The Story Of The Alchemist

The Story Of The Alchemist
220. Masa Depan dan Desas-desus Tabib Misterius...



***


Tidak berapa lama, ketiga saudara Jiang yang berjenis kelamin laki-laki datang menghampiri Xia yu dan yang lainnya.


Mereka adalah saudara Jiang Yu, Jiang Ye dan Jiang Yi. Tiga pria dewasa yang memiliki paras tampan itu berjalan dengan tergesa-gesa, wajah mereka di penuhi dengan rasa penasaran dengan kelakuan kedua adiknya yang mengerubungi dua gadis muda, yang duduk dalam satu meja.


Awalnya mereka tidak mengetahui siapa yang sedang bersama adik perempuannya, tapi ketika melihat satu gadis yang tidak memakai cadar, mereka langsung mengenalinya. Yang tidak lain adalah Fang yin, dari situlah mereka langsung dapat mengenali siapa gadis yang memakai cadar.


"Nona!" Panggil mereka bertiga dari jarak satu meter.


Orang yang di panggil langsung mengalihkan pandangannya kearah asal suara, dilihatnya tiga Pria tampan sedang berdiri dengan wajah yang di penuhi kebahagiaan. Xia yu membalas panggilan ketiga pria itu dengan senyuman hangat, sehingga kedua matanya terlihat sedikit menyipit.


"Kalian, kemarilah.." Ujar Xia yu memanggil mereka.


Ketiga pria itu pun mendekat dan memberi salam tanpa membungkukkan punggung mereka, karena hal itu tidak di sukai oleh Xia yu. Setelah itu mereka saling menanyakan kabar masing-masing, tidak berapa lama kelima saudara Jiang membawa Xia yu ke ruang VIP. Mereka juga menyiapkan makanan yang di sukai olehnya, setelah itu saling menukar kabar tentang mereka.


Selang satu jam kemudian, mereka pun berpisah, karena Xia yu berpamitan untuk kembali ke kediaman klan Li. Xia yu juga meminta mereka untuk tidak sungkan mengunjunginya di kediaman barunya. Tentu saja, hal itu di beri jawaban baik oleh mereka.


***


Kediaman Klan Li...


Seperti biasanya, kepulangan Xia yu selalu di sambut baik oleh keluarga barunya. Mereka bahkan berebut, bertanya tentang kabar dirinya dan keluarga yang ada di kerajaan Xing.


Xia yu menjawab semua pertanyaan mereka, bahkan dia juga memberitahu apa saja yang terjadi di Kerajaan Xing.


Mulai dari kematian Nenek Xia wei, dan tentang dirinya yang bukan anak kandung Jendral Ho, di tambah juga dia memberitahu mereka tentang mantan suami dari Xia wei, yang mencegat mereka berdua saat kepulangannya ke kerajaan Bei.


Tentunya semua kabar itu sangat mengejutkan tuan Li wei dan Li zyan, namun Xia yu menyuruh mereka untuk tidak risau, karena sekarang masalah itu telah selesai.


Xia yu juga meminta maaf jika di lain hari ada sanak saudara dari Xia wei yang datang ke kediaman ini, dan memperbolehkan mereka tinggal di kediaman ini untuk sementara, sebelum dirinya mendapatkan tempat tinggal yang cocok untuk mereka.


Karena setahu dirinya, kalau tahun depan nanti, tepatnya pada masa kenaikan Kaisar baru kerajaan Xing, semua Keluarga Xia wei akan di keluar dari kerajaan Xing. Itu semua diketahui olehnya, sebelum dia keluar dari Air terjun kehidupan.


Saat itu ketika Xia yu masih berada di dalam area Air terjun Kehidupan, dia tidak sengaja melihat masa depan yang bisa di lihat dalam mangkuk air abadi. Dan dari sanalah dia mengetahui masa depan yang akan terjadi pada keluarga Xia wei, ketika dia memutuskan memberitahu kebenaran tentang kematian Xia wei pada keluarganya.


Dia memilih menetap di kerajaan Bei, bukan semata-mata untuk memutuskan hubungannya dengan keluarga pemilik tubuh aslinya. Melainkan dia mencari tempat tinggal masa depan untuk dirinya dan keluarga Xia wei.


Dia juga berniat membantu keluarga Xia wei keluar dari kerajaan Xing, kerajaan yang sedang di incar oleh salah satu pemimpin di masa depan.


Masalahnya dia belum mengetahui, siapa yang akan menjadi Kaisar baru di kerajaan Xing. Yang dia tahu hanya waktu dan tempat terjadinya peperangan, yang akan terjadi karena perampasan wilayah.


Dari situlah, Xia yu memutuskan untuk mencegah wabah yang akan terjadi pada kerajaan Xing, yang akan banyak memakan korban tidak bersalah.


Jika dia tidak berhasil mencegah, dia akan membuat banyak ramuan untuk menghilangkan wabah itu, dan juga membuat obat untuk para korban yang sudah terkena efek dari wabah itu.


***


*Satu bulan kemudian...


Hari demi hari Xia yu lalui dengan berlatih kultivasi dan beladiri yang ada di kerajaan ini, di waktu luangnya dia juga mulai kembali meramu obat-obatan.


Dari tubuhnya tercium aroma Khas yang berasal tanaman Herbal, tidak salah lagi. Xia yu sudah mulai meramu beberapa tanaman obat, yang kemungkinan bisa di jadikan penawar wabah itu. Sebenarnya dia tidak tahu wabah apa yang melanda kerajaan Xing, tapi dia tidak ingin berputus asa dan memilih mencari jalan terbaik untuk menyelesaikan masalah yang kemungkinan meluluh lantakan kerajaan Xing.


Dan Fang yin, sang sahabat dan pelayan setia dari Xia yu, selalu siap siaga ketika nonanya membutuhkan bantuannya. Entah itu dari hal kecil atau besar, dari mulai mengambilkan tanaman, menyiapkan makan dan menjual obat yang di rasa gagal oleh Xia yu.


Bukan gagal dalam artian tidak bisa di gunakan, melainkan gagal untuk penyakit tertentu, karena Xia yu sedang meneliti sebuah penyakit yang tidak pernah dia ketahui sebelumnya. Terlalu banyak gejala yang dia lihat dan dengar saat melihat masa depan itu, jadi dia tidak bisa menebaknya dengan benar.


Selanjutnya obat-obatan yang menurutnya gagal itu, di jual oleh Fang yin ke pasar gelap dan toko pengobatan yang ada di kerajaan Bei. Fang yin juga di bantu oleh kedua saudara Jiang yaitu, Jiang Yu dan Jiang Ye.


Dan dengan obat-obatan yang di jual oleh mereka, timbul lah desas-desus tentang keberadaan Tabib Misterius di kerajaan Bei. Karena obat yang di anggap gagal oleh Xia yu di beri harga tinggi oleh para tetua pakar penilai obat-obatan kelas tinggi.


Desas-desus tentang Tabib Misterius yang ada di kerajaan Bei juga terdengar, sampai pada kerajaan nomor satu yang diakui oleh semua kerajaan. Karena kerajaan itu sangat disegani dan di takuti oleh kerajaan lainnya.


Tidak salah lagi, kerajaan itu adalah Kerajaan Tiankong, tempat asal Kaisar Yuan Zhu-Ming.


Seperti apakah, reaksi Kaisar Yuan Zhu-Ming, ketika mendengar desas-desus itu dari pengawal pribadinya?


Padahal saat ini Kaisar Yuan Zhu-Ming sedang berhadapan langsung dengan Tabib Misterius itu sendiri..


Siapakah Tabib Misterius yang ada di kerajaan Bei?


Dan siapakah Tabib Misterius yang bersama dengan Kaisar Yuan Zhu-Ming?


****tbc


Maaf Author jarang Update, Author harap kalian tidak kecewa dengan hal ini..


Terimakasih untuk para Reader yang masih setia dengan kisah Xia yu, semoga kalian tidak bosan dan tetap menyukai alur cerita yang di buat oleh Author..


Salam hangat dari Author.. 🙏**