
Kimmy menarik nafasnya dalam - dalam masih nampak jelas segurat rasa kecewa di wajahnya, sedangkan Edward membenamkan wajah nya pada tangan Kimmy dan mengecup tangan Kimmy berkali-kali.
"Sayang maafkan aku, aku melakukan ini karena aku begitu takut kehilangan dirimu, karena aku begitu takut jika aku tidak bisa melindungi mu, aku sangat mencintaimu, aku tidak ingin kau dan anak kita sampai terluka "
" Kenapa kau begitu takut? apa karena target para penjahat yang sebenarnya adalah aku?
Deg
Edward memandang dalam - dalam wajah istrinya yang masih terbaring di tempat tidur, dalam hati Edward berkata bagaimana bisa Kimmy tau tentang semuanya dan tetap tenang dalam menghadapi nya"
"Edward kau pasti heran kenapa aku bisa tau segalanya sesuatu nya? "
" Kau harus tau, kau adalah suami ku separuh dari jiwa ku, apa yang ada di dalam hatimu aku dapat mengetahui nya dan itu semua adalah firasat dari seorang istri"
"Sedalam rasa cintamu padaku, demikian juga sebaliknya yang terjadi dengan ku, dan hal inilah yang membuat aku juga bisa merasakan kegelisahan mu, kekhawatiran mu banyak hal Edward yang bisa dirasakan oleh seorang istri atas apa saja yang dilakukan oleh suaminya "
" Saat kau bercerita tentang perjuangan Papa Adrian dan Mama Tiara disaat itulah aku mengerti sebagai istri CEO yang selanjutnya maka aku tak luput dari incaran mereka "
" Lalu di dalam hatimu pasti saat ini kau juga sedang bertanya, mengapa aku begitu tenang menghadapi semua nya? rasa takut tentu saja saat ini aku juga alami terlebih ada seorang anak yang saat ini sedang berada di dalam rahim ku, namun aku mencoba menepis setiap rasa takut itu karena aku memiliki mu, aku berharap kita bisa menghadapi segala sesuatunya bersama - sama dan aku berharap kau bisa Jujur padaku Edward "
Mata Kimmy kini beradu pandang dengan mata Edward dan tak lama kemudian Edward mencium kening istrinya ini berkali-kali.
Edward membelai kepala Kimmy dengan penuh kasih sayang.
"Edward aku akan selalu memaafkan mu, karena aku juga bukan manusia yang sempurna, jadi sekarang kita hadapi semuanya bersama - sama "
Edward mengangguk anggukan kepalanya.
" Edward aku ingin kita segera kembali ke Negara W, aku merasakan jika kita terlalu lama di Paris maka serangan akan semakin banyak terjadi "
" Kau tenang saja sayang, jika kau sudah pulih maka kita akan segera kembali"
"Edward kita pulang sekarang, percaya aku akan baik-baik saja, aku merasa tidak nyaman berada di Paris dan aku ingin secepatnya pergi dari kota ini"
"Baiklah, baiklah jika memang dari hasil pemeriksaan mu hari ini semuanya baik - baik saja dan Dokter berkata kau kuat untuk menempuh perjalanan di udara yang lama maka aku akan dengan senang hati menuruti segala permintaan mu itu, sekarang istirahat lah siang nanti mari kita tunggu apa keputusan Dokter"
"Apa semuanya sudah siap jika siang nanti kondisi ku baik-baik saja? "
" Jangan kau khawatir itu, aku bisa melakukan apapun untuk mu"
I LOVE MY CEO. Like, Vote dan rate 5 yah, terima kasih untuk semua pembaca setia I Love my Ceo. Novel ini terus berlanjut cerita nya karena kalian loh.