
Khususnya para genius dari kepulauan tertinggi, dapat dipastikan Baisheng dan yang lainnya akan tertinggal dari para genius kepulauan tertinggi jika tidak mendapatkan pill dan sumber daya dari Zhen Yuan bahkan jika mereka memiliki bakat dan konstitusi tubuh yang hebat.
Kemudian Zhen Yuan menoleh kebarisan para muridnya, Baisheng tetap tenang sementara empat lainnya masih belum cukup mengembangkan hati dao sehingga mereka sedikit terpacu dengan provokasi dan tantangan.
“Tuan biarkan saya menghadapi anak itu!” Yi Shang berkata dengan kesal.
“Tidak, saya saja! Saya ingin membuatnya melihat betapa canggihnya teknik pedang yang saya kembangkan bersama dengan pemahaman!”
“Semuanya tidak perlu pakai otot, saya akan membuatnya jatuh dalam jebakan yang paling rendah sehingga ia akan malu seumur hidupnya”
Zhen Yuan menggeleng pelan, “Baisheng anda yang akan melawannya! pastikan untuk menahan diri dan tidak menonjol terlalu banyak”
Baisheng mengangguk lalu menuju arena turnamen, ia saat ini berada dilapisan delapan sama seperti lawannya. Melihat kekuatan yang dikeluarkan oleh Baisheng banyak orang terkejut, mereka dapat memastikan bahwa Baisheng bahkan belum mencapai umur 30 tahun namun telah mencapai kekuatan yang sangat tinggi.
Lawannya juga ikut waspada melihat kekuatan dan umur Baisheng yang jauh lebih muda darinya. Ia awalnya ingin menunjukkan dan menyombongkan diri namun melihat lawannya juga berada di lapisan delapan membuatnya menjadi kesal.
“Anda mencuri pusat perhatian saya!” Ia tidak ragu jika Baisheng akan mencuri perhatian orang banyak dan melupakannya.
Sementara itu Baisheng berdiri dengan tegak tanpa reaksi apapun. Ia menunggu lawannya bergerak dan berniat untuk mengalahkannya dalam sekali gerak. Ia tidak bisa mengulur banyak waktu dan membuat banyak teknik dan kekuatannya diketahui.
Melihat reaksi Baisheng yang tidak terlalu tertarik dengannya, “Kau terlihat percaya diri menghadapiku, bahkan jika kekuatanmu berada di lapisan delapan tapi itu tidak menjamin jika kau lebih kuat dariku”
Yang membuat banyak orang tercengang adalah lawannya ternyata menguasai kedalaman angin hingga tahap kesempurnaan. Di Wild Card Contingen, menguasai kedalaman hingga tahap kesempurnaan hanya bisa dilakukan oleh kultivator Mistik, bahkan beberapa dari mereka tidak mampu menguasainya.
Orang yang mampu menguasainya di ranah Bijak tidak diragukan lagi sangat langka bagai berlian, Melihat rasa takjub dan kagum semua orang, ia semakin sombong dan mulai menyerang Baisheng.
Baisheng samar- samar melepaskan bakat bawaannya yang kemudian sebuah istana emas muncul dibelakangnya.
“Mati!” Lawannya bergerak dengan membawa kekuatan penuhnya. Sementara Baisheng tetap berada ditempatnya, ia hanya membuat gerakan tinju untuk menyambut lawannya namun hanya Zhen Yuan yang dapat merasakan bahwa dibalik itu ada kekuatan besar yang tersembunyi,.
Begitu serangan lawan bertemu dengan tinju Baisheng, sebuah gempa kecil terjadi di dalam arena. Baisheng tetap berdiri kokoh dengan tinju yang menghalau semua serangan sementara lawannya kini berubah menjadi panik karena merasakan kekuatan yang besar menjadi dinding penghalang didepannya.
Itu bahkan tidak bergetar sama sekali dihadapan kekuatan penuhnya, tepat ketika ia menyadari kekuatan Baisheng yang sebenarnya, pemuda itu tersenyum sinis lalu melemparkannya ke sudut arena dengan keras.
Untunglah ia menguasai kedalaman angin sehingga dapat memanipulasi angin disekitarnya untuk menahan dirinya agar tidak terjatuh dengan buruk. Meski begitu, dari serangan sebelumnya ia mendapatkan cedera berat dan tidak lagi dapat bertarung dengan kondisinya yang seperti itu.
Kultivator muda dari keluarga Mu dengan sukarela meninggalkan arena dan membuat Baisheng mendapatkan kemenangannya dengan cepat.
“Apa yang terjadi? Saya hanya melihat keduanya bertarung satu serangan sebelum berakhir”
“Betul, apakah ini hanyalah pengaturan yang diciptakan oleh keluarga Mu?”