
Setelah mereka sampai di ruang persalinan,Kimmy meminta Edward untuk tetap beristirahat,Kimmy tau jika hari ini sebenarnya Edward begitu sangat lelah,itu sebabnya Kimmy awalanya tidak bersedia untuk membangunkan Edward,namun ternyata keadaan berkata lain Kimmy tidak begitu kuat dalam menghadapi kontraksi dari proses melahirkan tersebut yang pada akhirnya membuat dia harus membangunkan Edward.
"Kau yakin tidak mau tidur ?"
"Yakin,sayang mana bisa aku tidur di saat -saat yang seperti ini ?"
"Edward aku tidak sedang sakit ini hanya proses menunggu masa melahirkan,jadi kau tenang saja"
"Akut tidak akan tetap tidur"
"Baiklah jika itu kemauan mu sendiri"
Pada akhirnya Kimmy mencoba untuk memejamkan matanya agar orang yang saat ini berada disampingnya itu ikut tertidur,dan benar tak beberapa lama Edward pada akhirnya bisa tertidur di samping Kimmy.
"Sudah aku duga,sayang tidurlah semua akan baik -baik saja,kau pasti sangat lelah dengan semua urusan di kantor,sampai kau gampang terlelap seperti ini"
Kimmy mengusap -usap kepala Edward yang kini tertidur di samping dirinya.
"Anak Mama,esok hari kau akan segera melihat dunia"
Kimmy mengusap -usap perutnya dan segera setelah itu Kimmy kembali menahan rasa sakitnya seorang diri,di malam yang larut tersebut Kimmy menghadapi semua rasa kesakitan nya itu sendiri,Kimmy sama sekali tidak mengeluh,Kimmy menikmati semuanya.
Malam yang melelahkan itu pada akhirnya berganti dengan pagi,Kimmy hanya bisa tertidur beberapa jam saja,sisanya dia harus menahan rasa sakit yang semakin sering terjadi.
"Selamat pagi nona Kim"
Pagi ini Dokter Lee,Dokter kandungan Kimmy masuk ke dalam ruang persalinan tersebut.
"Selamat pagi Dokter"
"Baiklah nona Kim,mari kita periksa kembali apakah sang tuan muda sudah bisa lahir atau belum"
"Silahkan Dokter Lee"
Kimmy membiarkan Dokter Lee memeriksa keadaannya dan kini dia bisa melihat Edward baru saja membuka matanya.
"Sayang bagaimana keadaan mu?,maaf aku tertidur"
"Edward semuanya aman"
"Baiklah,nona Kim sepertinya sang tuan muda siap untuk lahir,apakah nona Kim juga sudah siap?"
"Baiklah Dokter Lee"
"Suster persiapkan segalanya"
"Baik Dokter"
Dan apa akhirnya Edward segera mendekati Kimmy memegang tangan Kimmy untuk memberikan kekuatan kepadanya.
"ayo kita berjuang bersama-sama"
Kimmy tersenyum kepada suaminya itu.
"Baiklah nona Kim mulai"
Kimmy mengerahkan seluruh tenaganya untuk membuat calon tuan muda tersebut keluar ke dunia,Kimmy mencoba terus berjuang untuk hal itu
Dan saat ini terjadi Edward yang melihat reaksi Kimmy dalam perjuangannya perlahan mulai menangis,seorang tuan muda yang terkenal sangat arogan dan dingin bisa meneteskan air matanya saat melihat perjuangan sang istri melahirkan.
Dan tak beberapa lama,pada akhirnya sang tuan muda pun dapat melihat dunia,Kimmy berhasil melahirkan dengan normal.
"Selamat nona Kim"
bayi yang baru saja lahir tersebut langsung di taruh di antara ke dua payudara Kimmy,agar Kimmy bisa segera menyusui bayi tersebut.
Edward memandang sang bayi dengan sangat takjub dan pada akhirnya dia mencium puncak kepala istrinya berkali -kali sebagai bentuk ucapan syukurnya memiliki istri seperti Kimmy.
"Sayang terimakasih,kau telah memberikan aku tuan muda yang sangat lucu"
Kimmy tersenyum mendengarkan ungkapan dari Edward.
"Baiklah nona Kim asi eksklusif selesai untuk diberikan,kami harus segera membawa sang bayi untuk segera dibersihkan"
Satu orang perawat pada akhirnya meminta sang bayi untuk segera dibersihkan.
"Silahkan suster"