
Para master segera mengalirkan energi mereka untuk memanaskan kuali yang ada dihadapan mereka semua. Tapi ketika kuali itu menerima energi mereka, seolah sebuah lubang yang sangat ganas menyerap seluruh energi itu hingga tak bersisa dan mengubah kuali seperti diawal.
Mereka semua terkejut dan mengerti dengan penjelasan Botak Kun. Formasi itu sepertinya menyerap energi mereka agar tidak dapat memanaskan kuali pill bukan mendinginkan kuali. Sebab itu masih ada peluang bagi mereka untuk memanaskan kuali.
Mirip seperti energi panas yang dapat menyerap dan menguap dalam waktu tertentu, ketika kuali telah berhasil di panaskan dengan sedikit energi saja maka energi panasnya akan tersimpan dalam waktu tertentu. Jika master pill dapat memanfaatkan moment tersebut dan mengumpulkan energi panas yang tersisa untuk memanaskan kuali maka mereka akan berhasil mengalahkan formasi yang menyerap energi mereka.
Botak Kun sedikit bersemangat melihat antusias para master yang mengirimkan energi mereka pada kuali. Tidak mereka ketahui bahwa energi yang mereka kirimkan itu diserap oleh formasi yang ada dalam kuali dan dikumpulkan oleh sekte Obat Mujarab.
Semua ini adalah ide dari Zhen Yuan, ia yang menyarankan agar sekte Obat Mujarab mencari cadangan energi yang dapat digunakan dengan bebas. Jauh sebelum kedatangan istana pusat, Zhen Yuan telah menyarankan Botak Kun, tapi baru sekarang ia dapat menjalankannya.
“Sekte Obat Mujarab mengeluarkan banyak biaya untuk menggelar turnamen ini, sebab itu tidak apa- apa bagi kita melakukan hal ini selama mereka tidak mengetahuinya.” ucap Botak Kun dihadapan para tetua sekte.
Nantinya energi yang terkumpul akan digunakan untuk menggerakkan formasi besar yang digunakan untuk operasional sekte. Dengan begitu, Obat Mujarab tidak mengeluarkan banyak biaya untuk kegiatan operasional mereka.
Tiga puluh menit berlalu, banyak master yang mulai mengatur nafas mereka. Karena mereka mengalirkan begitu banyak energi diawal, sekarang mereka telah kelelahan dan energi yang mereka miliki hanya tersisa sedikit. Mereka juga tidak bisa berhenti sebab energi panas yang mereka kumpulkan telah mencapai setengahnya. Jika berhenti maka energi yang mungkin mereka kumpulkan selama 30 menit yang lalu akan berakhir sia- sia.
Sementara itu Botak Kun tersenyum lebar sebab ia mendapatkan pesan telepati dari Qing Hongyun yang menjaga pengumpulan energi para master. Qing Hongyun mengirimkan berita bahwa sekte Obat Mujarab tidak akan kehabisan energi untuk satu tahun kedepan dengan energi yang telah dikumpulkan.
“Lagi! saya harap banyak master yang akan bertahan lebih dari 3 jam!” jawab Botak Kun.
Karena banyak master kelas 6 dan 7 yang mengikuti turnamen ini, yang mana diantara mereka terdapat kultivator Mortal apalagi istana Pusat yang tidak kekurangan kultivator Mortal. Kultivator Mortal tidak akan masalah untuk memanaskan kuali dalam waktu yang begitu panjang karena kualitas dan energi yang mereka miliki jauh lebih besar dari kultivator Jiwa.
Mereka yang berhasil bertahan hingga sejauh ini telah berhasil mendapatkan teknik untuk dapat bertahan selama mungkin tanpa harus berhenti memanaskan kualinya. Senyum Botak Kun juga semakin lebar setelah mendapatkan laporan dari Qing Hongyun bahwa pasokan energi untuk 3 tahun kedepan telah terjamin.
Namun untuk terlihat baik dihadapan para master, Botak Kun telah menyiapkan pill Jiwa yang dapat mengembalikan beberapa energi yang telah hilang bagi para master yang gugur.
Pertandingan babak pertama akhirnya berakhir dalam waktu 10 jam, ketika jumlah master yang tersisa berjumlah seribu orang. Botak Kun hampir saja tertawa bahagia mendengar jumlah pasokan yang dimiliki sekte Obat Mujarab dalam tahun- tahun mendatang.
“Selamat bagi master yang berhasil dalam babak pertama ini! Untuk memulihkan energi, kami telah menyiapkan beberapa hidangan spesial yang dapat sedikit menghibur para master. Selain itu, untuk babak kedua akan dilakukan dua hari kedepan, jadi selama waktu istirahat, para master dapat berkeliling di sekte Obat Mujarab untuk melihat dan menikmati fasilitas berbayar yang ada disini”
Setelah itu, Putri Yewan Er muncul bersama dengan Darma. Keduanya menjadi tetua yang dipilih oleh Botak Kun untuk mendampingi para master selama kompetisi Pill Obat Mujarab. Darma mengantar seluruh master yang berhasil lolos dibabak kedua menuju aula, sementara Putri Yewan Er mengantar para master yang gagal untuk berkeliling di sekitar sekte Obat Mujarab.
Tujuan lain mengadakan kompetisi pill ini, adalah karena ingin mengenalkan kecanggihan dan teknologi yang dimiliki sekte pada dunia luar. Agar ketika sekte Obat Mujarab membukanya untuk dunia luar, beberapa diantara mereka telah mengetahui dan menyebarkan informasi dengan sendirinya.
“Ruangan yang ada disebelah kiri adalah ruangan formasi pengumpulan energi” Putri Yewan Er menunjuk deretan ruangan yang ada disebelah kiri mereka.
“Ruangan itu memiliki formasi yang ketika digunakan dapat mengumpulkan energi yang hilang dari tubuh kita seperti pill Jiwa. Namun khasiat dan efeknya jauh lebih hebat dari pill Jiwa. Hanya dengan menggunakan Lima ribu koin emas, seorang kultivator Jiwa yang normal dapat memulihkan separuh energinya dengan sangat cepat! Dan jika memasukkan 10 ribu maka energi yang dipulihkan 100%”
Putri Yewan Er telah diajarkan ketika berada di devisi Bulan Abadi cara menawarkan seorang pelanggan dan meyakinkan mereka. Dan ternyata sang putri berbakat dalam hal menawarkan sesuatu sebab itu Botak Kun memilihnya sebagai pemandu para master.