
Makan malam itu berlangsung cukup lama karena selalu di selingi dengan beberapa percakapan tentang hal-hal sepele. setelah makan malam selesai, aku langsung berendam di air panas dengan Ilma yang mengelap dan membersihkan tubuhku. di dalam kolam air panas terdapat banyak kelopak bunga berwarna-warni yang memiliki aroma harum.
Filia:"hari ini benar-benar melelahkan"
Ilma:"anda sudah bekerja keras putri"
Filia:"tidak juga. aku hanya melakukan beberapa hal kecil"
memang agak melelahkan, lelah secara mental. meskipun status ku tinggi, tapi tubuh ini masih terlalu lemah dan konsumsi stamina serta konsentrasi masih lumayan besar. mungkin aku harus melanjutkan rencana penguatan fisikku mulai sekarang. baik, sudah di putuskan!. besok pagi aku akan mulai berlatih fisik dengan serius.
namun, jika aku tidak menyegel kekuatanku, maka akan sia-sia melakukan latihan fisik. mana akan terus berputar dan mengisi kelelahan fisik yang aku terima. meskipun kelelahan fisik dapat di sembuhkan dengan cepat, tapi itu bukan berarti fisik menjadi lebih kuat dan tanpa lelah.
ini mirip seperti ponsel yang terlalu cepat kehabisan daya. meskipun akan di isi daya, tapi itu akan tetep cepat habis. sederhananya pengeluaran tenaga akan lebih besar daripada pengisian. jadi, sebelum efek olahraga menjadi maksimal, kelelahan akan segera di hilangkan dengan mana dan olahraga akan tanpa efektifitas.
selain itu, kekuatan fisik juga dapat membantu menyesuaikan seberapa banyak mana yang dapat di keluarkan dalam waktu yang bersamaan. semakin kuat fisik, maka akan semakin besar dan cepat mana yang dapat di keluarkan. melatih fisik akan memperkuat saluran pembuluh mana dan akan semakin stabil saat mengalirkan mana. mana juga memiliki salurannya masing-masing, ini seperti darah yang akan melewati pembuluh darah dan di salurkan ke seluruh tubuh.
konsep ini mirip seperti saluran irigasi. semakin kuat dinding aliran irigasi, makan akan semakin kuat pula arus air yang dapat di tahan. jika Dinding aliran irigasi lemah, maka saluran irigasi akan mudah terkikis oleh derasnya arus dan pada akhirnya akan rusak.
aku menutup mataku dan mulai menggunakan segel. segel status ini bukan untuk menyegel kekuatan secara menyeluruh, ini hanya di gunakan untuk membatasi.
saat masih di dalam game, skill ini berfungsi untuk menurunkan status pemain ke level tertentu yang berguna untuk memasuki Dungeon dengan persyaratan level tertentu. ada beberapa item langka yang hanya bisa di dapatkan di Dungeon seperti itu, jadi pemain level tinggi akan mencari cara supaya mereka bisa memenuhi persyaratan yang di butuhkan untuk memasuki Dungeon tersebut. salah satu caranya adalah menggunakan skill pembatasan status atau item khusus.
aku juga mendapatkan skill ini tanpa sengaja. waktu itu aku sedang menyelesaikan sebuah misi untuk menyegel kembali jurang kegelapan yang akan mengeluarkan Monster. pertama aku harus mempelajari skill ini di kuil suci sebagai salah satu jalan cerita dari event tersebut. siapa yang sangka, setelah misi itu selesai, selain mendapatkan sejumlah item aku juga mendapatkan skill penyegelan ini.
skill ini cukup kuat hingga mampu menyegel enam perubahan. segel ini memiliki enam lapisan, setiap lapisan dapat menyegel satu perubahan.
perubahan atau Evolusi adalah perubahan dari ras yang di pilih setiap Players. jika kamu memilih ras manusia maka perubahan yang terjadi dari awal hingga puncak adalah: pertama tentu akan menjadi manusia, setelah sampai pada level max (LV 200) dengan memenuhi beberapa syarat, manusia akan dapat di evolusikan menjadi High Human level satu. High Human level satu jauh lebih kuat daripada Human level max, perbedaan itu di sebut kesenjangan tingkatan. High Human merupakan evolusi Tier pertama, setelah Tier pertama mencapai level max dan memenuhi persyaratan tertentu, maka itu dapat di tingkatkan ke Tier ke dua (Sage) dan begitu seterusnya.
Human.
High Human. (Tier 1),
Sage. (Tier 2),
Saint. (Tier 3),
Ancestor. (Tier 4),
Demigods. (Ter 5),
Gods. (Tier 6).
jadi, jika «Realm Sealing» di gunakan hingga enam gerbang, itu dapat merubah seorang Demigods menjadi Human level satu.
sat ini aku adalah Tier empat, dan jika aku menggunakan «Realm Sealing» aku akan kembali menjadi Human level satu hanya dengan menggunakan lima lapisan.
tentu saja aku tidak akan menekan ranah ku hingga menjadi manusia biasa. setidaknya aku akan menggunakan hingga tiga lapisan dan dapat merubahku menjadi High Human level satu. rata-rata orang di dunia ini yang pernah aku temui adalah Human level 30 ke atas. jadi, meskipun aku menyegel kekuatanku, aku masih bisa menjadi yang terkuat untuk saat ini.
saat aku menggunakan skill «Realm Sealing» lingkaran sihir hitam besar Dangan aura yang sangat menakutkan muncul di atas mansion. aura yang sangat menakutkan, seperti iblis yang akan segera bangkit dari kedalaman jurang maut. rantai-rantai hitam yang padat mulai menyebar dan melilit lengan bagian atas ku. rantai itu menempel disana dan berubah menjadi sebuah tato hitam yang melingkari lengan atasku.
aku melihat semua statusku menurun dengan cepat. setelah statusku berubah menjadi Saint level satu penurunan statusku juga berhenti. rantai ke dua berwarna merah darah juga mulai terbentuk dan juga mulai melilit tepat dua sentimeter di bawah rantai pertama. rantai kedua menjadi tato yang mirip dengan rantai pertama, hanya saja kali ini berwarna merah dan motifnya lebih sederhana.
setelah rantai ke dua melekat di lengan bagian atasku, statusku kembali turun dengan cepat dan berhenti setelah aku sampai pada standar Sage level satu. rantai merah darah lainnya mulai terbentuk tak lama kemudian, rantai ini lebih lemah dari dua sebelumnya, tapi meskipun begitu, itu masih menunjukkan aura yang sangat menakutkan bagi orang awam.
rantai ketiga juga mulai melilit di bawah rantai ke dua dengan jarak dua sentimeter, mirip dengan jarak rantai pertama dan kedua. rantai ketiga juga berubah menjadi tato yang melekat di kulitku. motifnya mirip dengan rantai kedua hanya saja warnanya sedikit lebih tipis.
dengan menyatunya rantai ketiga, aku juga berubah menjadi High Human level satu. saat ini lingkaran sihir hitam pekat itu juga mulai menyebar dengan cepat. aku menghembuskan nafas berat. saat ini aku bisa merasakan betapa lemahnya tubuh ini, bahkan mungkin mirip dengan tubuh manusia biasa.
dulu aku tinggal di abad ke 22 dan gen manusia telah di optimalkan menggunakan serum gen sehingga manusia menjadi lebih kuat dan dapat hidup jauh lebih lama daripada manusia tradisional. tubuhku yang dulu masih jauh lebih kuat dari tubuh ini, tapi meskipun kuat, tubuhku yang dulu mudah sakit.
tubuhku yang dulu lebih kuat dalam hal tenaga dan stamina, akan tetapi jauh lebih lemah dalam hal ketahanan dan kekebalan tubuh. ini adalah kasus langka yang terjadi setelah gen manusia di optimalkan. penyakit ini di sebut kelemahan energi genetik, ini terjadi saat gen manusia di perkuat tapi tubuh tidak mampu untuk menyuplai tenaga yang di butuhkan gen tersebut untuk terus melakukan pekerjaannya.
penguatan gen manusia juga berarti bahwa setiap sel dalam tubuh manusia juga di perkuat, semakin kuat sel hidup dalam tubuh manusia, maka energi yang di butuhkan akan semakin besar. jika tubuh tidak mampu menyuplai semua kebutuhan energinya sendiri, maka sel-sel akan dengan cepat mengkonsumsi energi yang tersedia dalam jumlah kecil tersebut dan menciptakan masalah bagi metabolisme dan fungsi organ.
itulah yang menyebabkan ku menjadi mudah kelelahan dan sering jatuh sakit meskipun tubuhku sudah mengalami peningkatan saat itu.
namun, tubuh ini berbeda. meskipun dalam hal fisik lebih lemah, tapi ini mampu menyuplai energi yang di butuhkan untuk setiap sel melakukan aktifitasnya. jadi aku tidak akan mudah jatuh sakit dan akan lebih leluasa melakukan sesuatu.
aku bisa menikmati aktifitas fisik yang lebih bebas menggunakan tubuh ini daripada tubuh yang lama.
setelah merasakan perubahan tubuhku, aku membuka mataku dan pelindung tembus cahaya yang secara otomatis aktif sebagai perlindungan ketika mengaktifkan skill juga ikut hancur dan menghilang.
Harnas:"sayang...sayang...apa kamu baik-baik saja?"
aku melihat orang yang tiba-tiba memelukku adalah ibu. wajahnya sangat panik dan menangis sambil memeluk erat tubuh ku. ibu bahkan langsung terjun ke kolam air dan langsung memelukku hingga seluruh pakaiannya basah kuyup.
Filia:"ibu ada apa?"
ibu melepas pelukannya dan melihat seluruh tubuhku dengan wajah khawatir nya. matanya masih merah dan ada air mata yang bercampur dengan air dari kolam yang terciprat ke wajahnya.
tatapan ibu berhenti di tiga tato yang melingkari lengan bagian atasku. tato itu terlihat indah, tapi siapapun yang melihatnya akan merasakan teror dan ketakutan.
Harnas:"sayang... apa yang terjadi?. ibu sangat khawatir!. tadi ibu merasakan aura yang sangat menakutkan dari sini. saat ibu masuk ada rantai menakutkan yang melilit lenganmu, meskipun mencoba berbagai cara, ibu tidak bisa menembus pertahan yang mengelilingimu"
ibu bertanya dengan nada yang agak tinggi seperti sedang memarahiku. akhirnya aku tahu apa yang terjadi. nampaknya sihir «Realm Sealing» menciptakan fenomena magis yang lebih besar daripada yang aku kira. aku melihat sekeliling, dan memperhatikan Ilma yang tidak sadarkan diri berada di pelukan salah satu maid yang duduk di tanah dengan wajah pucat dan tubuh yang gemetar.
ayah juga segera menghampiriku dengan terengah-engah sambil memegang tongkat sihir merah di tangannya. keringat masih membasahi wajah ayahku. apa yang terjadi dengan ayah?.
aku sepertinya telah menciptakan masalah besar saat ini. aku merasa bersalah karena menyebabkan semua ini.
Filia:"maaf... maaf kan saya karena membuat semua orang khawatir"
Rovell:"tidak apa. sekarang bisakah kamu menceritakan apa yang terjadi?"
Harnas:"biarkan dia berganti pakaian terlebih dahulu"
sebelum aku berbicara, ibu membungkus tubuhku menggunakan kain yang kering dan hangat, lalu ibu menggendongku ke kamar untuk mengenakan pakaian.
Harnas:"rapikan dirimu terlebih dahulu!"
Filia:"baik"
aku mengganti pakaian ku dengan pakaian putih tipis yang ada di lemari pakaianku. pakaian itu biasanya di pakai seperti piyama.
aku berjalan bersama ibu ke lantai bawah. disana ada banyak pelayan yang memiliki wajah ketakutan dan beberapa yang pingsan. ayah memberi perintah kepada pelayan lain yang masih memiliki mobilitas untuk membantu membawa mereka yang tidak sadarkan diri kembali ke kamar masing-masing.
Eden juga ada di sana untuk membantu para pelayan yang ketakutan untuk menenangkan diri.
Filia:"saya benar-benar meminta maaf kepada semuanya!"
aku menunduk dan meminta maaf dengan suara yang lantang. ini adalah permintaan maaf ku yang tulus dari lubuk hatiku. aku melakukan kesalahan besar malam ini. aku tidak menduga bahwa dengan menggunakan teknik penyegelan itu dapat menyebabkan masalah sebesar ini.
perlahan aku berdiri, hidungku sedikit masam dan ada air mata yang tanpa sadar menetes. aku merapalkan sebuah mantra cahaya
«Holy Aura» yang dapat menenangkan perasaan seseorang. sihir ini bisa di gunakan untuk menetralisir serangan mental.
perlahan cahaya redup terpancar dari tubuhku dan menyinari semua yang ada di ruangan. perlahan wajah orang-orang yang tadinya ketakutan segera menjadi lebih tenang sebelum akhirnya kembali seperti semula, dan mereka yang tidak sadarkan diri, yang masih tersisa di ruangan ini juga bangun perlahan.
"i, ini... apa yang terjadi?"
"aku tidak tahu... tiba-tiba aku merasa tenang dan damai"
Filia:"maaf karena menyebabkan masalah kepada semua orang"
aku kembali membungkuk dan meminta maaf kepada semuanya.
"tidak masalah putri"
"tapi apa yang sebenarnya terjadi?"
beberapa orang masih bertanya-tanya tentang apa yang terjadi barusan. ibu dan ayah berdiri di sebelah kanan dan kiri ku sambil tersenyum dan mengusap kepalaku.
Rovell:"sayang. bisakah kamu menjelaskan apa yang telah terjadi?"
Filia:"baik ayah"
sambil menghela nafas dan menghapus sisa air mata yang ada di pipiku, aku mulai menceritakan tentang semua yang terjadi dan yang telah aku lakukan. tentu saja aku masih menyembunyikan tentang Tier yang di segel. yang aku ceritakan adalah sihir yang dapat membatasi mana.
(akhir dari chapter ini)
jika menemukan Kesalah penulisan atau yang lain tolong segera kasih tahu ya:)