue duduk di ranjang dan memegang sebuah alat. "Tittt." Clue melihat angka 210 yang muncul. "Dengan kekuatanku saat ini, aku bisa mudah mengalahkan Robert tanpa terluka sama sekali." kata Clue percaya diri. "Baiklah, saatnya untuk pergi." Clue kemudian keluar dari kamar.


"Apa kamu mau pergi." kata Putri melihat Clue. "Benar, terimakasih karena mengizinkanku menginap. Terlebih lagi kamu memberiku alat pendeteksi kekuatan dan tas ini." Kata Clue menunjuk tas yang dia pakai. "Tidak perlu berterimakasih." Balas Putri. Clue melihat Putri kemudian berjalan ke arah pintu.


"Apa kamu sudah tahu bahwa dungeon tingkat a muncul secara acak di setiap provinsi. Kejadian aneh ini berawal dari 3 minggu yang lalu. Dari dungeon tingkat e muncul secara terus menerus di jember, kemudian dungeon tingkat d muncul secara bersamaan di provinsi jawa timur. Lalu dungeon tingkat c muncul secara bersamaan di pulau jawa dan beberapa hari lalu dungeon tingkat b muncul secara bersamaan di seluruh Indonesia." Kata Putri. "Aku tidak tahu, tapi terimakasih atas infonya." Balas Clue kemudian pergi. Melihat Clue pergi Putri menghela nafas. "Akhirnya dia pergi juga."


Clue yang saat ini sedang berlari bergumam. "Apa fenomena aneh ini terjadi karena aku." Kata Clue. Clue tahu tekhnik kultivasi tidak berasal dari dunia ini, dan Clue menebak teknik kultivasinya yang menyerap energi alam mempengaruhi keadaan bumi.


Putri masuk ke dalam kamar kemudian melihat sebuah kantong plastik di bawah kasur. Putri membuka kantong plastik dan melihat tumpukan kristal bewarna merah. Putri mengambil kertas di tumpukan kristal dan membacanya. "Harga alat pendeteksi kekuatan kualitas sedang seharga 50 juta. Jadi aku memberimu 25 kristal. Anggap saja kamu membayarku dengan tas ini dan uang sebesar 25 juta karena sudah menolongmu. Benar, menurutku kamu adalah wanita yang cantik. Semoga aku bisa bertemu lagi denganmu." "Sial, siapa yang ingin bertemu dengan penjahat gila sepertimu." Putri melempar kertas.


Saat ini Clue yang sedang berlari dan melihat lubang dungeon yang tiba-tiba muncul di tengah jalan. "Hehe, keberuntunganku sangat bagus." Clue tertawa kemudian memasuki dungeon. "Buzzz." Setelah Clue memasuki dungeon, lubang dungeon di aliri petir.


Clue memasuki dungeon dan melihat dirinya berada di tepi pantai. Clue berbalik dan melihat lubang dungeon di selimuti petir. "Bagus, dungeon error. Jika kata Putri benar, maka dungeon ini. Adalah dungeon laut tingkat a." Clue membaca berita bahwa dungeon laut tingkat a hanya muncul di negara yang terdapat banyak hunter tingkat s. Di Indonesia belum sama sekali muncul dungeon laut tingkat a.