
“Tanaman itu adalah Mawar Es Seratus Tahun! Hanya ketika Mawar Es memiliki umur seratus tahun, ia akan dapat mengeluarkan aura dingin yang kuat. Selain itu Mawar Es hidup di dalam dasar air yang dingin dengan akarnya yang naik ke udara membantu pernafasan sang tanaman.” ucap tetua Sazi dengan percaya diri.
“Betul sekali, ini adalah Mawar Es seratus Tahun. Tetua Sazi, selamat anda mendapatkan poin pertama.”
“Pertanyaan kedua dan ketiga. Di dalam teks kuno, sebuah resep pill tercantum disana. teks kuno itu menjelaskan bentuk dan ciri- ciri dari pill yang tidak lain berwarna merah cerah lengkap dengan bintik- bintik hijau pada sisisinya yang bulat lonjong. Manfaat dari pill tersebut untuk membantu seorang kultivator mortal melawan petir kesengsaraan surgawi dengan memberikan ketahanan tubuh menyerupai seorang kultivator Bijak Suci. Sebutkan nama pill tersebut dan perkiraan bahan utama untuk membuatnya.”
Patriark Yiqian mengerutkan keningnya berusaha mengira pill yang dimaksud sedangkan tetua Sazi terlihat bingung dan mencoba mengingat apakah ada pill semacam itu di ingatannya. Tapi disaat kedua master itu berpikir, Zhen Yuan dengan santai mengangkat tangannya.
“Pill ini disebut sebagai Armor Thunder karena sifatnya yang melindungi seorang kultivatot mortal dari kesengsaraan petir surgawi. Adapun bahan utama dari pill tersebut adalah inti hewan buas kelas 6 keatas yang memiliki sifat dan kekuatan petir atau kebal terhadap serangan petir. Tanpa adanya inti hewan buas maka pill tersebut tidak akan berguna.” ucap Zhen Yuan.
Master Dan Jian mengangguk puas, “Baik! Jawaban mu sangat tepat!”
Dengan begitu Zhen Yuan berhasil mendapat 2 poin sekaligus dan membawa keunggulan pada dirinya. Patriark Yiqian begitu kusut ketika nilainya dilampaui oleh Zhen Yuan. Ia bertekad untuk menjawab pertanyaan selanjutnya.
~~
Singkat cerita, saat ini nilai dari Zhen Yuan, Patriark Yiqian dan tetua Sazi masing- masing mendapat 3 poin, dan Master Dan Jian akan mengajukan pertanyaan terakhir. Yang pastinya siapapun menjawab pertanyaan ini akan membuatnya menjadi pemenang pada tahap pertama.
Master Dan Jian tersenyum tipis, “Pertanyaan terakhir, dalam dunia alkemis seorang master dapat membuat pill sesuai dengan kekuatan api yang ia miliki. Apakah pernyataan itu benar atau seorang alkemis memiliki cara untuk mengatasi masalah api tersebut?”
Tetua Sazi duluan mengangkat tangan, “Master Dan Jian, pertanyaan itu adalah benar, setiap alkemis pasti memiliki batasan mereka masing- masing. Jika terdapat sesuatu yang dapat mengatasi masalah api seperti itu maka kita para alkemis tidak perlu berlatih selama bertahun- tahun hanya untuk mengembangkan dan meningkatkan kekuatan api kita bahkan tidak akan lagi ada gunanya sistem kelas dalam dunia alkemis.”
Master Dan Jian sedikit mengangguk membuat tetua Sazi percaya bahwa jawaban dan alasannya masuk akal dan dapat diterima, ia bahkan percaya dirinya akan menjadi pemenang dari tahap ini. Adapun patriark Yiqian, ia begitu kesal karena terlambat mengangkat tangannya.
“Saya tidak setuju dengan pendapat tetua Sazi” ucap Zhen Yuan dengan keras.
Semua master melirik kearah Zhen Yuan, “Apa maksudmu? Kau berpikir sebaliknya dari pendapatku?” tetua Sazi berkata sinis, ia yakin Zhen Yuan hanya tidak terima jika ia yang memenangkan tahap ini.
“Sangat tidak setuju” Zhen Yuan membalas.
Zhen Yuan tersenyum tipis melirik master Dan Jian. Setelah turnamen ini, ia mulai menyadari beberapa hal tentang istana pusat yang pandai mengatur plot dan rencana yang hanya menguntungkan mereka.
“Saya awalnya bertanya- tanya mengapa master Dan Jian akan menanyakan hal yang mungkin semua master sepakat akan mengatakan tidak. Tapi kemudian, saya menyadari jika istana pusat mungkin telah mendapatkan beberapa petunjuk besar” Zhen Yuan berhenti, lalu menatap master Dan Jian dengan senyum.
Adapun master Dan Jian ia tidak berkutik. Tiba- tiba ia merasa Zhen Yuan sejak awal telah melihat seluruh tindakan dan plot yang diatur oleh istana pusat. Tapi ia tidak bisa terlihat panik dan berusaha untuk tetap tenang. “Maksud master Zhen apa? saya sungguh tidak mengerti”
“Maksud saya pasti telah disadari oleh master Dan Jian. Disini saya hanya akan membantah pendapat dari tetua Sazi.”
“Tetua, di dunia ini terlalu banyak kemungkinan yang dapat terjadi. Mengapa kita sebagai kultivator tidak memikirkan hal itu? Jika seorang manusia biasa yang lemah bahkan tidak dapat menghancurkan sebuah batu gunung dengan kekuatannya sendiri kini bahkan dapat menghancurkan gunung dengan satu jari. Bagaimana mungkin hal itu tidak berlaku pada dunia alkemis? Mungkin saja di luar sana terdapat berbagai macam cara untuk melakukannya dan kita hanya belum mengetahuinya saja. Hanya karena kita tidak percaya dan tidak mengetahuinya bukan berarti sesuatu itu tidak ada bukan?” Zhen Yuan menutup bantahannya dengan santai. Tapi tetua Sazi tidak, ia menyadari bahwa ucapan Zhen Yuan ada benarnya. Sebab itu ia tidak lagi membantah dan menyerahkan keputusannya pada master Dan Jian.
“Ciih! Anak ini sekali lagi berubah menjadi sok seperti memiliki pengetahuan yang tiada taranya” Patriark Yiqian menggerutu dalam hatinya.
“Master Dan Jian, sebenarnya saya memiliki beberapa pengetahuan tentang ini. Disebuah catatan kuno yang dimiliki oleh guru saya, ia menyebutkan bahwa terdapat cara untuk menyingkat api agar alkemis dapat membuat pill di atas kelas yang ia miliki. Cara ini menggunakan sebuah formasi besar yang telah disusun oleh para master formasi yang menguasai elemen api. Dengan begitu formasi itu akan dapat menyingkat api sesuai dengan tingkatan master formasi pembuatnya” ucap Zhen Yuan.
.
.
.
.
(Pengumuman Penting
Dalam memasuki bulan November, saya berencana akan memberikan crazy update jika mencapai target yang telah saya tentukan sebelumnya. Tentu semakin banyak pencapaian target yang saya dapatkan maka semakin banyak pula jumlah capter yang akan di kirimkan. Jadi saya berdoa agar dapat menyelesaikan dan mendapatkan target yang sesuai dengan harapan agar dapat memberikan crazy update. Selamat Hari Senin semuanya :)