
Aldi menawarkan kesempatan ini hanya kepada Zelda dan orang yang masih berdiri di depannya.
Zelda masih terdiam, dia berpikir keras karena ini untuk dirinya dan orang kepercayaannya.
"Shen Zero, jawab satu pertanyaan. Jika jawabanmu memuaskan, maka aku akan bergabung denganmu."
"Tanyakan," kata Aldi dengan senyum yang masih tergambar di bibirnya.
"Apa tujuanmu mengumpulkan orang kuat?"
"Aku tidak punya tujuan khusus, hal yang aku butuhkan adalah melindungi orang yang aku sayangi. Aku tidak akan memperdulikan orang yang tidak aku kenal ..."
"Untuk melindungi orang yang aku sayang, membutuhkan rekan yang aku percayai, makanya sebelum bergabung dengan Seven Soul aku selalu memberikan segel ketulusan." Aldi menjelaskan panjang lebar tentang tujuannya mengumpulkan orang kuat disisinya.
Dia juga menjelaskan tentang persyaratan minimal menjadi pasukan luar Seven Soul.
Setelah penjelasan panjang Aldi, semua orang yang mendengar terdiam tanpa kata.
Zelda menoleh kebelakang. "Apa pendapat kalian?"
"Leluhur aku akan selalu ikut denganmu, jika aku bergabung dengan Seven Soul artinya akun harus mengikuti Shen Zero. Namun, disisi lain aku dapat satu pihak seumur hidupku." Seorang pria tua mengatakan pendapatnya.
Semua orang dibelakang juga setuju dengan perkataan orang itu.
"Baiklah, aku akan bergabung dengan Seven Soul, tetapi jika kalian tidak mau silahkan keluar barisan."
5000 orang tidak bergerak, mereka sudah bertekad untuk mengikuti Zelda seumur hidupnya.
"Shen Zero, seperti yang kau lihat, aku membawa 5000 orang. Apa tawaranmu masih berlaku?"
"Tentu, karena kalian sudah memutuskan, maka aku akan memberikan peraturan khusus untuk kalian."
Aldi menjelaskan bahwa pasukan Zelda akan diberi nama Pasukan Blood, dia tidak akan memecah mereka ketika dihadapkan dengan misi khusus.
Artinya Pasukan Blood akan terus bersama ketika menjalankan sebuah misi. Kekuatan terlemah diantara mereka merupakan tingkat Jingga tahap Awal.
Aldi memindahkan semua pasukan Blood ke pulau Nemo untuk meningkatkan kekuatan mereka. Sehingga dapat menjalankan misi yang berat dikemudian hari.
"Leo bagaimana dengan Kaisar Natsu Dragneel?" tanya Aldi melihat Leo yang melompat ke pundaknya.
"Natsu Dragneel hanya memiliki kekuatan tingkat Mortal tahap 2. Ras mereka mempunyai banyak anggota, secara kasar aku dapat menghitung ada sekitar 20 juta."
Leo menjelaskan bahwa markas ras Dragneel tidak berada pada Dunia Utama, mereka mempunyai semacam dunia alternatif yang telah ditemukan 100 ribu tahun yang lalu.
"Haise, apa kau mengetahui sesuatu?" tanya Aldi sambil mengeluarkan Haise dari Dunia Buatan.
"Sekarang aku ingat, mereka adalah keturunan Naga berkepala lima, Tiamat. Kekuatannya melampaui aku yang berada di tingkat Legenda. Menurut rumor Tiamat menjadi Dewa Yang Maha Esa." Jawa Shen Haise dengan ekspresi serius.
Shen Haise juga menjelaskan banyak pencapaiannya yang telah menguasai sepertiga dari Dunia Utama, bahkan dia melihat Tiamat membantai pasukan iblis seorang diri.
Setelah Aldi mendengar itu, dia hanya tersenyum kecut. Tiamat dapat dibunuhnya dengan satu kedipan mata oleh Chu Feng, tetapi dia tidak pernah berani menyebut dirinya Dewa Yang Maha Esa.
Pasti akan ada makhluk yang lebih kuat dari kekuatan Chu Feng saat itu, makanya merendah adalah pilihan terbaik untuk mempertahankan kehidupan.
Sebagai contohnya Park Hansol dengan sombongnya dia merasa tidak terkalahkan, sekarang jiwa dan tubuhnya telah menjadi energi didalam Stikmata.
Aldi menyerap semua energi Park Hansol dan memindahkannya kedalam Stikmata, dia juga memindahkan sebagian energi yang diberikan oleh pasukan gabungan.
Sekarang dengan energi yang tersisa dalam Stikmata dapat membantunya meningkat sampai tingkat 12 Puncak.
Namun, dia terpikir oleh terlur misterius yang di taruh di bawah pohon dunia.
Aldi menuju pohon dunia untuk memberikan energi kepada telur misterius itu.
"Nak, sudah waktunya makan. Jangan lupa sisakan untukku!"
Dia memasang simbol tambahan untuk memperlancar penyerapan energi didalam Stikmata kedalam telur.
Hanya dalam waktu 1 menit semua energi Stikmata dikira habis. Telur itu retak beberapa kali, sebuah cakar mungil keluar dari telur itu.
Suara cuitan burung terdengar, Aldi melihat burung itu jelas tercengang.
"Burung Roc!" ucap Aldi.
Burung Roc dikabarkan menjadi binatang terkuat dalam 7 jajaran binatang mitos di dunia Chu Feng.
Mereka sangat bersembunyi dari publik karena perkembangan biakan mereka sangat lambat. Perlu waktu 1 juta tahun untuk bertelur dan 10 juta tahun untuk menetaskan.
Belum lagi betina burung Roc sangatlah jarang ditemukan.
"Aku akan memanggilmu Rocky." Aldi mengeluh kepalanya.
Rocky berjenis kelamin laki-laki, tubuhnya sebesar kepalan tangan. Burung Roc dalam ingatannya mempunyai tubuh sepanjang ratusan meter dengan sayap membentang sepanjang 1 kilometer.
Tubuh sebesar itu masih tergolong kaum muda. Karena para leluhur burung Roc merubah wujud aslinya menjadi manusia, Aldi tidak mengetahui sebesar apa ketika sudah dewasa.
Rocky melompat keatas kepala Aldi sambil mengelus rambutnya.
Aldi melihat cangkang telur burung. "Harga yang indah!"
Cangkang itu dapat dimanfaatkan untuk memperkuat tubuh manusia serta meningkatkan bakat sampai ke titik tertentu.
Ketika Aldi mengambil cangkang itu, Rocky mematuk tangannya.
"Apa yang kau inginkan?" tanya Aldi.
Rocky memakan cangkang telur, perlahan dia memakan cangkang sampai habis.
"Burung ******, jika aku mengolahnya efek dari peningkatan tubuhmu akan beberapa kali lebih kuat daripada memakannya langsung."
Setelah Rocky memakan semua cangkang telur, dia memuntahkan sebuah pil kecil berwarna putih dari mulutnya.
Aldi tersenyum ketika melihat tindakan itu, pil itu merupakan berkah burung Roc. Biasanya bayi burung Roc akan memberikan pil berkah untuk ayahnya yang telah menjaga sampai menetas.
"Terima kasih, Rocky."
Suara kicauan Rocky terdengar sangat gembira. Aldi menghargai usaha Rocky yang telah memberinya pil berkah.
Walau sebenarnya dengan kemampuan khususnya, Aldi dapat membuat pil yang jauh lebih baik dari pil berkah milik Rocky.
Aldi memanggil Shen Haise, Leo, Shie, dan Kim Hoon untuk memperkenalkan Rocky. Suara kicau Rocky tampak sangat senang.
"Dia akan menjadi pelindung bagi Dunia Buatan ini." Aldi mengatakan itu dengan tujuan agar Rocky menjadi lebih semangat untuk meningkatkan kekuatannya.
Dengan energi murni di Dunia Buatan, Rocky akan berkembang lebih cepat dibandingkan saat berada di Dunia Utama.
Aldi juga memperkenalkan Rocky kepada semua orang yang dapat masuk kedalam Dunia Buatan.
Hanya dalam waktu satu hari Rocky sudah bisa terbang dengan ketinggian 20 meter. Sayapnya berwarna merah, tetapi belum mengeluarkan api.
Zelda mendatangi Aldi yang sedang memandang langit malam di pantai pulau Nemo.
"Bos, Raja wilayah Barat mengundangmu untuk datang ke istananya." ucap Zelda dengan sopan.
Dia sangat menghormati Shen Zero setelah pelatihan khusus yang diterapkan di pulau Nemo. Dengan pelatihan itu, semua kekuatan anggotanya meningkat pesat.
Sekarang orang paling lemah di pasukan Blood sudah mencapai tingkat Biru.
"Aku belum bisa mendatanginya, hubungi orang yang mengirim pesan. Aku akan mendatangi kaisar setelah lukaku sembuh."
Aldi hanya mengarang tentang lukanya yang belum sembuh. Namun, Zelda sudah mengetahui kebenarannya, dia langsung menyampaikan pesan Aldi kepada si pengirim pesan.
Raja wilayah barat mempunyai kekuatan tingkat Raja tahap 5. Jika ada kejadian yang tidak diinginkan, Aldi tidak mempunyai kartu ditangan untuk membalikkan keadaan.
Maka dari itu, dia harus menjadi tingkat 10 untuk mempunyai kesempatan kabur.
Sebenarnya hanya membawa Rocky akan menjadi kartu yang sangat mematikan, tetapi Aldi memilih untuk tidak memperlihatkan Rocky kepada publik sebelum dia tumbuh beberapa tahun.
Menurut perkiraan, dalam satu tahun Dunia Utama Rocky akan mempunyai kekuatan tingkat Kaisar. Pertumbuhannya dalam beberapa hari sangat mengejutkan.
Aldi berada dalam Dunia Buatan untuk meningkatkan kekuatan tubuhnya. Setelah satu tahun di Dunia Utama, akhirnya dia keluar dari untuk menerobos tingkat 10.
Sekolah Aldi dan Shie dapat diselesaikan dengan uang dan relasi yang mendukung Aldi. Pihak sekolah juga mengetahui seberapa cerdas Aldi dan Shie. Makanya, sekolah meluluskan Aldi di tahun ketiganya.
"Aldi, pasukan Zelda sudah cukup lama mengikuti kita, apa kau tidak berniat menanamkan segel ketulusan agar mereka cepat berkembang?" tanya Shie.
Aldi memandangnya dan berkata, "Bukannya aku tidak percaya dengan mereka, tetapi dalam satu tahun mereka tidak melakukan hal yang besar."
Shie mengerti setelah beberapa penjelasan singkat Aldi. Pikirannya masih terlalu naif untuk mempercayai seseorang.
Memang, pasukan Blood telah menjadi salah satu orang terpercaya Seven Soul, tetapi tidak menghilangkan fakta bahwa Aldi merupakan orang yang menghancurkan Blood Axe.
Aldi berencana membawa Zelda dan pasukan untuk mengunjungi Raja wilayah Barat, setelah dia berhasil menerobos tingkat 10.
Setelah 1 bulan berlalu, Aldi akhirnya berhasil menerobos tingkat 10 dengan lancar.
"Zelda, sudah saatnya kita mengunjungi Raja wilayah Barat."