To Be Celestial's Emperor II

To Be Celestial's Emperor II
Informasi? Tidak Berguna!



Karena Zhen Yuan membutuhkannya, ia segera meminta informasi tersebut pada eksekutif senior. Dengan lambaian tangan eksekutif senior, muncul tumpukan buku tua di atas meja. “Ini hanyalah informasi sederhana dan dasar namun menjadi yang paling lengkap di kepulauan terbuang. Saya akan memberikan hadiah ini untuk master Zhen”


Karena orang tua itu mengetahui master Zhen memiliki beberapa hubungan dengan devisi surgawi bahkan jika itu hanyalah hubungan samar ia masih akan memberikannya.


“Terimakasih eksekutif senior! Informasi ini sangat berharga bagi saya”


Zhen Yuan juga tidak melupakan tujuan kedatangan mereka kemari adalah untuk teknik dan metode. “Sebenarnya setelah mencapai ranah Bijak, seorang akan semakin sulit untuk menerobos ranah kultivasi. Namun itu bukan berarti mereka akan berhenti sebab kekuatan tidak hanya berasal dari kultivasi namun juga dari pemahaman kita tentang hukum. Semakin tinggi pemahaman kita, maka semakin kuat kekuatan yang akan kita miliki.


Namun memahami hukum adalah jalan yang panjang dan sulit, sama seperti kultivasi ada beberapa teknik dan metode yang membuat kita lebih mudah memahaminya. Salah satunya adalah Kamar Unsur, namun penggunaan ini terbatas dan membutuhkan sumber daya yang fantastis.


Berbeda dengan meminum ramuan atau obat yang dapat membantu meningkatkan pemahaman selama beberapa jam atau juga meningkatkan pemahaman secara permanen. Selain tidak membutuhkan uang yang banyak untuk membuatnya, ia tergolong bebas dan tak terbatas. Sayangnya itu kekurangan pada bahan- bahan dan keberhasilan penyuliangan.


Kebetulan sekali, saya memiliki beberapa hubungan dengan Devisi Surgawi dan menemukan warisan mereka. Disana terdapat gulungan tentang pill legendaris yang mampu meningkatkan pemamahan seseorang. Pill itu bernama Pill Rosy Down, itu dapat meningkatkan pemahaman terhadap kedalaman unsur.”


Semua orang tercengang mendengar penjelasan Zhen Yuan. Mereka bahkan lebih terkejut ketika mendapati ada pill ajaib seperti itu didunia.


“Apakah anda memiliki kemampuan untuk membuatnya master Zhen?” Kali ini nada pemimpin pulau semakin sopan  pada Zhen Yuan. Bagaimana tidak? Dimasa depan, Zhen Yuan akan mampu menghasilkan banyak genius dan kultivator kuat dengan pemahaman kedalaman yang luar biasa. Ia bahkan akan bisa berhadapan dengan Pulau utama.


Zhen Yuan tersenyum kecut, “Saya bisa, tapi kesulitan memurnikannya sangat tinggi. Saya hanya bisa menghasilkan 10 pill setelah ratusan kali percobaan dengan banyak sumber daya yang berharga terbuang”


Tentu saja Zhen Yuan memasang kebohongan, ia tidak ingin pemimpin pulau terlalu semangat dan ingin menekankan kelangkaan dan keterbatasan dari pil. Satu lagi ada niat Zhen Yuan didalamnya untuk mencari untung.


“Tenang saja master Zhen, pulau berjanji akan menyediakan sebanyak apapun sumber daya untuk anda selama anda bisa memberikan satu pill setiap 1 bulan sekali. Selain itu ketika pill berhasil dimurnikan, pulau akan memberikan bayaran yang memuaskan.”


Zhen Yuan bahkan belum mengatakan apakah ia setuju atau tidak, namun pemimpin pulau telah memaksanya dan melihat bahwa peluang keuntungan telah datang mengetuk.


“Saya memiliki banyak stok pill disini namun saya tidak bisa memberikan pada mereka karena kualiasnya yang tinggi. Saya akan memurnikan satu kuali pill untuk beberapa tahun dan meminta banyak sumber daya, adapun uang saya tidak berpikir bahwa mereka akan pelit untuk membayar”


Ia kemudian memberikan beberapa lembar kertas yang berisi bahan- bahan pembuatan pill Rosy Down. “Semuanya dapat membuat saya menghasilkan paling banyak 30 pill Rosy Down. Saya tidak bisa membuat lebih dari itu”


Awalnya ketika mereka mendapatkan daftar bahan yang terdiri dari ratusan baris, pemimpin pulau mengira jika Zhen Yuan akan mengambil keuntungan darinya dan berusaha untuk memeras mereka. Namun ketika ia mengatakan akan memberi paling banyak 30 pill Rosy Down membuat pemimpin pulau sudah cukup merasa puas.


Ia tidak mengetahui jika daftar tersebut akan membuat Zhen Yuan menghasilkan lebih dari 500  butir pill berkualitas tinggi. Jika ia menekannya dan menjadi kualitas rendah maka ia mungkin akan menghasilkan lebih dari seribu pill.


“Baiklah, kami sepakat!” Pemimpin pulau bersemangat, ia berniat untuk mengirimkan pesan pada master Alkemis yang merupakan master pill paling kompeten di pulau Kelompok Surga. “Saya akan memberi perintah pada master Alchemy untuk membantumu”


Zhen Yuan segera menggeleng tidak setuju, “Tidak apa- apa, biar saya yang melakukannya. Lagipula saya masih sedikit curiga pada master Alchemy, bagaimana jika ia adalah orang yang berada dibalik kekacauan ini dan membuat dunia salah paham dengan fasad yang ia tampilkan.”


Meski Zhen Yuan tidak secara langsung mengatakan intinya, Pemimpin Pulau dan yang lainnya dapat memahami maksud tersembunyi didalam. Mereka begitu terkejut mendapati pesan tersembunyi disana.


Para eksekutif senior bahkan menatapnya dengan tajam sebab perkataan ini secara tidak langsung telah menuduh seorang master kelas 4. “Jangan melihat saya seperti itu! Ini hanya dugaan dan semua orang bebas memiliki pemikiran sendiri.”