
" Oh my God, bagaimana ini? Mama sudah pulang lalu apa yang harus aku lakukan?" Tanya Leo saatnya melihat bawa mobil mamanya sudah terparkir di halaman rumah mereka.
Leo dengan memikirkan apa yang akan dikatakan kepada mamanya karena dia yang pergi ke luar tanpa sepengetahuan wanita yang paling mereka cintai.
Mendengar ada suara mobil yang baru saja masuk ke rumah mereka membuat Alicia langsung pergi ke halaman rumahnya.
Melihat siapa yang ada di dalam mobil tersebut membuat Alicia langsung menghampirinya.
" Leo.. turun!" Teriak Alicia saat melihat bahwa putranya belum juga turun dari mobilnya sementara dia sudah menunggu anak itu di luar mobil.
Merasa bahwa ancaman besar sudah menghampiri dirinya membuat Leo langsung keluar dari dalam mobil ini tidak ingin memperpanjang masalah diantara dirinya dan juga mamanya.
" Leo..."
" Iya Ma, ini Leo keluar." Ucap anak itu saat melihat bahwa mamanya sudah berubah menjadi monster saat ini.
" Oke, iya ini Leo keluar." Akhirnya anak itu keluar juga dari dalam mobil karena dia tahu bahwa sebentar lagi mamanya akan meledak dan siap menyerangnya.
" Katakan yang sejujurnya pada Mama dari mana kamu? ke mana kamu pergi dan kenapa tidak mengabari mama? apa kamu tahu betapa khawatirnya Mama saat mendapatkan kabar bahwa kamu tidak ada di rumah? tidaklah kasihan dengan Mama yang merasa kebingungan mencari kamu?" Leo terdiam karena dia tidak berani menjawab apapun yang dikatakan mamanya saat ini.
Jika pun dia berkata jujur dari mana dia pergi itu akan membuat Alicia semakin merasa khawatir dengan dirinya. Leo tidak ingin membuat mamanya semakin merasa khawatir dan takut akan kehilangan dirinya.
" Leo hanya bosan di rumah dan meminta ditemani para pengawal untuk pergi ke perusahaan Daddy. dia hanya ingin melihat Mama bekerja karena Leo merindukan mama."
Jantung Alisa seperti dihantam batu besar saat dia mendengar bahwa putranya yang merindukannya.
Dia ciri berpikir apa aja sibuk itu dirinya hingga melupakan putranya?
Ya, jika diingat-ingat lagi memang dirinya itu terlalu sibuk untuk mengurusi perusahaan milik suaminya agar mereka semua bisa tetap melanjutkan kehidupan tanpa kekurangan apapun.
Alicia terus berusaha dan belajar untuk memimpin perusahaan suaminya setidaknya sampai pria itu benar-benar sembuh dan pulih kembali.
" Kenapa Mama diam? Leo memang merindukan Mama tapi bukan berarti Leo merasa kesepian karena tidak ada Mama. Leo tahu bahwa Mama sedang bekerja jadi Leo ingin mendatangi mama. Bukan untuk membuat Mama bersedih seperti ini." Ucapnya yang merasa sedih dengan ini semua.
Entah bagaimana cara Leo membuat mamanya percaya bahwa dia tidak mungkin mengatakan apa yang telah di lakukan ya di luar sana.
" Jika begitu masuk ke kamar kamu dan mandi lalu makan siang. Mama ingin melihat keadaan Daddy kamu lebih dulu." Alicia langsung meninggalkan putranya karena dia tidak ingin terlihat sedih di depan anak-anaknya karena dia tahu jika dia bersedih saat ini maka anak-anaknya pun juga akan ikut merasakan kesedihannya.
Sementara Leo sendiri, dia tau bahwa saat ini mamanya tengah merasa sedih dengan apa yang di jalaninya.
Leo tau bagaimana lelahnya sang Mama untuk menjalani kehidupan ini semua tanpa Daddy-nya.
Sulit sekali untuk menjalankan semua itu dengan mudah. Entahlah, entah bagaimana lagi dia dan kakaknya berusaha untuk kuat demi mamanya.
...****************...