To Be Celestial's Emperor II

To Be Celestial's Emperor II
Firasat



“Seharusnya kalian tidak akan mendapatkan kepungan seperti ini lagi sampai di pusat pulau, saya telah memiliki ketiga leluhur yang mengetahui letak pusat pulau sehingga tidak ada alasan bagi saya untuk tetap tinggal”


Zhen Yuan mengeluarkan kereta formasinya lalu memasuki bersama dengan ketiga leluhur yang kini patuh dan tunduk padanya. Kereta formasi itu bergerak begitu cepat menuju pusat pulau. Zhen Yuan tidak perlu lagi izin dari salah satu kekuatan tertinggi disana untuk menjalankan kereta formasinya sebab ketiga leluhur akan keluar dan membuat mereka yang menahannya menahan nafas.


Zhen Yuan memeriksa ketiganya, jelas sekali bahwa ketiganya berada dibawah. Bakat ketiganya bahkan tidak sebanding dengan putri Yewan Er. Mungkin ketinggian yang mereka miliki saat ini karena mengandalkan sumber daya dan kekuatan tertinggi mereka untuk mengelolah.


Meski begitu Zhen Yuan tidak cemas ataupun menurun. Jika bukan karena ia membutuhkan ketiganya sebagai umpan meriam untuk menyerang pulau Jeritan Neraka maka ia akan membunuh mereka dan memberikannya pada Kepik Surgawi untuk dikonsumsi.


Dibawah petunjuk ketiga leluhur, Zhen Yuan tiba di pulau Istana Bulan atau lebih tepatnya adalah pusat pulau Istana Bulan. Ketiga leluhur menunjukkan tanda pengenal mereka bersama dengan pengenal eksekutif senior milik nona Seven yang dipinjam oleh Zhen Yuan. Mereka berempat dengan bebas memasuki pusat pulau yang telah ramai oleh banyak kultivator.


Berbeda dengan yang diluar, ketika ia memasuki pusat pulau langit menjadi malam dengan taburan bintang dan 5 bulan diatasnya. Samar- samar Zhen Yuan merasakan sebuah formasi besar kelas 3 disana.


Dari ketiga leluhur Zhen Yuan mengetahui bahwa pusat pulau Istana Bulan hanya memiliki 2 jam waktu siang hari dan sisanya adalah malam hari.


“Kelima bulan di langit merupakan wujud dari totem tertinggi Istana Bulan, bentuk mereka adalah Baru, Sabit, Setengah, Purnama dan Gerhana. Maka dari itu setiap pengangkatan tuan baru dari setiap paviliun bulan akan diadakan pesta dan perayaan yang meriah. Saat itu pusat pulau akan terbuka untuk para tamu terhormat.” kultivator botak itu berkata.


Tentu saja karena ini adalah perayaan yang besar, semua dari setiap pulau diundang. Namun tidak semua yang akan datang, mereka tahu derajat mereka sehingga hanya 10 pulau terkuat dan beberapa yang setara datang untuk menghadiri perayaan. Sementara pulau utama dan pulau tiga sudut akan sedikit istimewa jika mereka datang.


Karena Zhen Yuan dalam wujud penyamaran membuat beberapa orang yang dikenalnya hanya berlalu ketika mereka berpapasan. Diantaranya ia terkejut mendapati beberapa teman dekatnya juga ada disana.


Zhen Yuan yang melihat mereka tidak menyapa, ia masih dalam mode penyamaran sehingga hanya berjalan melewati mereka bersama dengan ketiga kultivator Bijak Puncak.


Qing Hongyun merasakan sesuatu ketika beberapa orang lewat didekatnya. Ia menoleh dan melihat empat orang berjalan didepan mereka dengan santai. Seorang pemuda yang diikuti oleh ketiga kultivator Bijak Puncak. Ia merasa telah mengenal pemuda itu namun semakin ia berusaha untuk mengingat wajahnya semakin ia bingung karena tidak pernah bertemu dengannya.


“Siapa pemuda itu? Apakah anda mengenalnya kakak Qing?” Putri Embert sedikit melihat kebingungan Qing Hongyun melihat pemuda yang baru saja melewati mereka.


Qing Hongyun menggeleng, “Saya rasa belum pernah melihatnya namun saya merasakan kita telah saling mengenal begitu lama.” Ia berhenti sebentar lalu kembali berkata, “Ini mungkin kesalahan, firasatku mungkin salah”


Putri Embert tertawa kecil, “Kakak Qing, anda mungkin terlalu memikirkan master Zhen sehingga berhalusinasi melihatnya disini. Mungkin saja kakak Qing pernah melihatnya namun lupa, ia tidak bisa menjadi sosok yang biasa- biasa saja mengingat kekuatannya yang mencapai lapisan 8 dan diikuti oleh ketiga kultivator bijak dengan patuh”


Qing Hongyun memikirkan hal itu dan mengangguk setuju. Bahkan ia sendiri tidak pernah mendapatkan pengawalan seperti itu bahkan setelah mendapatkan gelar Demigod.


“Tapi saya penasaran siapa pemuda ini dan dari kekuatan mana ia berasal? Mampu menjadikan tiga kultivator bijak puncak berjalan dibelakang seperti pelayan adalah sesuatu yang mewah” Shu Lian ikut dalam pembicaraan.


Bahkan ia sekarang telah menjadi calon Penjaga Rasa, sosok masa depan pemimpin aliansi Keseimbangan Rasa tidak pernah mendapatkan kesempatan seperti itu. Paling- paling ia hanya ditemani oleh dua hingga tiga kultivator lapisan 9 yang kuat.


“Mungkin ia seorang dari pulau utama atau dari pulau Tiga Sudut. Hanya mereka yang memiliki kekuatan yang dalam seperti itu.” Botak Kun yang sedari tadi diam berbicara.