To Be Celestial's Emperor II

To Be Celestial's Emperor II
Langkah Baru X



Sebuah formasi kelas tiga yang super besar terpasang di seluruh pulau, memastikan keselamatan dan keamanan semua orang nantinya. Ada empat kawasan yang dibagi dalam pulau, yang pertama adalah kawasan rendah yang akan menampung mereka yang berasal dari kepulauan tingkat rendah.


Kawasan kedua adalah kawasan menengah, beberapa formasi pengumpulan energi kelas empat dipasang disana sehingga baik energi maupun auranya lebih unggul dari kawasan pertama. Nantinya kawasan tersebut akan digunakan untuk mereka yang berasal dari kepulauan menengah.


Adapun kawasan ketiga disebut kawasan tertinggi karena akan menampung utusan dari kepulauan tertinggi. Sebuah formasi kelas tiga terpasang disana sehingga membuat auranya sepuluh kali lipat lebih tebal dari kawasan kedua.


Kawasan terakhir adalah kawasan pusat, Zhen Yuan dan yang lainnya akan tinggal disana sekaligus aula pertemuan juga berada dikawasan pusat.


Tiga hari sebelum pertemuan dilaksanakan, rombongan pertama dari kepulauan rendah akhirnya tiba. Mereka berjumlah selusin orang, yang dipimpin oleh tiga kultivator Mistik Sejati, sementara sisanya adalah kultivator Bijak Puncak yang kuat.


Tuan Istana segera menyambut mereka dan mengantarnya menuju kawasan pertama. Tidak lama dari itu, rombongan lainnya tiba diikuti dengan dua rombongan dari kepulauan rendah lainnya.


Akhirnya Chu Xingtian meminta kelima pemimpin faksi untuk menyambut seluruh rombongan kepulauan rendah yang datang. Hari itu seluruh kepulauan rendah telah tiba dan telah bermukim di kasawan pertama.


Sebagai hadiah selamat datang, Chu Xingtian membagikan masing- masing dari mereka pill Rosy Down. Mereka yang datang merasa sangat senang dan menyimpan hadiah dari Chu Xingtian dengan hati- hati.


Sebagai kepulauan rendah, mereka tidak memiliki kesempatan untuk mendapatkan pill Rosy Down yang memiliki stok terbatas. Namun ada beberapa juga yang meminumnya langsung karena takut jika berita mereka mendapatkan pill Rosy Down hari ini akan terdengar pada kepulauan menengah dan tertinggi maka bisa- bisa mereka tidak akan sempat untuk menikmatinya.


Tuan Dewa yang mendapatkan giliran untuk menyambut kepulauan terbuang saat itu. Master Ye kini memiliki aura stabil seorang kultivator Mistik Sejati, ia tidak jauh dari terobosannya mencapai ranah Mistik Maju dengan bakatnya yang tinggi yang diikuti oleh empat kultivator Mistik Sejati yang auranya lebih lemah dari master Ye.


Dibelakang mereka berlima, Tuan Dewa dapat melihat sepuluh orang kultivator Bijak Puncak yang kuat. Dimasa lalu keberadaan mereka hanya setingkat lebih lemah dari pemimpin aliansi peringkat lima besar.


“Saya mendengar bahwa tuan dewa dan yang lainnya telah mencapai ranah Mistik! Ternyata berita itu sungguh benar. Kami dari kepulauan terbuang mengucapkan selamat pada kalian” Master Ye tertawa bahagia sambil memeluk tuan Dewa. Ia sebelumnya khawatir jika mendapatkan perlakuan dingin seperti sebelumnya, namun melihat tuan Dewa yang merupakan salah satu pemimpin faksi bawahan faksi Asal Mula datang menyambutnya membuat master Ye sedikit bersyukur kekhawatirannya tidak terjadi.


“Kami belum bisa apa- apa tanpa bantuan dari Master Zhen! pujian yang dilontarkan oleh daoist Ye berlebihan” Tuan Dewa merendah. Ia tahu bahwa master Ye berusaha menyanjungnya dan menjadi lebih dekat lagi dengan mereka.


Tuan Dewa segera membawa rombongan master Ye menuju wilayah pertama. Sepanjang perjalana, master Ye mulai menceritakan perkembangan kepulauan terbuang pada tuan Dewa.


“Sepuluh aliansi besar akhirnya runtuh setelah kami menguasai sembilan kepulauan lainnya. Akhirnya sepuluh aliansi besar baru terbentuk dan sekarang kekuatan mereka setidaknya dua hingga tiga kali lipat dari aliansi besar dimasa lalu.”


Master Ye juga menyebutkan bahwa diantara aliansi besar yang bertahan dari masa lalu, hanya pulau Kelompok Surga yang bertahan. Aliansi Jeritan Neraka dan Budak Raja memutuskan untuk bersatu dan berlindung dibawah aliansi Kelompok Surga. Sementara dua aliansi lainnya tertinggal jauh dibelakang dan tidak lagi memasuki peringkat 10 besar.


Meski sepanjang perjalanan tuan Dewa memasang raut wajah acuh tak acuh, namun ia mendengarkan tanpa menjeda cerita master Ye. Tentu saja meski ia bukan lagi bagian dari kepulauan terbuang namun masa lalunya sebagai pemimpin aliansi besar disana membuat rasa ingin tahunya tergelitik.