
Dua kerajaan terkejut mendengar penyerangan terjadi. Mereka dengan cepat mengirimkan banyak tetua mortal lapisan 5 keatas untuk membantu. Sayang sekali ketika mereka tiba, seluruh kultivator Mortal dari kerajaan Pasir Besi tewas dan kehilangan esensi jiwa mereka.
Keempat orang yang melakukan penyerangan kini tertawa lebar menikmati banyak esensi kultivator mortal dihadapannya. Walau itu tidak cukup untuk membuat mereka naik ke tingkatan yang lebih tinggi tapi setidaknya mereka dapat menikmati hidangan gratis disini.
Ada 12 kultivator Mortal yang dikirimkan oleh dua kerajaan, masing- masing mengirimkan leluhur mereka, 2 kultivator lapisan enam dan 3 kultivator lapisan lima. Mereka semua adalah puncak kekuatan yang dimiliki oleh kekuatan kelas 1. Jika Zhen Yuan ada disana, ia pasti akan mengetahui beberapa orang disana.
“Heimo, sepertinya kita terlambat!” Seorang dengan figur bermartabat berkata. Ia tidak lain adalah leluhur dari kerajaan Shen, Shen Dao. Ia merupakan mantan raja sebelumnya dari kerajaan Shen yang diselamatkan oleh Zhen Yuan ketika salah satu iblis terkuat datang dan menyerang kerajaan Shen.
Orang yang diajak oleh Shen Dao bicara hanya termenung melihat keempatnya dari jauh. Ia adalah sosok patriark keluarga Zhen yang sekarang menjadi leluhur kerajaan Blue Moon. Ia juga memiliki sedikit interaksi dengan Zhen Yuan dimasa lalu.
“Kita tidak boleh mendekat, setidaknya kita harus menunggu sekte Serangga Beracun dan dua kekuatan penjaga bergerak dan kita membantu mereka.” kini Zhen Yuwen yang berbicara. Ia adalah salah satu dari dua kultivator lapisan 6 yang dibawa.
Jika diingat, Zhen Yuan yang telah mempengaruhi Zhen Yuwen untuk melakukan pemberontakan pada keluarga kerajaan. Dan juga setelah pemberontakan berhasil, Zhen Yuan membuat Zhen Yuwen menjadi raja Blue Moon yang baru.
Keputusan untuk tidak membunuhnya adalah keputusan yang tepat diambil oleh Zhen Yuan. Setidaknya Zhen Yuwen sekarang menjadi salah satu pengikut Zhen Yuan di dalam hatinya, ia mengikuti jejak Zhen Yuan dalam hal kebijaksanaan dan kelicikan yang kemudian membuatnya menjadi salah satu ahli di dataran Asal Mula.
Ia kemudian melemparkan sebuah formasi yang menutupi mereka berdua belas dari keempat penyerang yang tidak diketahui asalnya. Meski beberapa kali dataran Asal Mula telah mendapatkan serangan, namun tidak ada yang sekuat keempatnya sejauh ini.
Namun keempatnya berbeda, bahkan mereka tidak memperdulikan bendera pulau utama yang membuat Zhen Yuwen tidak berani bertindak ceroboh. Apalagi keempatnya dapat melenyapkan seluruh kultivator Mortal bahkan sang leluhur hanya beberapa menit adalah bukti waktu kekuatan keempatnya harus setara dengan para leluhur atau mungkin lebih tinggi. Meskipun mereka semua harus melihat keempatnya menjarah berbagai sumber daya yang ada di dunia kecil dengan hati yang sakit.
Hampir setengah sumber daya yang ada dalam wilayah kerajaan Pasir Besi di dunia kecil telah diambil oleh keempatnya. Jumlah seperti ini cukup untuk membuat para leluhur untuk melangkah ke Puncak Mortal. Perlu diketahui bahwa kekayaan dunia kecil dataran Asal Mula setara dengan kekayaan dunia kecil pulau utama.
“Saya tidak berharap hari ini ada 4 pencuri datang dan membantai orang- orang dari kerajaan Pasir Besi” Sebuah suara terdengar disertai dengan gemuruh kilat disekitar. Orang- orang dari dua kerajaan bersemangat setelah mendengar suara tersebut.
Berikutnya, beberapa sosok muncul dan menghadang keempatnya untuk menjarah harta lainnya. Kelompok itu dipimpin oleh seorang wanita muda yang berumur dua puluh tahunan awal, ia memakai mahkota putih di kepalanya bak seorang ratu surgawi dimata keempatnya.
Di belakangnya, terdapat 3 orang lainnya. Satu wanita yang tak kalah cantiknya dengan sosok pemimpin dan dua lainnya adalah pria tua dan pria muda.
Keempatnya adalah praktisi pria yang mengidamkan wanita cantik, dan kebetulan hari ini dua dewi datang dan menemui mereka secara sukarela. Apalagi keduanya memiliki kepribadian yang kuat. Satu dipenuhi dengan aura panas dan membara sementara yang lainnya begitu anggun dan tersembunyi.
“Hahaha, sepertinya keberuntungan kita datang kemari adalah yang terbaik. Bagaimana kita akan membagi keduanya dengan adil?” Seorang bertanya, ia memiliki wajah penuh hasrat ketika melihat dua wanita itu secara bergantian.