
“Selamat datang daoist Angin Timur dan daoist Cahaya Barat, faksi Asal Mula menyambut anda” Zhen Yuan berdiri dan menyambut keduanya diikuti oleh beberapa pengikutnya sampai seluruh orang didalam aula berdiri untuk menyambut.
Angin Timur dan Cahaya Barat sudah terbiasa menerima sambutan seperti itu sehingga keduanya dengan santai duduk ditempat yang telah disediakan oleh Zhen Yuan.
Zhen Yuan menuangkan teh hijau terbaik yang ia miliki untuk keduanya lalu mempersilahkan bagi keduanya memilih ramuan herbal berkualitas tinggi untuk dimakan.
“Daoist Zhen tidak perlu repot untuk menyiapkan sambutan seperti ini, lagipula kami mengerti sebagian besar orang diruangan ini memiliki pekerjaan yang sangat mendesak karena kepulauan Asal Mula baru saja terbentuk” Cahaya Barat berkata.
Zhen Yuan mengerti dengan isyarat yang disampaikan oleh Cahaya Barat, ia segera membubarkan semua orang yang memiliki tugas dan hanya menyisakan dirinya, Old Kasya dan Pangeran Lucifer.
Angin Timur melambaikan tangannya keatas yang kemudian sebuah buku bersampul hijau muncul dan melayang di depan Zhen Yuan.
“Ini adalah buku yang berisi informasi mengenai devisi surgawi. Namun untuk membukanya kau harus mengalirkan setidaknya energi Mistik Awal” ucap Angin Timur.
Zhen Yuan dengan cepat meraih buku tersebut, ia dapat merasakan buku itu telah berumur lebih dari ribuan tahun. Tidak salah lagi informasi yang terkandung didalamnya juga sangat berharga.
Zhen Yuan sangat berterimakasih pada Angin Timur, ia bisa kembali hidup didunia ini berkat janjinya untuk membantu Devisi Surgawi. Namun sejauh ini tidak ada satupun informasi yang ia dapatkan benar- benar berguna baginya.
“Tidak perlu terlalu berutang budi, lagipula anda telah berjanji untuk memberikan seribu pill Rosy Down” Angin Timur terkekeh pelan.
Zhen Yuan menggeleng pelan, “Ini adalah dua ribu pill Rosy Down” Ia menambahkan seribu lainnya karena puas dengan pemberian dari Angin Timur.
Sementara Cahaya Barat terkejut dan mulai menanyakan hal tersebut.
Cahaya Barat mengerti, ia akhirnya tahu penyebab Faksi Asal Mula begitu kuat dalam memahami hukum.
“Apakah saya bisa mendapatkan beberapa pill Rosy Down daoist Zhen? Meski mungkin tidak dapat membuatku mencapai pemahaman kuning menengah tapi setidaknya saya bisa mendapatkan kemajuan” Cahaya Barat begitu tergoda dengan pill Rosy Down.
Zhen Yuan terkekeh pelan, ia melambaikan tangannya dan selusin pill Rosy Down muncul di udara. “Anggap saja sebagai hadiah dari kepulauan Faksi Asal Mula, tapi saya memiliki penawaran lain pada anda.”
Cahaya Barat segera mengambil selusin pill tersebut lalu menyimpannya di kantong penyimpanan. “Saya dapat menebak penawaran anda tapi sepertinya saya belum tertarik.”
Old Kasya dan Pangeran Lucifer saling berpandangan dibelakang, mereka terkejut Cahaya Barat akan menolak penawaran Zhen Yuan. Keduanya juga tahu bahwa penawaran Zhen Yuan tidak lain adalah menjadi pengikutnya dan Cahaya Barat akan menerima ribuan pill setiap bulannya.
Zhen Yuan mencibir didalam hatinya, “Jika kalian berdua tahu saya juga memiliki pill Penguat Mistik maka kalian berdua akan bersujud sekarang dan meminta saya mengangkat kalian menjadi budak”
“Apakah anda ingin tinggal dan melihat- lihat kepulauan Asal Mula?” Zhen Yuan kembali menawari keduanya. Sayangnya baik Angin Timur maupun Cahaya Barat tidak berniat tinggal lebih lama. Keduanya bergegas pulang karena ingin mencoba dengan diri sendiri khasiat dari pill Rosy Down.
Setelah keduanya pergi, Zhen Yuan berbalik melihat Old Kasya dan Pangeran Lucifer.
“Tidak lama lagi saya akan mencoba menerobos ranah Mistik Master, saat itu terjadi petir kesengsaraan akan datang dan mencoba menghentikan proses kenaikan saya. Sebab itu saya meminta agar kalian mengumpulkan para budak dan membuat mereka berlatih keras sebab saya ingin menggunakannya untuk membuat formasi yang dapat mengurangi kekuatan dari petir kesengsaraan surgawi”
Zhen Yuan dapat menebak bahwa petir kesengsaraan surgawinya kali ini akan sangat merusak sebab menurut perkiraan Zhen Yuan petir yang akan turun adalah petir kesengsaraan ajaib yang artinya akan ada 12 baut petir yang harus dilalui oleh Zhen Yuan.
“Namun dibalik kesulitan pasti ada peluang, jika saya berhasil menggunakan petir kesengsaraan untuk meningkatkan pemahaman saya terhadap kedalaman hukum petir maka pemahaman saya akan meningkat dua hingga tiga kali lipat, bukan tidak mungkin untuk mencapai pemahaman Kuning Lanjut. Selain itu saya tidak perlu lagi menahan kekuatan saya di ranah Bijak Puncak dan menjadi kultivator Mistik yang sebenarnya.