To Be Celestial's Emperor II

To Be Celestial's Emperor II
Crazy Update #4



Ketika mereka tiba, komandan Starry Night dapat melihat dua lusin kultivator menyerang formasi yang diatur oleh master Ye. Mereka kelihatan sangat marah karena dihalangi oleh formasi yang kuat.


“Mereka ada disini!” Seorang dari mereka segera berhenti dan menyuruh yang lain untuk berhenti menyerang formasi ketika menyadari kedatangan komandan Starry Night.


Komandan Stary Night menatap dingin mereka, jelas mereka telah dikirim untuk menjadi tim pertama menyerang kepulauan terbuang sekaligus untuk merasakan sendiri kekuatan dari kepulauan terbuang sebelum kembali dan menjelaskannya pada sembilan kepulauan.


“Kembalilah! Kalian tidak diterima disini” Ucap komandan Starry Night dengan dingin.


Orang yang berhenti pertama kali tersenyum mengejek mendengar ucapan komandan Starry Night, “Apa hak anda untuk mengatakan seperti itu? Jika saja bukan karena formasi ini, kami pasti telah menyerang dan membunuh kalian semua”


Komandan Starry Night tergerak, “Apakah begitu? Anda kelihatan sangat percaya diri! Saya akan melihat kekuatan yang anda miliki hingga percaya diri seperti itu”


Tanpa aba- aba komandan Starry Night melambaikan tangannya dan membuat formasi itu menarik pria dan dirinya disaat yang bersamaan. Master Ye memang telah memberikan kendali penuh formasi untuk komandan Starry Night, ia dapat dengan bebas membuat hal seperti itu..


Pria itu terkejut ketika ia merasakan tubuhnya ditarik dengan kuat dan kemudian muncul dihadapan komandan Starry Night dalam sekejap.


“Tunjukkan jika anda sangat kuat!” Komandan Starry Night bergerak untuk menyerang. Meski ia tidak sombong dan mengklaim dirinya lebih kuat dari pemimpin pulau, ia juga tidak lemah. Faktanya saat ini komandan Starry Night telah lebih kuat dari pemimpin pulau berkat ajaran dan arahan master Ye.


Pria itu juga menerjang komandan Starry Night, ia berubah bagaikan sebuah ular yang siap melilit komandan Starry Night.


Plam terbentuk dari telapak tangan Starry Night yang kemudian hancur didepan sang pria, awalnya pria itu bersiap melilit namun kemudian ledakan plam membuat upanya hancur dan ia terdorong mundur beberapa meter.


“Sangat kuat!” Pria itu tidak menduga jika serangan sederhana Starry Night akan membuatnya terdorong mundur.


“Itu belum seberapa, lihatlah bagaimana saya akan mengakhiri hidupmu hari ini!” Starry Night bergerak sekali lagi.


Pria itu mendengus pelan, “Kalau begitu saya juga akan serius”


Kali ini keduanya saling menyerang satu sama lain, masing- masing dari mereka sangat kuat hingga mampu membuat formasi bergetar. Sementara pasukan mereka juga melihat dengan sedikit antisipasi, mereka mengharapkan kemenangan dipihak mereka.


“Berakhir sudah!” Komandan Starry Night agak tenang setelah pertarungannya, ia telah memahami kekuatan dari pria itu sebanding dengan para pemimpin aliansi peringkat 6 hingga 10 sehingga tidak terlalu kuat untuknya.


Ia menghancurkan  pria itu dengan teknik Semi mistik yang dikuasainya, setelah itu ia membuka formasi dan mulai membantai yang lain dengan teknik yang sama. Pasukan dari sembilan kepulauan sebenarnya hampir sebanding dengan kepulauan terbuang, hanya pria yang dihadapi oleh Starry Night yang memiliki kekuatan teratas.


“Kalian jangan pernah senang dengan kemenangan kecil ini! Mereka mungkin akan datang dengan lebih banyak pasukan dimasa depan”


Komandan Starry Night menatap seorang diantara mereka, “Katakan pada dua kubu di sana bahwa sudahi pertengkaran, sembilan kepulauan telah bergerak dan ceritakan semua yang terjadi hari ini”