
Ia kemudian menemukan bahwa tetua tersebut tidak lain adalah tetua inti. Keberadaan tetua inti jauh melebih pelindung pulau menengah sepertinya. Bahkan nona Seven harus bersikap sopan dihadapan mereka. Ini karena menjadi tetua inti maka mereka setidaknya harus sekuat komandan di pulau utama.
“Ada perlu apa kau kemari?” Walau Zhen Yuan telah melampirkan token pelindung pulau dan master kelas 5 miliknya, namun tetua inti itu masih dengan dingin menanyainya.
“Saya disini ingin menyelesaikan misi” Zhen Yuan memberikan gulungan misi pada tetua inti.
Tetua inti itu terkejut ketika membaca misi, ia kemudian menatap Zhen Yuan dari atas sampai bawah, “Kau memiliki potensi yang kuat dan saya bisa merasakannya. Tapi karena kau telah memilihnya maka kau harus menyelesaikannya”
Zhen Yuan mengerutkan keningnya, ia bingung dengan ucapan tetua inti. Kemudian tetua inti mengantarkan Zhen Yuan menuju sebuah gunung yang tidak terlalu besar namun memiliki aura yang aneh disekitarnya.
Gunung itu memiliki warna hijau jika dilihat dari kejauhan namun ketika tiba di depan mereka gunung itu berubah menjadi warna merah. Jelas bahwa itu diakibatkan oleh sebuah formasi.
“Master Ye Cenglou, seorang disini datang untuk misi” ucap tetua inti itu dengan hormat. Di perjalanan, tetua inti menjelaskan bahwa seluruh master yang tinggi di pegunungan pertama adalah master kelas 4 baik itu dalam pemurnian senjata, pill ataupun formasi.
Zhen Yuan terkejut dengan penjelasan tetua inti, dan kemudian menanyakan berapa banyak master kelas 4 di pegunungan tersebut.
“Saya cukup beruntung mendapatkan tugas menjaga pegunungan pertama dan mengetahui lebih banyak para master ini. Jika tidak salah semua master kelas 4 di kepulauan terbuang berjumlah 50 orang. Pulau Utama memiliki 20 master sedangkan pulau Kelompok Surga dan Jeritan Neraka masing- masing memiliki 10 orang dan sisanya tersebar di pulau- pulau lainnya.
Tapi meski pulau Kelompok Surga memiliki 10 orang, pemimpin pulau hanya memiliki 4 orang dan sisanya dimiliki oleh istana pusat. Keempatnya kini memiliki jabatan yang sangat tinggi di pusat pulau dan keberadaan mereka hanya dibawah pemimpin pulau.”
Kembali ketika keduanya tiba, sebuah tabir tipis terbentuk dan memunculkan sebuah asap yang membentuk sosok kabur. Zhen Yuan dapat merasakan aura formasi yang kuat disetiap tempat disana.
Sosok itu kemudian memimpin keduanya memasuki gunung aneh untuk bertemu master Ye Cenglou.
Mereka berjalan sekitar lima menit dan sampai pada sebuah gazebo kecil. Disana terlihat master Ye Cenglou sedang bermeditasi dengan tenang. Kedatangan keduanya yang membuat ia bergerak dan berdiri mempersilahkan keduanya untuk datang.
Tetua inti itu tersenyum kecut, ia tahu bahwa master Ye hanya berbasa- basi padanya sehingga ia hanya memberi penghormatan sebentar lalu kembali menjalankan tugasnya.
“Saya sedikit tidak sopan pada master Ye ketika kita pertama bertemu. Mohon maafkan” Zhen Yuan baru memperhatikan jika sosok master Ye tidak lain adalah kepala pengujian para pelindung.
“Semua anak muda dipenuhi rasa keingin tahuan yang tinggi. Sebenarnya saya juga terkejut mendapati kekuatan spiritualmu yang begitu tinggi bahkan dengan kultivasi yang kau miliki sekarang.” master Ye membalas.
“Untuk mendapatkan pujian dari master Ye yang terhormat adalah hal yang baik bagi hidupku.”
Master Ye mengangguk, ia sedikit mengakui kepribadian Zhen Yuan. Sebenarnya dihari itu, ia ingin mengajak Zhen Yuan untuk memasuki aula master namun pemuda itu telah mengikuti rangkaian pengujian sehingga tidak layak baginya untuk melakukan hal tersebut.
Lagipula kemampuan dan potensi Zhen Yuan juga sangat tinggi di bidang beladiri sehingga master Ye membiarkannya untuk menjadi pelindung pulau. Tidak disangka ia akan bertemu dengannya begitu cepat hari ini karena mengambil misi.
Tidak melupakan misinya, Zhen Yuan berbicara terus terang dan mengatakan tidak memiliki waktu yang lama karena ingin menjalani misi langka.
Master Ye mengangguk, ia sekilas melirik token master kelas 5 di pinggang Zhen Yuan.
“Kau menguasai Alchemy dan Formasi?”
Zhen Yuan mengangguk, “Kemampuan saya seimbang dikedua sisi”
Master Ye semakin kagum melihat berbagai macam keterampilan yang dimiliki oleh pemuda didepannya.
“Baiklah kalau kau tidak memiliki waktu saya akan menjelaskan dasar- dasarnya.”
Master menjadi serius, ia menjelaskan bahwa kompetisi beladiri antar jenius di pulau Kelompok Surga akan segera dilaksanakan. Itu terdiri dari 2 bagian yaitu pertarungan internal dan eksternal. Seluruh murid luar, dalam dan sejati akan bertarung dan mendapatkan rangking diantara mereka. Setelah itu 100 besar akan menjalani pertempuran antar jenius di kelompok lainnya.
Dengan begitu banyak pertempuran, dibutuhkan formasi yang banyak sehingga aula master menjadi sangat sibuk.