To Be Celestial's Emperor II

To Be Celestial's Emperor II
Crazy Update #2



Chu Xingtian terkejut ketika pangeran Lucifer mengatakan jika sepuluh bawahan Zhen Yuan telah tiba di kepulauan terbuang, terlebih mereka semua adalah kultivator Mistik Sejati yang kekuatannya setara dengan kultivator Mistik Maju.


“Mereka tidak ingin disambut, saya bahkan memberitahumu karena anda menggantikan tugas tuan Zhen sebagai pemimpin faksi” usai begitu Lucifer meninggalkan Chu Xingtian.


Ia tidak sabar untuk berkultivasi tertutup setelah mendapatkan oleh- oleh dari Zhen Yuan.


“Ada pill Penguat Mistik dan Rosy Down serta kristal lima sudut!” Pangeran Lucifer segera mengumumkan jika ia ingin berkultivasi tertutup.


Sementara itu faksi Asal Mula kini telah mengalami kekalahan sebanyak lima kali berturut- turut yang membuat mereka telah kehilangan empat poin, tersisa satu poin lainnya untuk pill Rosy Down dan Esensi Mortal jatuh ke tangan pemimpin pulau.


Untunglah 10 kultivator Mistik bersedia untuk menekan kekuatan mereka di ranah Bijak Puncak dan bertarung melawan kultivator dari kubu pemimpin pulau.


Pada pertarungan pertama, bawahan Zhen Yuan berhasil menghancurkan wakil kapten ketiga yang menggantikan wakil kapten Yun yang kini telah menjadi wakil kapten kedua. Kemudian tiga poin beruntun lainnya di sumbang oleh bawahan yang lain membuat kedudukan kembali seri.


Hal ini membuat kecurigaan antara pemimpin pulau. Ia heran mengapa ada banyak kultivator Bijak Puncak yang kuat mulai bermunculan.


“Apakah Zhen Yuan telah kembali dan membuat keajaiban?”


“Hmph! Bagaimana jika ia kembali? meski kekuatannya berada di ranah Bijak Puncak sekalipun, dia tidak akan bisa menentang peraturan yang dibuat oleh kultivator Mistik! Kecuali ia memiliki kultivator Mistik dibelakangnya mendukung faksi Asal Mula” Raja Hitam berkata membantah kecurigaan pemimpin pulau.


“Poin kita kembali seimbang! Sudah waktunya bagi saya untuk mendapatkan kembali keunggulan!”


Pemimpin pulau telah mendapatkan akses untuk memerintahkan kultivator Bijak Puncak yang kuat dari pulau utama. Keberadaan mereka bahkan lebih menakutkan dari para wakil kapten. Bersama dengan pemimpin pulau, kini enam tantangan telah ditujukan pada faksi Asal Mula. Pemimpin pulau tidak percaya jika masih ada kultivator yang kuat disimpan oleh Chu Xingtian.


Sayangnya kejutan kembali terjadi, Chu Xingtian mengirimkan enam kultivator bijak puncak untuk menghadapi pemimpin pulau dan yang lainnya. Hasil akhirnya sudah jelas, enam kultivator yang dikirim adalah kultivator Mistik yang menekan kekuatan mereka sehingga pemimpin pulau dan yang lainnya dikalahkan dengan mudah.


“Enam kekalahan! Enam poin untuk faksi Asal Mula” Master Ye tiba- tiba muncul di antara mereka dan menyebutkan kemenangan faksi Asal Mula.


“Master Ye, ini pasti kesalahan! Mereka pasti berbuat curang” penguasa neraka yang berada dalam kubu pemimpin pulau membantah. Ia tidak senang dengan kemenangan faksi.


“Berbuat curang? Bagaimana? Apakah kalian bisa menjelaskannya?!”


“Kami bisa, lihatlah orang- orang yang dikirim oleh Chu Xingtian. Ia bukanlah penduduk asli kepulauan terbuang, mereka pasti telah bekerja sama dengan kekuatan lainnya untuk menghancurkan kepulauan!”


Master Ye melirik Chu Xingtian, ia juga tidak mengenali 10 orang terakhir yang berdiri membela faksi Asal Mula. Jika perkataan penguasa neraka benar, maka mau tidak mau ia harus mengumumkan kekalahan faksi.


“Penguasa Neraka, anda sungguh lucu. Jika kalah maka terima itu! Bukan malah memfitnah orang lain berbuat curang” Chu Xingtian merasakan kepuasan akan kemenangan, tentu saja ia tidak bisa membiarkan kemenangannya direbut.


“Lalu apa? tolong jelaskan identitas mereka semua!” Penguasa Neraka mencibir.


Chu Xingtian dengan santai memanggil 10 orang bawahan Zhen Yuan yang telah berpartisipasi. “Tuan- tuan tolong perkenalkan identitas anda”  Chu Xingtian tidak nampak panik malah ia sangat tenang sebab sepuluh orang bawahan Zhen Yuan dulunya adalah para leluhur yang dijadikan budak oleh Zhen Yuan.


Satu persatu mulai memperkenalkan diri, mereka menyebutkan nama hingga latar belakang kekuatan mereka sebelumnya. Penguasa Neraka tercengang sebab ada empat dari mereka merupakan leluhur kekuatan teratas di pulau Jeritan Neraka.


“Apa kalian masih memiliki keberatan terhadap keputusan ini?” Master Ye mengangguk senang setelah melihat sepuluh orang itu memverifikasi identitas mereka yang sebenarnya. Meski Master Ye pernah bertemu dengan para bawahan Zhen Yuan di medan perang antar bangsa namun interaksinya terbatas, ia bahkan hanya sering berinteraksi dengan pangeran Lucifer dan Old Kasya sehingga tidak terlalu mengenal bawahan lainnya.


“Master Ye, apakah tidak terlalu cepat untuk mengumumkan pemenangnya? kami harus menambah poinnya menjadi 10 untuk menang” Tapi kemudian dua sosok datang dan berdiri didepan pemimpin pulau dan penguasa Neraka.


Keduanya tidak lain adalah kapten pulau dan penjaga portal. Mereka mengutuk master Ye yang secara tidak langsung mendukung faksi Asal Mula berkali- kali. Jika saja bukan karena kekuatan master Ye jauh lebih kuat dari keduanya mungkin keduanya telah menekan master Ye dan memaksa faksi Asal Mula.


“Menambahkan poin? Apakah itu perlu? Saya melihat tidak ada yang bisa bertarung lagi diantara dua kubu!” Master Ye mencibir.