The Hot Blood Of Saga

The Hot Blood Of Saga
Chapter 13 : Anything to Get You



apa yang dilakukan oleh Keira terhadap Alex berhasil. Berita bohong tentang Keira dihentikan.Trinity menghentikan pembullyan terhadap Keira di hari yang sama.para murid penasaran apa yang terjadi dan mengapa Alex menghentikan semua itu dan melarang mereka Mengganggunya.


Alex menyerah?


Tentu saja tidak!.


mungkinkah Karena gerakan bantingan Keira terhadap Alex sukses membuatnya gegar otak atau...Alex merasakan perasaan yang dia mengerti sehingga dari tadi dia duduk di sofa sambil melukis dan tersenyum-senyum sendiri.


"Keira...nama yang cocok untuk gadis itu.Memiliki arti keberadaan yang kuat".


Puji Noah sambil fokus pada permainan bilyardnya melawan Danny .yang dikatakan Noah memang benar. Keira bukan sembarang nama yang melekat saja.selain memiliki arti gadis berambut hitam,dan Memiliki keberadaan yang kuat juga memiliki arti Tidak dibuat-buat dan kreatif,Artistik,Memiliki kekuatan dari dalam dan Berkeinginan kuat dan bertujuan. setidaknya orang tua manusianya Keira Tidak sembarangan memberikan nama dan diberi apresiasi karena nama itu cocok dengan karakteristiknya.


"mengenai Keira, dia telah memberi pelajaran terhadap Alexander Adrian yang tak terkalahkan. menyenangkan sekali melihat hari ini".


"tapi Danny, tidakkah gadis itu telah mengingatkanku pada seseorang?".


"kau benar Noah.siapa ya?".


"hm.....oh! kak Alexa".


"apa? Jangan bercanda!".


Alex menghentikan aktivitas melukisnya dan menatap Danny.Ia menggerutuh karena tidak senang gadis itu disamakan dengan Kakak perempuan satu-satunya yaitu Alexa.


"tidak, tidak.mereka mirip bahkan keira mengingatkan aku dengan ka Alfa".


"Yang benar Saja kalian.bagaimana bisa kalian samakan gadis itu dengan kedua kakakku?".


"tapi kau lebih tahu'kan?".


"Diamlah! mereka berdua tidak pernah membantingku tahu".


mereka berdua melanjutkan permainan mereka sedangkan Alex kembali melanjutkan lukisannya.Tidak banyak yang tahu bahwa Alex memiliki bakat dalam melukis.ia mewarisi bakat melukis dari ibunya sendiri.


selain itu, sudah lama mereka berdua melihatnya tidak melukis sejak ibu Alex sakit dan mereka rasa Keira penyebabnya dan mereka melihatnya tersenyum bahagia.


"lihatlah dia, tertawa sendiri".


"apakah bantingannya membuatmu gegar otak, Alex?".


Alex menatap mereka sambil tersenyum.dia tidak mengalami gegar otak.mungkin perasaan asing di hatinya saat dari hari ke hari ke gadis itu adalah jawabannya.


"apa kalian tidak melihatnya? gadis manis itu... aku jatuh cinta padanya dan aku yakin dia jatuh cinta padaku".


"apa?".


"wow Alex.saat kau bilang kau jatuh cinta padanya,kami paham tapi apa yang membuatmu berfikir dia juga sama denganmu?".


Tanya Noah karena Jujur saja, Noah benar-benar bingung dengan sahabatnya itu.Danny juga sama.


"ck ck ck.aku kira kalian dapat melihat perasaan seorang wanita saat kalian memandangnya. Makin dia benci padaku,maka semakin dalam dia mencintaiku".


kedua orang itu saling bertukar pandang.mereka benar-benar tidak paham dengan maksud ucapan Alex.


"dia tidak ingin orang yang disukainya salah paham.Dia berkata tidak pernah melakukannya dan lainnya" .


"tapi kurasa orang yang disukainya bukan dirimu,Alex".


"hei,apa maksudmu Noah?".


"kau tidak ingat apa yang dikatakan?dia bilang dia memiliki seorang tunangan dan hanya melakukan hal itu suatu hari bahkan ciuman pertama dengan tunangannya".


Alex menghentikan aktivitas melukisnya.kata-kata tunangan terngiang di telinganya.Noah telah mengingatkan bahwa Keira sudah ada yang punya.Jika dia mencintai gadis itu bukankah berarti dia adalah orang ketiga diantara mereka?.


"sebaiknya jangan kau lakukan,Alex. tidakkah kau mencintai seseorang yang telah memiliki hubungan dengan orang lain?".


Danny memperingatkan agar Alex tidak menjadi orang ketiga.


"Dengar Danny, Noah.mereka masih bertunangan bukan menikah. Kita tidak tahu pertunangan itu atas dasar cinta atau bukan dan aku akan membuktikan bahwa aku lebih mencintainya daripada laki-laki itu siapapun dia".


"wowowoah,Alex".


dia sudah tidak waras ya?merusak hubungan orang.


"Kita tidak tahu apakah dia jujur tunangan atau tidak lagipula,siapa yang tidak terpikat dengan Alexander Adrian?akan aneh jika dia tidak terpikat".


setelah menorehkan cat hitam,Alex telah selesai melukisnya.dari lukisan itu terlihat sepasang kekasih dalam siluet hitam dengan latar malam bertabur bintang.


"wow, cantik".puji Danny.


"ini lukisan pertamaku setelah sekian lama. berkat gadis itu,aku punya ide melukis ini".


Sementara itu...


Jam sekolah telah usai. seluruh murid banyak berpulangan ke rumah mereka masing-masing.Dion, Tania dan Silvana sudah duluan pergi karena jam Cafe akan. segera dibuka.


sedangkan Keira?


Dia meminta mereka pergi dulu karena ada urusan, padahal tidak. Dia duduk di tangga dan memandangi langit biru sambil memikirkan kejadian tadi dan kata-kata dia ucapkan.


memangnya kau pernah melihat aku tidur dengan laki-laki lain!? pernahkah kau melihat aku bergandengan tangan dengan laki-laki selain saudaraku!? beraninya kau menyebarkan rumor tentang gadis tak berdosa sepertiku!? tidakkah Kau tahu bahwa aku memiliki tunangan!? tidakkah Kau tahu betapa sedihnya dia mendengar ini!? aku belum pernah melakukan apa-apa atau berciuman dan aku hanya melakukannya suatu saat nanti bersama tunanganku!.


"aku mengatakannya..Elias pasti sedih mendengar rumor seperti ini sekarang...".


selain itu... saat aku bilang aku belum pernah melakukan apa-apa atau berciuman dengan Elias,aku tahu aku tidak akan pernah bisa merasakannya darinya. Dia telah pergi... Apa kau melihat dan mendengarnya,Elias...


setiap hari aku merindukanmu...


setiap hari aku menangisimu...


aku menderita tanpamu... Hidupku tidak berarti lagi ... tapi aku akan hidup demi membalas dendam kepadanya. Saat terbalaskan, maukah kau menjemputku...?


tatapannya beralih ke cincin yang melekat pada jari manis tangan kanannya.cincin berukuran 7 dilapisi emas putih dengan desain elegan dan sebuah batu safir biru menjadi mata cincin.Cincin tunangan itu dia pakai di malam kematian Elias. walaupun Elias tidak sempat mempakaikannya saat itu, bagi Keira, dirinya sudah bertunangan dengan Elias.Ia memikirkan Elias tetapi ia teringat dengan apa yang dilakukannya terhadap Alex.


"aku tahu dia salah tapi tidak seharusnya juga aku membantingya.kurasa aku harus belajar cara mengontrol emosi. tidak seharusnya aku mengganggu mereka".


Keira berjalan menuju ke parkiran sepeda motornya. setelah mengganti jas sekolahnya dengan jaket kulitnya dan meletakkan tasnya dan mengambil helmnya di bagasi kereta, dia pun bersiap-siap untuk pergi namun saat akan naik ke sepeda motornya, ya mencium aroma manusia 2 sampai 4 orang. ia berbalik dan melihat 4 manusia dengan setelan jas hitam mereka ditebak pastinya mereka adalah seorang bodyguard.


"permisi nona apakah Anda nona Keira?".


wah, mereka mencariku.pasti mereka anak buah Alex.sepertinya dia dendam padaku setelah membantingnya.apa aku berbohong saja?.


"maaf. sepertinya Kalian salah orang. Namaku bukan keira".


Keira terpaksa membohongi mereka dan berharap mereka akan percaya jadi dia bisa pergi dari sini dengan mudah. Tapi entah mengapa keempat pengawal ini merasa tidak percaya.bahkan salah satu dari mereka mengeluarkan sesuatu dari balik jasnya yang ternyata adalah sebuah foto Keira.


"maaf nona tetapi foto ini mirip sekali dengan Anda". kata salah satu pengawal Alex sambil menunjukkan fotonya kepada keira.


oh sial!


"bisakah Nona ikut kami sebentar?".


"apa?kemana?aku sedang sibuk.aku... harus pergi kerja sekarang".


Keira membelakangi mereka dan salah satunya memberikan instruksi untuk menangkapnya.


keira Langsung melempar helmnya ke salah satu pengawal saat ingin menangkapnya dan mencoba untuk lari tetapi mereka terlanjur mengepungnya.


"Hei, lepaskan aku!".


"maaf Nona,kami diperintahkan untuk membawa anda".


"tapi aku tidak ma...hmmmmp!!".


keira berhenti bicara saat sebuah tangan memegang sapu tangan membekap mulutnya dan hidungnya mencium sesuatu dari sapu tangan itu.seketika semua disekitarnya gelap.


............


apa yang .... bangun Keira... bangun.


bagian keira yang lain memintanya untuk bangun.perlahan kedua matanya terbuka dia melihat langit-langit dengan lampu kristal yang besar.


…dimana aku? Mengapa aku merasa aku berbaring di tempat yang sangat empuk?


keira melihat sekitarnya. ia menyadari dirinya berada di sebuah kamar yang besar dan mewah seperti kamar dia diistana dulu dan dia terbaring di ranjang besar milik seseorang.


Kamar siapa ini? bagaimana bisa aku ada di... oh!? aku ingat sekarang! aku diculik oleh body guard manusia dan aroma ini jangan-jangan...!


pintu kamar besar itu terbuka lebar.Keira pura-pura masih tidur sambil mata kirinya mengintip dan benar saja, Alex memasuki kamar itu diikuti kepala pelayannya dan tiga orang pelayan.


sudah kuduga. jadi aku berada dirumahnya si brengsek ini ternyata.dan aku di kamarnya!?


kepala pelayan itu menginstruksikan ketiga pelayannya tadi untuk meletakkan makanan dan minuman yang mereka bawa di atas meja buatan Mahoni itu.


hm...aromanya enak...


Muffin kacang Merah kukus, tiramisu, sponge cake dan teh Oolong hijau.aku ingin...tunggu,kenapa aku malah memikirkan makanan? fokus Keira.fokus.ketika mereka semua pergi,aku akan kabur dari sini.


"apa tuan muda perlu hal yang lain lagi?".


"tidak.untuk sementara ini saja dulu".


"kalau begitu kami permisi tuan muda".


tidak, jangan pergi tinggalkan aku di sini dengan sibrengsek ini.


Keira berteriak dalam hati meminta kepala pelayan itu tidak pergi tetapi terlambat. semua terlanjur pergi dan pintu tertutup meninggalkan Alex dan keira.


Alex berjalan ke tempat tidurnya dan duduk di sisi tempat tidur memperhatikan Keira yang sedang tidur.


hei,hargailah pipiku.💢


Keira langsung membuka matanya dan melototi Alex tetapi Alex tidak terkejut sama sekali.


"kau sudah bangun ternyata".


"kyaaaaaa!hmmmmppp!!" .


"Hei diamlah.aku tidak berbuat macam-macam tahu".


Kata Alex yang langsung membekap mulut keira dengan tangannya untuk menghentikannya beteriak. keira duduk dan memelototi Alex lalu melepaskan tangan Alex dari mulutnya untuk berbicara.


"tidak berbuat macam-macam denganku? Apa kau sadar bahwa kau menculikku dan meletakkanku di kamarmu!? mengapa aku ada di rumahmu!!?".


Keira bangkit dari tempat tidur Alex dan akan berjalan keluar tetapi Alex keburu mencegatnya.


"hei, mau apa kau? bantinganku kurang?!".


"sudah.ikut saja".


Alex menarik tangan gadis itu. Mau tidak mau Keira mengikuti saja hingga dia melihat di atas meja teh.Keira melihat teh oolong hijau tersedia di meja itu dan makanan pendampingnya.Tebakan Keira Tepat.Alex mendudukkan Keira di atas sofa Hitam dan Alex duduk diseberangnya.


ugh! lapar... gara-gara Alex,aku jadi tidak sempat makan siang.rasanya ingin makan manusia di depanku ini tapi... aku tidak bisa dan juga manusia menyebalkan ini pasti rasanya tidak enak.


"silahkan makan cemilan yang kau suka".


Kata Alex sementara dia sedang menuangkan teh oolong hijau ke cangkir teh Keira.


"jangan bercanda.kau pikir aku mau makan setelah apa yang kau lakukan terha...--".


KRYUUUUUK!


Keira tidak menyelesaikan kalimatnya karena suara perutnya telah menghianatinya terlebih dulu.Wajah Keira menjadi merah muda karena malu sedangkan Alex yang mendengar tersenyum geli.


"ti.. tiramisu saja". Ucap Keira dengan nada malu dan dengan senang hati Alex memberikannya Tiramisu ukuran besar keira akan segera memakannya namun tangan kanannya terhenti saat dia menyadari garpu yang disediakan asli perak.


aish..aku lupa. keluarga seperti dia pastinya memiliki peralatan makan perak asli.Aku harus bagaimana?


Keira merasa bingung.semua bangsa werewolf tahu perak kelemahan mereka.saat bersentuhan dengan perak, bagian tubuh yang tersentuh perak akan mengalami luka bakar dan rasa sakit yang parah.manusia tidak boleh tahu tentang kelemahan mereka karena mereka pasti akan curiga tetapi di hadapannya sekarang ada seorang manusia dan sebuah garpu perak di atas meja.


tidak ada pilihan lain.


"Jangan berfikir aku akan memaafkanmu karena kau tidak minta maaf,nyam nyam".


Keira memakan cake itu dengan lahap menggunakan tangannya. sementara dia tidak peduli dalam etika makan kue dalam acara minum teh yang dipelajari di kerajaan karena baginya adalah keselamatannya yang terpenting.


masa bodoh dengan ajaran cara makan kue dengan benar.yang penting Tangan tidak terluka dan Alex tidak perlu tahu. Mengenai Alex...?


keira menyadari Alex diam saja sambil menikmati sepotong tiramisu dengan Anggun nya sehingga terlihat kastanya. setelah menghabiskan makanannya dan mengelap bibir dan tangannya dari sisa-sisa makanan dengan tissue, Keira menunggu Alex berbicara tentang tujuannya membawanya ke Mansion miliknya ini.


"pasti sudah banyak wanita yang kau bawa ke rumah ini'kan?".


"tidak juga.ini pertama kalinya aku membawa seorang wanita dan wanita itu adalah kau".


"kalau begitu,apa tujuanmu ? mengapa kau melakukan ini?".


"dengar Keira.aku ingin memberimu kesempatan bersamaku".


"apa? bersamamu? kau bercanda ya?! kau tahu bercanda ada batasnya,apa kau tahu menculikku merupakan kejahatan! kau menculikku dan memberiku tea dan kue untuk ini! tanpa minta maaf!".


wah,kurasa aku membuatnya gegar otak.Manusia ini bicara sembarangan banget.


"mulai sekarang kau milikku.disekolah kau bisa berjalan disampingku selama kau menurutiku, aku akan memperlakukanmu dengan baik sebagai kekasihku.bagaimana? Kau pasti senangkan?".


mendengar kata-kata dari Alex membuat Keira kesal. dia berdiri dan menatap Alex.


Sialan!dia pikir aku ini gadis apa?


"kau sudah gila,ya?apa otakmu mengalami benturan keras saat aku membantingmu?kau pikir aku senang!?".


Keira melangkah pergi tetapi lagi-lagi Alex mencegatnya.Ia merasa kesal dengan pernyataan Keira.


"minggirlah Alex.selagi aku bersikap baik padamu".


"mengapa kau tidak senang? aku bisa memberikanmu kartu Kredit platinum yang bisa kau pakai tanpa batas. supir ku akan membawamu Kemanapun kau pergi dan pakar kecantikan senantiasa melayanimu. intinya aku akan memberimu kemewahan hidup".


"cih.diculik manusia gila sepertimu, bisakah aku berfikir dengan tenang? dan bukankah aku sudah pernah mengatakan bahwa aku punya tunangan?! kau ingin aku menghianati tunanganku?! Jangan harap".


"apa buktinya bahwa kau bertunangan dengan seseorang?".


"lihatlah cincin ini". Keira menunjukkan cincin yang melekat di jari manis tangan Kanannya itu kepada Alex sehingga Alex percaya.


"apa kau tahu Alex, jangan anggap aku sebagai mainan ! kau ingin memberiku seperti barang bukan!? dengar baik-baik! aku tidak bisa kau beli dengan uang sebanyak apapun! dan Jangan samakan aku dengan perempuan lainnya jika kau mengira semua perempuan bisa disogok dengan kemewahan yang kau punya di dunia ini".


"apa?! hei, Memang nya tunanganmu itu lebih baik daripada aku ?apa yang kau banggakan darinya? begitu banyak gadis yang mengincarku dan Bahkan mereka Rela meninggalkan pasangan mereka ,tetapi kau malah menolakku?!".


Keira membalikan badannya dan menatap Alex dengan dingin.dia tidak suka Jika seseorang mempertanyakan apa yang bisa dibanggakan dari Elias terutama dari laki-laki angkuh dan dingin seperti Alex karena baginya Elias adalah segalanya.


"yah. dia mencintaiku dan menyayangiku sejak lama. dia melakukan segalanya untukku demi diriku bahkan dia rela mengorbankan nyawanya demi aku.dia mencintaiku apa adanya dan tanpa alasan.Bukankah cinta yang tulus harus tanpa alasan karena jika mencintai seseorang butuh alasan,maka cinta akan menghilang bersamaan dengan hilangnya alasan itu".


Alex tertegun dan terdiam mendengarnya.ia memang tidak tahu bagaimana sebuah cinta yang tulus. dan benar di keluarganya cinta hanya punya satu alasan bagi ayahnya.Uang dan kekuasaan dunia bisnis. demi sebuah departemen store ternama ayahnya mengorbankan Kakak laki-lakinya dan demi sebuah hotel ternama ayahnya mengorbankan kakak perempuannya. Dan dia berpikir apakah ayahnya menikahi ibunya karena sebuah alasan.


"dan satu lagi, Sepertinya kau tidak tahu kalau segalanya tidak bisa dibeli dengan uang".


"hei, tidak ada hal yang tidak bisa aku beli dengan uang. berikan aku contoh yang tidak bisa dibeli Apakah benar-benar ada sesuatu yang tidak bisa dibeli dengan uang di dunia ini?".


"cinta dan kasih sayang... juga aku.kau tidak akan bisa membeli itu dengan uang. kau harus mendapatkannya dengan segenap perasaanmu.mungkin inilah salah satu mengapa tunanganku lebih baik dari pada dirimu, Alex dan asal kau tahu,aku bukan gadis seperti mereka.selamat tinggal!".


Keira pergi meninggalkan Alex sendiri. setelah tidak ada siapa-siapa dia mulai membanting semua yang ada di meja karena kekesalan yang dialaminya. dia marah mendengar kata-kata yang diucapkan keira dan kesal karena dia dibandingkan dengan tunangan Keira yang tidak dia ketahui.


Malam harinya ...


Keira sedang memperhatikan rembulan.entah mengapa ekspresi wajah Alex dan kata-kata yang diucapkannya mengganggu pikirannya.


huh! Kenapa Aku memikirkan dia? lama-lama Aku bisa gila! 💢


"Apa yang sedang kau pikirkan?". tanya dirinya yang lain yang keluar sendiri dari tubuhnya.dan orang Keira lagi juga keluar dari tubuhnya dan mereka bertiga duduk di atas pohon.


Keira: "tidak ada".


Keira 2:"jangan berbohong,kami tahu karena kita satu tubuh satu jiwa.kami hanya ingin kau mengatakannya".


Keira :"alex.tidakkah menurut kalian aku sedikit kasar?".


Keira 3:"yang kau lakukan terhadap manusia itu sudah tepat. kau tidak perlu merasa bersalah".


Keira :"tapi Pikiranku terus Mengingat Dia. ini bisa membuatku gila".


Keira2:"Jangan khawatir. perlahan-lahan pikiran itu akan segera menghilang dari kepalamu".


Keira 3:"dia benar. lagi pula ada tujuan yang harus kau penuhi bukan?".


Keira :"kau benar.Keluarga Oerloom.keberadaan mereka masih belum diketahui entah berapa lama Osmond akan terus melindungi putra sialannya itu?".


Keira 2:"hingga mereka datang, ada baiknya kita terus latihan. kata osmond adalah kepala keluarga Vampire yang kuat sekuat yang mulia Lestat".


Keira 3:" ya.dia rintangan Sulit yang harus dilalui. kau ingat bagaimana dia melukaimu saat kau hampir membunuh putranya?".


Keira2: "jika tidak ada yang mulia Lestat, mungkin kau sudah lama mati".


Keira :"mungkin mati Lebih Baik bagiku. aku bisa bersamanya disana".


Keira menjadi murung.ia teringat bagaimana dia hampir tewas ditangan Osmond Oerloom saat dia hampir membuat putranya yang menjadi penyebab kematian Ellyas hampir tewas dan terluka parah. beruntung ayahandanya melindunginya dengan melawan osmond dan mereka kabur Sejak saat itu dan dia lakukan kan hanya lah membakar kediaman Oerloom dan berlatih sejak saat itu.


Keira2 : "jangan berkata seperti itu. Kau sangat dibutuhkan di wilayah ini. Kau adalah alpha Utara. Jika kau mati, tidakkah orang tua, saudara dan sahabatmu merasa sedih.yang lainnya juga akan .merasa sama".


Keira :"aku... benar-benar tidak tahu harus berbuat apa.walaupun mereka ada tetapi...hati ini begitu kesepian.aku rindu disayangin, segenap hidupku seluruh hatiku.Aku....hampa....kematianya membuat hidupku Hampa...."


malam itu,Alex masih berada di kamar mandi miliknya sambil berendam di Jacuzzi Sangat lama. ia memikirkan perkataan Keira.Ia mengakui bahwa gadis itu sangat berbeda dengan gadis lainnya dan hatinya memilih gadis itu.seorang gadis yang tidak bisa dia beli dengan uang maupun kemewahan yang dia miliki di dunia ini. seorang gadis yang sudah ada yang punya.


Mengapa aku harus jatuh cinta pada gadis itu?


apa yang spesial dari gadis itu?


mengapa saat aku jatuh cinta padanya dia malah sudah ada yang punya?


siapa laki-laki brengsek itu?


Setelah mandi, dengan memakai handuk dia keluar dari kamar mandi. saat memakai piyama, terlihat tubuhnya begitu sempurna. tubuh sempurna seorang laki-laki yang diinginkan oleh para gadis. Ia ingin segera tidur tetapi mimpi akhir-akhir Mengganggunya.


gadis gaun putih yang menangisi seorang laki-laki yang tergeletak di tanah. saat menghampiri mereka semuanya menjadi gelap.wajahnya selalu tidak kelihatan. Mengapa aku terus memimpikan ini.semenjak transplantasi mata ini...


"menyebalkan!".


Dengan kesal, tangannya menyapu apa yang ada di meja kerjanya hingga semua lembaran file-file yang tas meja itu jatuh ke bawah semua berantakan. dia tidak peduli dengan yang jatuh hingga tiba-tiba matanya tertuju pada sebuah fotoKeira yang dia gunakan untuk membuat rumor palsu.


tatapannya tertuju pada sebuah foto dimana menjumpai seseorang di cafe hotel. ia mengambil foto itu walaupun pria di foto itu hanya memperlihatkan bagian belakang tubuhnya entah mengapa dia merasa familiar.


"tinggi badan dan postur tubuh tegap ini dan jas coklat yang dipakai pria ini mengapa mirip dengan guru Madoc? Jangan-jangan..".


Alex keluar dari kamar dan pergi menuju ke ruang kerja ayahnya. dia membuka lemari yang berisi file-file tentang Pekerja yang bekerja di sekolah SMA Fallen. mencari Dokumen itu hingga akhirnya Alex menemukan sebuah dokumen yang bertuliskan daftar guru khusus yang mengajar di kelas Trinity.ia membuka dokumen-dokumen itu hingga akhirnya dia menemukan apa yang dia cari.


"ini dia".


James Madoc... berusia 30 tahun...blablabla... riwayat bekerja sebelumnya.....!!? guru homeschooling di keluarga Retizen!? jadi guru Madoc kenal dengan Keira? jangan-jangan, apa mungkin dia guru Keira sebelumnya!??