You Should Be Me

You Should Be Me
262



mendengar itu, Sungwan merasa ini kesempatan baginya untuk bisa tau bagaimana kehidupan keluarga Yuhan dan bagaimana Yuhan


kesehariannya selama ini


"okeh tunggu sebentar, tunggu" ucap Sungwan


Sungwan malah mengambil buku di tasnya lalu menunjukkan kepada Heechul disana


Sungwan menuliskan beberapa list nama orang orang yang dekat dengan Hajun, teman teman Hajun yang Sungwan curigai telah mengadopsi Yuhan


"baca list nama disini, apa ada diantara mereka nama nama orang yang mungkin kamu kenal berhubungan dengan Yuhan" kata Sungwan


"apa ini? kenapa di list begini?"


"cari saja diantara itu apa ada yang kamu kenal"


Heechul membaca satu persatu nama hingga mendapatkan nama Yangsi, jelas Heechul sangat mengenal siapa nama itu


"ini, ini kok ada?" ucap Heechul terpotong


"siapa? Yangsi?" tanya Sungwan


"iya, kok ada nama ini, ini list apa maksudnya?"


"oh berarti benar kecurigaan amma, bibi Yangsi ini lah teman appa kamu yang mengadopsi dan merawat anak itu" kata Sungwan pada kedua anaknya


"apa amma kenal sama bibi Yangsi?" tanya Shinje


"kenal lah, sangat dekat tapi tidak menyangka anak itu diasuh oleh Yangsi, kalian tidak lupa kan sama dia?"


"iya aku ingat kok ma, bibi Yangsi itu, tapi dia bukannya hanya ada anak satu saja dan itupun pria" kata Deshin


"kalian kenapa malah mengobrol sendiri? aku masih disini masih bingung loh sama yang terjadi" jawab Heechul


"iya tunggu, ini soal nama Yangsi, berapa dia punya anak berarti?" tanya Sungwan


"ya dua bi, Yuhan dan adiknya, Boseo"


"naaah Boseo" jawab Sungwan mengingat nya


"iya Boseo, itu adik laki laki Yuhan"


"apa kamu taunya begitu?"


"begitu gimana?"


"ya Yuhan anak dari Yangsi dan suaminya, kakak dari Boseo?" tanya Sungwan


"iya memang begitu" jawab Heechul yakin


tapi ia lupa sebenarnya ada hal dimana cerita lain dari keluarga Yuhan, dimana Yuhan bukanlah anak kandung dari pasangan orangtua yang membesarkannya


"ibunya bernama Yangsi, ayahnya bernama Juan, adiknya bernama Boseo?" ucap Sungwan menjabarkan


"iyaa, begitu memang, bibi Yangsi itu mam, paman Hongjuan itu pap, dan adik lelaki nya Boseo, terus kenapa bi dengan itu?"


"kamu tau keluarga itu bukan kandung kan? jangan bilang kamu tidak tau" kata Deshin


"kalau tidak tau, ngapain kalian berpacaran?" tanya Shinje


"ahh, iya aku tau, mereka bukan kandung, Yuhan bukan anak kandung pasangan paman Juan dan bibi Yangsi" jawab Heechul


"okeh tau ya berarti, kalau ada orangtua angkat artinya ada dong orangtua kandungnya?" tanya Shinje


"iya pasti lah"


"tapi apa kamu tau siapa orang tua kandung Yuhan?" tanya Shinje


"setidaknya tau nama atau bertemu?" tambah Deshin


"tau lah" jawab Heechul


"bohong! kamu berbohong" jawab Sungwan


"saya tau bi, memang tau kok Yuhan ada keluarga angkat dan kandung masing masing"


"kalau kamu tau kenapa kamu melanjutkan hubungan terlarang itu?" tanya Sungwan


"berarti ya kamu tidak tau siapa orang tua kandung Yuhan" jawab Deshin


"biarkan amma yang membahasnya" kata Shinje kepada Deshin


"heran aku, bilang tau tapi diperjuangkan, sudah tau terlarang, masih saja dilanjutkan" gerutu Deshin


Sungwan pun mulai menjelaskan mulai dari hubungan Sungwan dan Hajun dari awal baik baik saja hingga banyak keributan, lalu membaik lagi dan pada akhirnya berpisah seperti sekarang


tapi disini Heechul belum nyampek otaknya berpikir, tentang apa hubungan Yuhan dari pernikahan Hajun dan bibinya itu


"lalu apa hubungan dengan Yuhan, itu kan masalah bibi dengan paman Hajun" kata Heechul


"justru semua cerita pertengkaran sampai aku ditinggalkan oleh Hajun ini atas nama Yuhan" jawab Sungwan


"ahh bagaimana?"


"Yuhan anak Hajun, anak kandung dari suami aku dengan gadis lain yang merebut nya dariku"


"apa?"


Sungwan menjelaskan detail semuanya apa hubungan Yuhan dengan Hajun, betapa kagetnya Heechul mendengar semua penjelasan itu


Heechul mungkin tau kisah nama Yuhan yang dibesarkan oleh orangtua angkat padahal orangtua kandungnya lengkap dan masih sehat


tapi tidak tau untuk apa alasannya sampai Yuhan berada disituasi keluarga seperti itu sampai akhirnya bibinya membuka semuanya


disini mungkin Heechul tau tentang keluarga Yuhan, Yangsi, Hongjuan bahkan Munha, tapi memang ia mengingat lagi tidak pernah bisa berkesempatan bertemu ayah kandung Yuhan


seperti alam tengah memisahkan mereka dengan kenyataan yang harusnya mereka tau bahwa hubungan mereka adalah kesalahan nagi Sungwan


"lalu kamu masih mau mengelak tentang siapa dan bagaimana keluarga kandung Yuhan?" tanya Deshin


"tidak mungkin ya kamu tidak tau soal Hajun appa adalah ayah kandung Yuhan kalau kamu sendiri merasa tau tentang kedua orangtua kandung dan angkat Yuhan" kata Shinje


"aku memang benar benar tidak tau" kata Heechul


"lalu bagaimana kamu bilang kamu tau soal keluarga Yuhan tadi?" tanya Shinje


Heechul menjelaskan bahwa ia memang tau Yuhan anak angkat dan dibesarkan di keluarga angkat, bukan kandung


bahkan akhir akhir ini juga Heechul mengenal keluarga kandung Yuhan tapi hanya pada ibu kandung Yuhan, disini Heechul tidak menjelaskan tentang ibu kandung Yuhan bahkan Sungwan juga tidak peduli tentang itu


tapi Heechul menjelaskan bagaimana ia dari awal janjian dengan ayah kandung Yuhan buat bertemu selalu gagal


bahkan dengan detailnya Heechul menjelaskan apa saja kendala dialami olehnya ketika setiap bertemu dengan ayah kandung Yuhan


"ahhh ini apa mungkin sengaja ya ma?" bisik Deshin pada Sungwan


"sengaja gimana?"


"ya sengaja ma, kaya sengaja Yuhan tidak mempertemukan" kata Deshin


"bisa jadi appa yang sengaja tidak mau bertemu" jawab Shinje


"tidak mungkin sih menurutku, penjelasan Heechul jelas tadi, kendala itu seolah tidak sengaja, kebetulan"


"kebetulan yang berulang? apa itu jelas terjadi ma?" tanya Shinje


"bisa jadi sih, jadi seolah Tuhan juga menakdirkan rencana itu agar selalu tidak bertemu" kata Deshin


"nahh seperti takdir memang kan?"


tengah mengobrol bertiga Sungwan dengan anak anaknya itu, Heechul dan kedua orangtua nya sama sama tengah berpikir dimana nalar semua masalah ini bisa terjadi


betapa tidak masuk akalnya kalau sebuah masalah seperti ini benar benar terjadi di dunia nyata kecuali dunia drama


semua di tuntaskan oleh Sungwan disana dan menekankan kepada Heechul agar mengakhiri semua hubungan dengan Yuhan


"loh tidak bisa bi, kalau bibi menyuruhku selesai dengan Yuhan, asal bibi tau, aku sudah persiapkan pernikahan ku dengan Yuhan" kata Heechul


"pernikahan? bagaimana mungkin? hubungan mu terlarang!"


"bi, ini semua sudah aku rencana kan dengan Yuhan atas pernikahan kami, setelah genap dua tahun kami berpacaran, bagaimana aku menggagalkan semuanya?"


"dengarkan bibi, hubungan kamu dengan Yuhan saja sudah terlarang, gimanapun ceritanya"