Become A Human In Another World

Become A Human In Another World
ACT 5: Bab 6 - Semua Sesuai Rencana.



"Sekarang, aku tidak tahu apa yang harus aku lakukan. Mungkin menunggu semuanya berjalan adalah hal yang paling baik.


Saat ini, Liu Xiu sedang berdiri di atas sebuah bangunan dengan gaya asia yang tidak terlalu menonjol, dan mengawasi sesuatu.


Tidak, bukan sesuatu tepatnya. Itu adalah seseorang.


Bukan karena orang itu adalah penjahat, atau sesuatu yang buruk lainnya. Dia hanya memiliki rencana khusus untuknya.


Apapun itu, itu bukanlah sesuatu yang mengerikan, tapi sesuatu yang bisa dibilang licik, sesuai dengan tabiat Liu Xiu.


Orang itu, lebih mudah mengatakannya seorang gadis muda dengan rambut berwarna coklat tua yang terurai panjang sedang berjalan santai sambil menggumamkan sebuah musik.


Di tangannya ada sebuah keranjang yang berisi beberapa buah yang cukup familiar bagi Liu Xiu, karena itu adalah buah yang berasal dari Kerajaan Kin.


"Ah! Mereka kehabisan gula? Itu cukup merepotkan. Aku harus membelinya ke tempat lain." katanya sambil sedikit merosotkan bahu saat menonton sebuah papan yang bertuliskan "gula habis" di sebuah kios yang ada di keramaian kota.


Gadis itu lantas berjalan lagi, melewati beberapa rumah dan masuk ke sebuah gang yang cukup besar, dengan beberapa lampu indah yang menghiasi pinggiran jalan.


Sepertinya, dia ingin membeli gula ke tempat yang lain.


Dia tidak menyadari bahwa ada sebuah bayangan yang membuntutinya sedari tadi, dari atap satu ke atap yang lainnya.


"Entah kenapa ini agak sepi. Padahal biasanya sangat ramai disini." gumam gadis itu sambil sedikit mempercepat jalannya.


Orang orang yang berjalan tidak memperhatikan itu, dan hanya acuh memandang lurus ke tempat tujuan mereka.


?!!


Teriakan tertahan terdengar, ketika tiba tiba gadis itu menghilang dari pandangan. Tidak ada jejak apapun, kecuali keranjang yang berisi buah miliknya jatuh ke tanah!!


Itu terjadi saat jalan tidak terlalu sepi, tapi memang di bagian yang cukup gelap. Tapi untuk melakukannya di siang hari dan dengan keadaan banyak orang, orang orang ini benar benar luar biasa!!


Liu Xiu juga melihat itu, tapi dia hanya tersenyum sambil menganggukkan kepala, terlihat puas.


Liu Xiu sedikit mendekat ke asal suara, dan berpura pura untuk tidak mengetahui apa yang terjadi, berusaha menguping.


"Hehe. Menurutlah dan tenang saja disini. Aku hanya akan meminta beberapa tebusan." suara berat terdengar.


Ada juga beberapa yang tertawa dengan tawa yang cukup aneh. Tapi dari itu, Liu Xiu tahu ada 6 orang yang mengelilingi gadis itu saat ini.


"Lepas...." terdengar jeda sesaat.


"KAN!!" gadis itu memekik perlahan.


Liu Xiu sedikit terkejut mendengar itu, dan mendengar lebih baik lagi.


Ada suara pukulan, dan sedikit ledakan, dengan suara lelaki yang mulai semakin lemah. Liu Xiu sedikit tidak mengira itu, dia hanya menggunakan telinganya sebagai matanya.


"Hyahhh!!' dengan teriakan itu, suara pukulan berhenti, dan berubah menjadi keheningan.


"Aku akan membuat laporan dan meringkus kalian segera. Sepertinya hari ini kalian salah sasaran, bukan?" kata gadis itu dengan enteng.


"Kuhh... Aku tidak pernah diberi tahu bahwa putri bisa menggunakan bela diri..." suara menyedihkan terdengar.


Liu Xiu hampir tertawa mendengar itu.


Walau dia merasa sedikit bersalah, tapi Liu Xiu mengangguk.


"Kalau begitu, mungkin dugaanku sudah benar. Dan aku bisa membuatnya sendiri." kata Liu Xiu pelan.