To Be Celestial's Emperor II

To Be Celestial's Emperor II
Kemenangan Beruntun



Sama seperti sebelumnya ketika lawannya terjebak dalam pusaran waktu maka tidak mungkin baginya untuk membebaskan diri kecuali itu keinginan putri Embert. Dengan begitu putri Embert berada di peringkat 70. Ia sebenarnya masih bisa menantang yang lainnya tapi sayang ia tidak lagi memiliki kekuatan untuk maju.


Zhen Yuan mengangguk puas, “Jika saja putri Embert telah membuat formasi tarian pedang 4 musim menjadi teknik Bijak maka ia mungkin dapat mencapai 50 besar”


~~


Nanqing De mengikuti jejak putri Embert, ia menantang genius muda dari pulau Jeritan Neraka yang berada diatasnya. Kekuatan Nanqing De adalah yang paling misterius, ia tidak pernah menggunakan kekuatan penuhnya melainkan berusaha untuk mengalahkan lawannya dengan tipis.


Sebab itu beberapa lawannya menjadi lengah dengan kekuatan Nanqing De, sebab itu ia mendapatkan kemenangan yang mudah dan cepat.


“Mati!” Nanqing De lengah setelah menerima pukulan lawannya. Ia terhuyung mundur sambil berusaha untuk menyeimbangkan badannya. Namun belum sempat berdiri tegap, sebuah serangan lainnya datang kearah Nanqing De, lawannya berusaha ingin membalaskan dendam padanya.


Tapi kemudian karena lawannya menggunakan serangan jarak pendek tinju, ia juga harus bergerak kedepan untuk hasil yang lebih baik. Sayangnya ditengah- tengah kepercayaan dirinya, Nanqing De tidak lagi berusaha untuk berdiri melainkan ia memutar badannya kebelakang lalu sebuah bilah kecil muncul dari kantongnya.


Posisi badan dan kepala Nanqing De saat ini dibawah sedangkan kakinya diatas. Ia tepat di depan lutut kaki lawan. Sementara lawannya masih terkejut dengan langkah Nanqing De, suara retakan tulang dan goresan pisau terdengar disertai dengan rasa sakit yang luar biasa menjalar keseluruh badannya.


Ia melihat kebawah tertegun sebentar sebelum akhirnya pingsan tak sadarkan diri. Ia terlalu syok melihat kedua kakinya dipotong dan diremukkan oleh Nanqing De.


“Kau ingin membunuhku dipertarungan ini! Jika saya memiliki dendam pribadi seperti putri Embert maka bukan hanya kakimu yang saya potong, kepalamu juga saya penggal.”


Nanqing De kembali ketempatnya dan menyerah dengan dua tantangan lainnya. Ia puas dengan rangkingnya yang berada diurutan 47.


Namun kini ia harus melihat tambahan 2 lainnya padahal ia yakin keduanya mampu berada di dalam 50 besar.


“Sialan!” Grand Elder Lin Xi  menatap rombongan aliansi Kelompok Surga dengan wajah yang ganas. Ia berfokus pada generasi muda lainnya.


Para penantang lainnya juga mulai memperbaiki peringkat mereka. Ada yang menang ada juga yang kalah. Empat Jendral Iblis kini berada di urutan 60 besar, mereka masing- masing menantang para kultivator Bijak Maju yang berada diurutan 34 besar.


“Kekuatan jendral Iblis tidak lemah, mereka memiliki keunggulan fisik yang besar dan juga pengalaman mereka telah ada selama bertahun- tahun. Dengan keduanya, menghadapi genius muda diranah bijak maju masih dalam jangkauan” Zhen Yuan menganalisis.


Benar saja semua orang dibuat tercengang oleh keempat Jendral Iblis. Kekuatan empat jendral iblis setara dengan kultivator Bijak Master karena fisik mereka yang tidak mudah dilukai oleh senjata kelas 5.


Selain itu pemahaman keempatnya terhadap hukum juga membuat keempat lawannya tidak berkutik. Dengan begitu keempat genius bijak maju terlempar dari singgasana mereka.


Dengan adanya contoh dari para jendral iblis, penantang lainnya menjadi lebih optimis dan semangat. Mereka yang percaya diri akan kekuatan yang mereka miliki segera menantang para kultivator Bijak Maju dan keempat jendral iblis.


Sayangnya tidak ada yang berhasil bahkan para genius bijak maju melampiaskan amarah mereka pada penantang dengan melukai mereka secara serius. Dengan itu banyak orang mulai kembali ragu untuk menantang posisi 30 besar.


Namun itu tidak berlaku bagi mereka yang masih memiliki kepercayaan diri. Beberapa masih menantang dan hasilnya sebagian besar menerima kekalahan namun beberapa orang berhasil maju dan mendapatkan rangking yang lebih baik.