
...Seperti biasa ya bestie......
...Tinggalkan like, komen, vote dan juga masukkan ke favorit! Jangan lupaðŸ¤ðŸ˜˜...
...***** Happy Reading Bestie *****...
Sosok yang selalu mengulurkan tangan di saat kita terjatuh, dan mengangkat tanga bersama di saat kita bersorak gembira.
*
Keesokan harinya, semua berjalan seperti biasanya. Queen berangkat ke sekolah menaiki skutik alias skuter antiknya, yang jalannya bahkan lebih lambat daripada laju sepeda ontel.
Dengan dandanan udiknya, lengkap sudah penyamaran sempurna ala Queensa. Penyamaran yang sangat sulit untuk bisa dibongkar, dan dan sangat sulit untuk diketahui.
Pagi ini Queen berangkat ke sekolah tanpa sarapan, seperti apa yang dia pikirkan tadi malam kalau porsi bakso tumpeng merapi spesial lava itu, mampu mengenyangkan perutnya hingga nanti siang di jam istirahat.
Sesampainya di depan tempat parkir, sahabat bagai kepompongnya sudah menunggu di sana dengan raut wajah yang begitu sumringah.
"Kenapa senyum-senyum gitu? Ada perkembangan soal misi dapetin hati bang Dion?" tanya Queen setelah dia melepaskan helmnya.
Selena pun menggelengkan kepalanya, namun senyum diwajahnya juga tak kunjung menghilang, "Semalem gue mau ajakin bang Dion mampir dulu ke rumah, tapi dia bilang mau ke rumah temennya."
Queen seketika itu juga langsung mengerutkan keningnya, karena semalam kakaknya itu ada di rumah. Atau mungkin dia ke rumah temannya hanya sebentar, tidak seperti dia yang biasanya betah berlama-lama bersama temannya itu.
"Maaf ya aku belum bisa bantu kamu buat deket sama bang Dion, dia emang keras kepala banget orangnya. Semalem juga aku udah ngomong buat dia coba terima kamu, tapi dia malah tutup telinga, balik kanan, terus bubar jalan deh."
Queen tak menyebutkan kata-kata menyakitkan Dion yang memanggil Selena dengan sebutan cewek Kaleng Rombeng, karena takut jika hal itu akan membuat Selena sakit hati atau bahkan marah padanya.
"Lo tau nggak Queen?" Queen pun menggeleng karena Selena saja belum mengatakan apapun lalu bagaimana dia bisa tau, "Sikap dingin pangeran berkuda putih gue itu, justru bikin gue makin semangat buat ngejar dia. Karena asal lo tau aja, cowok dingin kayak abang lo itu harga mati buat kriteria cowok setia."
Queen pun mencoba mencerna ucapan Selena, yang mengatakan jika dia justru menyukai sikap dingin dan ketus dari Dion yang artinya Dion adalah seorang pria yang setia dan tidak mudah tergoda pada wanita yang mencoba mendekatinya.
Namun setelah mendengar ucapan Selena itu, Queen pun jadi teringat dengan kriteria gadis yang Dion cari dan inginkan juga adalah gadis yang cuek, dingin dan bahkan ketus.
Jadi mungkinkah alasan Dion mencari kriteria yang seperti itu, sama dengan apa yang Selena katakan? Yaitu menganggap jika wanita dingin, adalah sosok yang setia?
Entahlah, Queen tidak bisa lagi berpikir saat ini. Namun kebetulan itu cukup mengejutkan bukan? Dion dan Selena ternyata menyukai tipe yang sama. Dan sifat mereka juga akan berbeda pada orang yang berbeda pula.
...*******...
...Jangan lupa like, komen, vote dan sumbangkan sedikit poin kalian ya guys.🙈...
...Dukungan kalian adalah hal terindah yang selalu membuatku bahagia.🤣...
...Novel yang satu ini novel ringan ya guys, jadi maklumin aja kalau alurnya memang agak lambat....
...Kalau kalian nyari yang konfliknya berat seberat beban hidup author, kalian salah tempat.🙊...