7 Soul Reinforcement

7 Soul Reinforcement
Menyatukan Kekuatan



Perintah Aldi membuat udara segar untuk Pasukan Seven Soul yang sudah mencapai batasnya. Bukan karena mereka tidak bisa bersaing, tetapi melawan 600 miliar orang bukanlah jumlah sedikit. Bahkan jika Fahmi membantu, mereka hanya berjumlah 1 miliar saja.


Oleh sebab itu, Mahesa memberikan saran untuk merekrut pasukan tambahan. Setidaknya ada beberapa orang yang dengan senang hari bergabung dengan Seven Soul karena mempunyai dendam dengan Pasukan Langit dan Neraka.


Ketika pembukaan anggota baru, setidaknya 200 miliar orang telah bergabung. Mereka adalah manusia yang mempunyai dendam terhadap pasukan Langit dan Neraka.


Orang yang bergabung tidak hanya dari Galaksi Andromeda, melainkan dari semua galaksi yang sudah kalah dan tak berpenghuni.


Sayangnya kekuatan mereka tidak setinggi pasukan Langit dan Neraka. Namun dengan bantuan Seven Soul mereka akan meningkat lebih cepat.


Mahesa mencari di anggota di seluruh Alam semesta yang dia tahu. Dengan bantuan Shen Er, Mahesa bisa berpindah kemanapun dia mau. Itulah keistimewaan seorang ahli simbol.


Raja Langit yang sudah selesai dalam persiapannya, sekarang waktunya dia menyerang Seven Soul yang masih rapuh.


"Marko dan Desi, jadi tinggal kalian yang masih hidup. Sungguh kekuatan yang misterius!" kata Raja Langit melihat jendral di ruang pertemuan.


Marko menganggukkan kepala, sedangkan Desi menjawab, "Seperti yang anda lihat. Pasukan musuh telah berkembang sangat banyak."


Sebelumnya Desi menyarankan untuk menyerang Seven Soul pada waktu itu, tetapi Raja Langit tidak mengijinkannya.


Raja Langit sudah seperti boneka dari Axel, dia menyetujui semua rencana dan penolakan yang dikatakannya. Sekarang Langit tidak memiliki pemimpin yang sesungguhnya, hanya ada boneka Raja Langit.


Bukan berarti Raja Langit sudah mati, tetapi keputusannya sudah dikendalikan oleh Axel yang dapat mengetahui ingatan targetnya.


Berbeda dengan Moris yang dapat melihat ingatan seseorang, Axel menggunakan keahlian meramalnya untuk mencari takdir seseorang. Sehingga secara samar, dia bisa melihat ingatan targetnya.


"Jika kita menyerang pada waktu itu, Seven Soul sudah mempersiapkan senjata yang dapat memusnahkan seluruh prajurit Langit."


Raja Langit menggelengkan kepala sambil tersenyum. Dia tidak menyangka menyingkirkan kerikil membutuhkan waktu yang cukup lama. Jika bukan karena Axel memberitahunya, mungkin dia sekarang sudah mati di tangan pasukan Seven Soul.


Semua ramalan yang dikatakan Axel sepenuhnya benar, Raja Langit sudah membuktikannya sendiri.


Setelah Axel memberikan kode bahwa Raja Langit tidak akan mati, seluruh pasukan bersiap untuk menyerang markas Seven Soul.


Tanpa diduga, miliaran pasukan sudah bersiap menyambut musuh dengan senjata laser dan meriam. Miliaran senjata laser di tembakan hingga membuat miliaran pasukan musuh yang berada di bawah Immortal Perang.


"Serang!" teriak Raja Mulawarman memimpin pasukan barunya. Dia mendapat tugas untuk mengurangi pasukan Langit sebanyak mungkin. Pasukan bantuan akan datang setelah 30 menit.


Jadi Raja Mulawarman dan kelompoknya harus bertahan cukup lama. Namun siapa sangka. Marko pemimpin para Jendral Langit mendatanginya.


"Kamu pasti pasukan Seven Soul yang dikabarkan itu. Ketrampilan milikmu sangat bagus, dengan menggunakan pedang dan teknologi!" kata Marko sambil tersenyum meremehkan.


Menurutnya orang kuat tidak seharusnya menggunakan alat tambahan untuk bertarung. Namun Seven Soul menggunakan cara yang paling tidak dia sukai.


Tanpa menunggu jawaban Raja Mulawarman, Marko menyerang dengan kekuatan penuh. Namun Raja Mulawarman tidak menghindar, dia menghentikan pukulan Marko dengan tangan kiri.


Setelah menangkapnya, Raja Mulawarman tidak akan melepaskannya. Pukulan keras melayang ke wajah Marko yang tidak dapat menggerakkan tangan kanannya.


"Sial, siapa kamu sebenarnya!" teriak Marko melihat Raja Mulawarman seperti monster tua yang tidak bisa dikalahkan.


Raja Mulawarman adalah seorang Maha Segalanya tahap 9, dia tidak akan bisa dikalahkan dengan mudah.


Marko melepaskan Segel yang mengekang kekuatannya. Sekarang kekuatannya setara dengan Maha Segalanya tahap 9.


Bahkan Raja Mulawarman mengerutkan kening ketika melihat aura di sekitar Marko meningkat drastis.


"Baiklah, sepertinya kamu sudah serius. Mari kita lanjutkan!" kata Raja Mulawarman melepaskan kekuatan sebenarnya.


Lembuswana muncul di belakangnya, mereka menggabungkan kekuatan. Untuk menciptakan satu entitas yang sangat mengerikan.


Wajahnya penuh dengan sisik naga, dia memiliki kuku tajam dan gigi panjang. Raja Mulawarman memiliki juga menumbuhkan sebuah tanduk kecil seperti seekor sapi.


Dia juga mengeluarkan sayap dari punggungnya tampak seperti garuda.


Raja Langit yang melihat perubahan Raja Mulawarman merasakan ancaman dari perubahan miliknya.


Untuk mencegah kekalahan, Raja Langit ikut dalam pertempuran. Namun seorang pria muda berbaju biru muda menghentikannya, dia adalah Aldi yang memakai baju baru.


Baju miliknya sekarang berwarna biru mudah dengan corak berwarna putih serta akses warna hitam menunjukkan kekebalan abadi.


Sedangkan putih mencerminkan kesucian dunia harinya, dan biru menandakan kesetiaan kepada keluarga dan teman-temannya.


Setidaknya dia memberikan ruang gerak kepada semua pasukannya untuk menghancurkan musuhnya. Setelah selesai dia dan Pasukan Seven Soul akan mengepung Raja Langit.


Berbeda dengan harapannya, Raja Langit langsung membuka segelnya dan menyerang Aldi dengan kekuatan penuh.


"Jangan banyak bicara, sebaiknya kamu bersiap untuk mati!" teriak Raja Langit sambil menyerang dengan pedang miliknya.


Pedang yang digunakan adalah peninggalan dari Sang Pencipta, Nara. Jadi Aldi tidak bisa lengah menghadapinya.


Arief langsung mengeluarkan senjata terbaiknya yang telah di tinggalkan menggunakan pengetahuan Moris.


Pertarungan tidka berjalan seimbang, Raja Langit berada di atas langit. Kekuatannya jauh lebih tinggi dari Aldi. Walaupun mereka sama-sama di tingkat Maha Segalanya tahap 9, perbedaan ini sungguh sangat mencolok.


Aldi selalu terpukul mundur setiap kali menahan ayunan pedang Raja Langit. Namun dia tetap bersikeras untuk menyerang musuhnya.


"Kitty, berikan aku kekuatanmu!" kata Aldi meminta mahluk celah dimensi di tubuhnya.


Kitty tersenyum, "Ayo!"


Aldi menempelkan kedua telapak tangannya di depan dadanya. Pedangnya terbang di atas kepala dan aura merah dan ungu bersatu membentuk sayap.


Mata kirinya berubah menjadi ungu, sedangkan mata kanannya berubah menjadi merah. Kekuatan mereka sudah bersatu dengan sangat sempurna.


Aldi mengambil pedang yang terbang di atas kepalanya. "Mari kita lanjutkan!" kata Aldi dengan penuh percaya diri.


"Sombong!" teriak Raja Langit menyerang Aldi yang telah berubah.


Kali ini pertarungan mereka tampak seimbang, tetapi Raja Langit masih keluar sebagai pemenang. Aldi terlempar jatuh ketanah.


"Sekarang adalah akhirnya, sebenarnya aku sangat ingin membunuhmu. Untungnya kamu datang menemui aku secara langsung, itu akan sangat menghemat waktu," kata Raja Langit sambil tersenyum.


Dia mengetahui bahwa tubuh Aldi sangat istimewa, jika tidak segera mengakhiri pertarungan. Kekuatan Aldi akan semakin bertambah kuat.


Raja Langit mengayunkan pedangnya dengan kekuatan penuh. Aldi sadar bahwa dia tidak akan mati, makanya membiarkan Raja Langit menyerangnya.


Namun berbeda dengan pemikirannya seorang wanita melompat ke depan Aldi. Dia adalah Zhu Tian yang berhasil merebut sebagian kesadaran tubuhnya.


Serangan Raja Langit menghancurkan seluruh tubuh Zhu Tian tanpa tersisa. Hanya ada Jiwa yang masih bisa selamat.


"Maafkan aku, semoga di kehidupan selanjutnya aku menjadi istri yang baik," kata Zhu Tian memberikan jiwa Roro yang telah dia segel.


Aldi tidak bisa menolak karena Zhu Tian sudah menempelkan sebuah benda di dada Aldi, benda itu dapat mengurung jiwa.


Sehingga Jiwa Roro secara otomatis diserap Aldi tanpa sengaja.


Aldi mengarahkan tangannya ke pipi Zhu Tian yang tampak transparan. "Terima kasih," katanya sambil tersenyum. Tanpa sadar Aldi meneteskan air mata.


Zhu Tian tersenyum sebelum seluruh jiwanya menghilang.


Aldi mengusap air matanya sambil memejamkan matanya. "Jadi ini rasanya kehilangan kehilangan orang yang aku sayangi. Sangat mengesankan, entah kenapa aku sangat ingin membunuhmu," kata Aldi membuka matanya dan menatap Raja Langit.


Aura Kitty yang sebelumnya seimbang dengan Aldi menghilang berganti menjadi ungu gelap yang sangat mengerikan.


"Teknik Pembalikan Jiwa!"


Pedang yang di pegang Aldi hancur berkeping-keping karena tidak dapat menahan aura gelap pemiliknya.


Semua anggota inti Seven Soul merasakan kemarahan darinya. Entah kenapa mereka juga sangat marah dan mengeluarkan semua kemampuan terbaiknya.


Desi yang merasakan ancaman dari Aldi langsung menuju Raja Langit dengan kecepatan penuh. Namun sebelum sampai, seorang wanita cantik memukulnya hingga terbang beberapa kilometer.


Dia adalah Shen Haise yang telah melepaskan teknik Pembalikan Jiwa untuk menunjukkan kekuatan terbaiknya.


100 juta bayangan tingkat Maha Segalanya tahap 8 keluar untuk membantunya mengepung Desa yang hanya seorang Maha Segalanya tahap 6.


"Jangan berpikir mengganggu, Bos yang sedang marah. Atau aku akan menyiksamu sampai suaramu tidak bisa keluar dari mulutmu!" kata Shen Haise memukul wajah cantik Desi.


Tanpa perasaan dia membuat Desi tidak dapat dikenali. Sisi kejam dari Shen Haise telah keluar.