You Should Be Me

You Should Be Me
68



"woooah serius?" tanya mereka


"iyaa serius"


"kamu benar tidak takut kalau sewaktu waktu dimakan mereka?" tanya Hoseok


"tidak lah, aku mampu mengendalikan mereka"


"gimana caranya?"


"privasi"


"oh ya juga"


mereka melihat lihat, bukan main mereka dibuat takjub sungguh dengan banyaknya peliharaan Yuhan


"nuna, semua itu kamu kasih makan sehari habis berapa?" tanya Jungkook


"iya, kan semua pemakan daging ya, harus daging kan?" tanya Jimin


"habis berapa ya?"


Yuhan menjabarkan, itu tiga hewan utama, satu jenisnya ada dua ekor dan tiga ekor, sekitar sehari sekilo untuk satu jenis


jadi sekilo untuk makan satu hewan buas,


dikalikan ada berapa hewan disetiap jenisnya,


sementara makanan ular sudah hitungan sendiri


"wooah, daging semua?" tanya Hoseok


"yaa"


"woooah, berapa juta habis?" tanya Seokjin


"kalau berapa kilo aku kurang paham, yang paham teman temanku yang mengasuh mereka, aku tau nya malah nominal"


"iya berapa nuna?" tanya Jungkook


"100jutaan"


"woooaah"


sehari, pengeluaran Yuhan 100 juta, bahkan lebih,


itu kan hanya untuk hewan peliharaan,


sedangkan untuk pribadi Yuhan?


belum lagi ia membawa ketiga teman untuk mengurus walaupun tanpa gaji setidaknya makan ditanggung dan kebutuhan utama mereka selama dirumah Yuhan kan


semua dijabarkan Yuhan yang membuat semua member termasuk staff yang ikut disana menjadi tidak lagi meragukan Yuhan dengan hobi mahal dan ekstrim nya itu


semua benar benar dibuat takjub, terkesima tanpa ada jawaban apapun keluar untuk kagum


"ayo duduk dulu, aku sudah siapkan banyak camilan, dan beberapa minuman" kata Yuhan


mereka berjalan, tapi saat akan sampai depan rumah Yuhan, mereka melihat harimau bertubuh sangat besar


"woooah, nunaaa, ini harimau paling besar dari yang tadi" tanya Seokjin


"wooah iya, besar sekali" kata Jimin


"itu nenek mereka tadi" jawab Yuhan


Yuhan menjelaskan tentang Bobe dan Nickly, dimana usia kelahiran nya setara dengan usia Yuhan sekarang, karna mereka lahir di tanggal yang sama yaitu 1 februari 1990


untuk hewan seusia itu, sudah terbilang sangat tua dan nenek kakek jika dibandingkan dengan umur manusia


"woooah iya kah?" ucap Hoseok takjub


"emm, usia nya sama denganku sekarang"


"ahhh bisa berusia sangat lama yaa, waaah, eh sudah sangat tua sekali itu" jawab Hoseok


"haha iyaa, dibandingkan dengan kalian kan"


"haha betul" jawab Hoseok tertawa


"nuna, kamu segila itu menyukai mereka ya?" tanya Taehyung


"yaa begitu lah, rasa cinta ku serasa sejak aku lahir, bahkan sejak aku masih dalam kandungan"


"ohh aku bisa paham, berarti kamu sejak lahir, apakah orang tua mu juga menyukai nya?" tanya Jimin


"yaa, khususnya ibuku, ayah suka, tapi tidak sebesar ibuku menyukai mereka"


"ahh pantas saja, keluargamu berarti penyuka ini semua?" ucap Jungkook


"yaap begitulah"


"terus itu, dua itu memang harus didepan pintu utama rumahmu?" tanya Jimin


"yaa, karna paling sering aku berinteraksi dengan mereka" kata Yuhan


"aku sangat menyayanginya, sakit sedikit, aku kuatir, dia sudah bak nyawa nomor dua ku, tapi sayang sekarang mata nya sedikit tidak bisa melihat" kata Yuhan sedih


"kurasa memang sudah sangat tua itu" kata Taehyung


"iyaa, terlalu tua sudah, tapi mereka sangat berharga, menemani ku dari belum apa apa hingga sekarang"


Yuhan malah menjelaskan bagaimana ibu dan ayahnya selalu bercerita dulu saat Yuhan masih bayi, ketika ayah ibunya sibuk, ya Bobe dan Nickly lah menjaga Yuhan


padahal Bobe Nickly adalah harimau, yang kemungkinan besar memakan seorang bayi yang tanpa penjagaan, tapi Bobe Nickly malah mengambil kemungkinan kecil nya yang malah menjaga Yuhan bayi


"ahhh nuna maafkan kami" kata Hoseok


"tidak masalah, aku hanya sharing saja pada kalian, aku juga pengalaman diluar selalu sharing pada mereka"


"wooh, kamu lucu, apa dia mengerti?" tanya Jimin


"mengerti, ia menunjukkan gelagat nya kalau mengerti"


"ahh tidak mungkin, itu terlalu berdrama" jawab Taehyung


"serius"


"memang bisa sih kalau sudah sehati itu jelas pastinya kalau akan paham apa dirasakan oleh pemeliharanya kalau hewan peliharaan itu" kata Jungkook


"cuma kita gak pengalaman yang seperti ini, yang hewan buas buas kan" sambar Hoseok


"naah, kita mah ya anjing kucing saja" jawab Jungkook


"aku tidak berbohong, mau kutunjukkan?" tanya Yuhan


"jangan" teriak Hoseok, Jimin, Taehyung dan Jungkook gelagapan


lalu kemana Namjoon, Seokjin dan Yoongi sejak tadi tidak ada tanya tanya membahas apapun kepada Yuhan


Yoongi sendiri memang selalu bersikap dingin dan cuek, hanya mendengarkan saja sudah cukup jadi tidak perlu tanya banyak banyak.


Namjoon sendiri sudah tidak perlu bertanya karna ia tau semua sebelum bangtan lain tau, semua hal tentang satu persatuan hewan Yuhan ia paham.


lalu Seokjin? ia hanya diam dengan mengagumi Yuhan semakin dalam, ia menjadi kagum atas apa yang Yuhan jelaskan.


setelah Misilia menyadari yang datang bangtan, ia tentu heboh, ia langsung memberitahu Jazlyn dan Nania, malah ikut keduanya heboh


jadilah mereka meneriaki Yuhan..


"Yuhan" teriak Nania


"yaa, eh yaa siapkan makanan, camilan, minuman, beberapa lainnya" kata Yuhan


"ahh okeh"


"eh kalian lapar? biar kusuruh siapkan makan juga ya" kata Yuhan pada bangtan


"waah boleh itu" jawab Jungkook


"okeh, ahh Jaz, bilang Nania bentar lagi aku kesana bantu siapkan makan sekalian deh ya" kata Yuhan


"siap" jawab Jazlyn


jadilah pula Yuhan tidak jadi masuk dalam kandang Bobe dan Nickly untuk berinteraksi tapi Yuhan lupa menutup pintu kandang nya


setelah Misilia memanggil Yuhan karna semua sudah disiapkan, Yuhan malah mengajak member bangtan semua masuk dan menyapa ketiga teman Yuhan yaitu Jazlyn, Nania dan Misilia


Yuhan memperkenalkan ketiga temannya kepada bangtan tapi tanpa mengenalkan bangtan pada ketiganya


"ahh nuna, kamu mengenalkan mereka kepada kami, apa kami tidak kau kenalkan?" tanya Seokjin


"ahh mereka tidak butuh itu"


"wooh apa maksudmu nuna?" tanya Hoseok


"yaa, mereka adalah army"


"woooah apa iya?" ucap mereka


"yaa, aku menyukai kalian" kata Nania


"siapa yang tidak kenal kalian kan, kalian terkenal" kata Jazlyn


Yuhan menjelaskan Jazlyn bukan penyuka kpop dan bukan dari fans bangtan


tapi Nania masih sedikit sering menyukai beberapa hal terkait bangtan


sementara yang sangat menyukai bangtan itu ya Misilia, mengingat dulu Misilia dipekerjaan yang sama dengan Yuhan di kantor berita menjadi sasaeng


"ohh jadi yang ini teman sasaeng?" tanya Seokjin


"hehe itu dulu Jin" jawab Misilia


"iyaa itu dulu, sekarang sudah tidak, dia menyukai kalian dengan normal kok" jawab Yuhan


"kurasa capek pekerjaan itu dan ada pekerjaan baru disini dengan hobi baru pada hewan" kata Misilia