
Sementara itu kehebohan terjadi di aula tetua, ini karena tetua yang sebelumnya menjadi di tempat pelatihan melaporkan para tetua inti yang bertugas membagikan misi. Tetua yang bertugas ternyata adalah salah satu wakil tetua inti.
Para tetua inti terkejut ketika menemukan misi yang begitu sulit ada di para pelindung menengah dan itu merupakan misi tingkat normal yang tidak masuk akal. Segera beberapa tetua yang terlibat diintrogasi, mereka baru saja ingin dihukum ketika sebuah berita datang bahwa misi itu telah selesai dilakukan dan seorang pelindung berhasil menyelesaikannya.
Karena berita itu, wakil lainnya datang dan membela para tetua inti membuat mereka kembali bernafas lega. Mereka dibebaskan dengan syarat mengirimkan permintaan maaf pada sang pelindung pulau dan menaikkan misi tersebut menjadi misi tingkat sulit.
Zhen Yuan saat ini sedang menjalani terobosan dan berada di titik kritis sehingga ia membuang semua pemikirannya selain kultivasi, tentu saja ia juga tidak begitu peduli jika misinya akan dinaikkan menjadi tingkat sulit dan membuatnya tidak perlu melakukan misi lainnya.
Para pelindung memang diharuskan menjalani sedikitnya 3 misi untuk terus berada di pusat pulau dan mendapatkan fasilitas yang baik. Ketiga misi ini hanyalah sebatas misi normal yang dapat diselesaikan tanpa bahaya yang berarti.
Namun tidak berarti dengan misi sulit dan langka. Jika seorang pelindung berhasil menyelesaikan 1 misi sulit maka itu sama dengan menyelesaikan 5 misi normal sehingga seorang pelindung akan merasa nyaman setidaknya selama 2 bulan untuk tidak melakukan misi setelah ia berhasil menyelesaikan misi sulit.
Adapun misi langka, itu sama dengan 5 misi sulit yang mana seorang akan dibebaskan untuk sepuluh bulan tanpa melakukan misi. Tentu saja tingkat kesulitan dari misi sulit dan langka jauh lebih besar daripada misi normal, tentu saja imbalannya juga akan berlipat ganda sesuai dengan tingkat kesulitan misi.
Saat ini Zhen Yuan tiba- tiba meledak dengan kekuatan yang kuat di dalam dunia kecilnya. Setelah itu ia segera keluar dan membiarkan kesengsaraan surgawi terbentuk diluar, takut jika kesengsaraan surgawi yang datang akan menghancurkan segalanya di dalam dunia kecil.
Pegunungan tempat Zhen Yuan tinggal cukup terpencil dan sangat jauh dari pegunungan lainnya, mungkin hanya beberapa gunung tempat para pelindung pulau menengah kebawah yang ada disana.
Kesengsaraan surgawi mulai terbentuk diatasnya. Itu membentuk rantai dengan 9 mata yang saling bertaut. Zhen Yuan sedikit takut melihatnya, surga kali ini memberikannya kesengsaraan yang hanya bisa dilewati oleh seorang dari ranah Abadi.
Kesengsaraan kali ini tidak lagi sama dengan yang pernah dilalui oleh Zhen Yuan. Ketika ia mencapai ranah Jiwa, ia mendapat kesengsaraan pertamanya yaitu Kesengsaraan Petir Surgawi kecil yang mana dilalui oleh kultivator Bijak. Tentu saja kekuatannya akan mengecil hingga sepersepuluh dari kekuatan surgawi asli ketika ia datang kepada Zhen Yuan yang hanya seorang kultivator Jiwa.
Hal yang sama berlaku ketika ia mencapai ranah Mortal dan mendapat kesengsaraan surgawi besar yang hanya dilalui oleh kultivator ranah Bumi, dengan pemahaman bahwa kesengsaraan surgawinya melemah hingga 90 persen dari kekuatan aslinya.
Sekarang ia akan menjalani kesengsaraan surgawi abadi. Yang mana telah menambahkan kata ‘abadi’ dibelakangnya. Hanya seorang Abadi, seorang yang hampir menjadi dewa untuk dapat mengatasinya. Bahkan jika itu dilemahkan hingga 99 persen, tetap saja akan membuat guncangan besar.
“Dulu saya hampir tidak bisa menyelesaikan kesengsaraan abadi ini karena muncul di saat pertarungan menjadi dewa! Untung saja saya berhasil melewatinya dengan mengorbankan banyak hal. Kali ini hal itu tidak akan terulang kembali!” Zhen Yuan menggertakkan giginya.
Gemuruh dilangit terdengar dan mulai memunculkan 9 bait surgawi. Samar- samar sesosok muncul di belakang 9 bait surgawi. Zhen Yuan tahu itu adalah prajurit surgawi yang biasanya diutus oleh surga untuk mengawasi kesengsaraan.
“Zhen Yuan, seorang kultivator Bijak Sejati berhasil membangkitkan kesengsaraan 9 petir Abadi dalam wujud Bait Surgawi. Seorang dengan potensi tak terbatas yang membawa berkah surga sejak ranah Qi. Jika anda berhasil melewati kesengsaraan surgawi 9 bait surgawi tanpa menggunakan pelindung maka 9 bait surgawi akan menjadi bagian dari kekuatanmu!”
Zhen Yuan menjadi semakin kaget ketika mendengar titah dari prajurit surgawi. Ia terkejut mendapati surga begitu murah hati dan memberikannya kekuatan 9 bait surgawi jika ia berhasil melewatinya tanpa menggunakan pelindung. Ini artinya ia tidak boleh menggunakan artefak yang melindunginya.
“Mendapatkan 9 bait surgawi berarti memiliki 9 permintaan kepada surga!” Zhen Yuan merasa sangat puas, jika ia berhasil mendapatkannya maka itu sama dengan memiliki 9 nyawa tambahan. Kesembilan bait surga mencakup dari kehidupan, kekayaan, nasib baik, perlindungan, pelatihan dan juga kematian.
Zhen Yuan bersiap, ia mulai menggunakan teknik sayap petir untuk dapat terbang dan menuju lebih dekat dengan kesengsaraan surgawi. Hanya ketika mereka mencapai ranah bijak dapat menggunakan kekuatan terbang tanpa menggunakan teknik maupun bantuan luar. Dalam faktor pertarungan, kemampuan terbang akan menjadi hal yang sangat berguna.