7 Soul Reinforcement

7 Soul Reinforcement
Shadow Blade



Kediri tidak mempunyai dukungan dari masyarakat Semi Rahasia. Banyak dari masyarakat Semi Rahasia telah mengetahui bahwa Shen Zero berasal dari Kediri.


Hal itu membuat banyak orang tidak ingin menyentuh Kediri, bahkan bekerja sama dengannya.


Setelah berbincang cukup lama dengan Samsul Hardiman, Aldi melanjutkan perjalanannya ke kediaman keluarga Sikong.


Penjaga gerbang menghampiri mereka, "Siapa kalian?"


"Aldi, aku ingin bertemu Sikong Yu," jawab Aldi dengan senyum ringan.


"Kepala Keluarga, sedang berada dalam rapat terbatas," kata Penjaga Gerbang.


Aldi melirik Shie. "Sepertinya kita datang diwaktu yang kurang tepat," ucapnya.


"Iya, sekarang Sikong Yu merupakan kepala keluarga jadi wajar jika dia sibuk," jawab Shie.


Ketika Aldi dan Shie berbalik seorang prajurit mengampirinya. "Aldi?" ucapnya terkejut.


Aldi berbalik dan melihat, ternyata orang itu adalah prajurit yang berperang dengannya.


Saat itu dia tidak terlalu mencolok, tapi Aldi mengingat semua orang yang selamat dari peperangan.


Pria itu bernama Sikong Ren, dia adalah paman dari Sikong Yu.


"Iya, sudah lama tidak bertemu," kata Aldi dengan senyum ringan khasnya.


"Aku tidak menyangka dapat melihatmu lagi, masuk aku akan membawa bertemu Kepala Keluarga," kata Sikong Ren.


"Ketua, Kepala Keluarga sedang menghadiri pertemuan tertutup dengan Negara Kediri," kata Penjaga.


Sikon Ren berkata, "Orang ini lebih berarti dari tamu dari Negara." Tatapan tajam di lemparkannya ke penjaga itu.


Aldi dan Shie masuk ke kediaman keluarga Sikong. Mereka terkejut perkembangan keluarga Sikong sangat pesat.


Setelah berbincang dengan Sikong Ren, Aldi mendapatkan fakta bahwa Sikong Yu sekarang menjadi anak muda terkaya nomor 3, setelah Tang Xiu dan Lee Yoon.


"Paman, sebaiknya kita menunggu di luar," kata Aldi.


"Tidak perlu sungkan ... kau adalah penolong keluarga kami," jawab Sikong Ren.


Aldi tersenyum, ia berkata, "Aku hanya tidak ingin mengganggu mereka, kita akan menunggu di halaman, Paman."


"Baiklah," kata Sikong Ren.


Aldi juga mencari tau tentang Tang Xiu dan Lee Yoon dari Sikong Ren.


Mereka berdua adalah moster cilik yang mempunyai pasukan yang mengerikan.


Tang Xiu mendirikan pasukannya dalam terang. Pasukan itu mempunyai nama Naga Langit.


Tang Xiu mendirikan pasukannya sendiri, ia tidak dibantu oleh keluarganya. Bahkan sekarang dengan bisnisnya sediri, dia dinobatkan sebagai anak muda terkaya di Kediri.


Sedangkan Lee Yoon, latar belakangnya sama persis seperti Tang Xiu, tapi pasukannya berjalan dalam kegelapan.


"Apa maksud kegelapan, Paman?" tanya Aldi.


Sikong Ren berkata, "Maksudku, pasukannya tidak terdaftar secara resmi di Kediri. Bahkan sekarang Negara Kediri tidak bisa berbuat apapun."


Aldi memahami apa kekhawatiran Negara Kediri.


"Jadi, mereka ingin merekrut Sikong Yu sebagai bagian dari Negara," kata Sikong Ren.


Setelah berbincang sangat lama, Aldi mendapatkan informasi yang sangat berharga. Sekarang dia harus mendirikan pasukannya sendiri.


Bukan hanya untuk peperangan, tapi juga untuk mencari informasi.


"Kim Hoon, apakah ada informasi?" tanya Aldi menggunakan transmisi suara jarak jauh.


"Bos, aku menemukan bahwa pasukan Lee Yoon sedang berperang dengan monster serigala. Aku tidak yakin dengan permasalahannya, tapi mendengar percakapan singkat mereka, dapat disimpulkan bahwa adanya harta dibawah gua yang ditemukan Lee Yoon," jawam Kim Hoon.


Aldi mengerutkan kening. "Lanjutkan, jangan terlalu jauh, Simbol Penanda itu hanya bertahan sampe radius 1000 km."


Kim Hoon berkata, "Baik, Bos."


Setelah menunggu sampai malam, pertemuan Sikong Yu belum selesai.


"Aldi, apa kita pulang saja, sepertinya masih lama?" tanya Shie mulai bosan menunggu.


"Tidak Shie, tapi aku mempunyai tugas untukmu," kata Aldi.


Aldi menjelaskan bahwa Shie perlu mencari orang dengan keanehan di tubuhnya. Shie tidak perlu simbol penanda, karena Segel Penyerahan sudah tertanam di jiwanya. Dimanapun Shie berada Aldi dapat melacaknya, selama dia masih di dimensi ini.


Aldi mencari orang dengan keanehan tubuh. Shie juga termasuk dalam orang tersebut.


Wali persepsi Shie masih rendah dibandingkan Leo, tapi dia mempunyai insting untuk mencari orang dengan tubuh aneh.


"Leo, apa ada anak yang menarik minatmu?" tanya Aldi menggunakan transimi suara.


"Bos, ada 20 calon yang sudah aku periksa, sesuai syarat minimum yg kau tetapkan," jawab Leo.


"Baiklah, antar aku menemui mereka besok pagi," kata Aldi senang.


20 anak yang tidak mempunyai latar belakang. Mereka adalah anak yang akan menjadi orang besar jika diasuh oleh orang yang benar.


Aldi menyuruh Leo untuk mencari, anak jalanan bahkan mencari anak yatim piatu yang tidak mempunyai keluarga.


Hal itu dilakukan agar fokusnya tidak terpecah, dan yang paling penting, ia tidak mau memisahkan anak dan orang tua jika terjadi kecelakaan.


"Paman Ren, sepertinya aku sudah tidak dapat menunggu lagi, ada sesuatu yang perlu aku selesaikan," kata Aldi melirik Sikong Ren.


"Sampaikan pesan ke Sikong Yu, hubungi nomor ini," lanjut Aldi sambil menyerahkan kartu nama.


"Baiklah," jawab Sikong Ren.


Setelah beberapa saat Aldi pergi, Sikong Yu dan tamu Negara Kediri keluar.


"Paman Ren, sangat jarang kau terlihat disini?" tanya Sikong Yu.


"Aldi tadi datang, jadi aku mendampinginya. Sayangnya, sekarang dia sudah pergi," jawab Sikong Ren.


"Bos, datang. Kenapa kau tidak langsung masuk?" tanya Sikong Yu.


Sikong Ren menggelengkan kepala, ia berkata, "Dia tidak mau mengganggu kalian."


"Siapa orang yang kau panggil Bos?" tanya seorang Pria.


Pria itu merupakan pengawal Raja Kediri, Yaban Aries. Kekuatan orang ini dibawah Sikong Yu yang sudah mencapai tingkat Coklat. Yaban Aries mempunyai kekuatan tingkat Bitu Atas.


"Dia orang yang sangat ingin kalian temui," jawab Sikong Yu pelan.


"Tidak mungkin ... dia Shen Zero?" tanya Yaban Aries.


"Iya, dia Shen Zero yang kalian maksud," jelas Sikong Yu.


Mereka tamu negara tidak dapat melihat secara langsung penampilan Shen Zero yang terkenal.


Pagi telah datang, Leo menemui Aldi.


"Bos, anak itu berada di saluran air dekat Stasiun," kata Leo sambil melompat ke pundak Aldi.


"Pimpinan jalannya!" kata Aldi.


Saluran air merupakan tempat tinggal ilegal yang dihuni oleh orang yang tidak mempunyai rumah.


Aldi melihat ada ratusan orang membuat tempat tidur kecil didalam saluran air. Ibu Kota dimanapun berada pasti akan ada pemandangan seperti ini.


Aldi menawarkan pekerjaan kepada anak yang dipilih oleh Leo. 20 orang yang ditanya hanya 7 orang yang menerima.


Situasi ini sangat tidak wajar, ketika ada orang menawarkan pekerjaan kepada anak kecil yang tidak mempunyai keahlian. Hal itu sangat aneh untuk dilakukan.


Sebagian anak menolak karena mereka berprasangka bahwa Aldi akan memperlakukan mereka dengan tidak baik.


Aldi tidak marah dengan perkataan kasar mereka yang menolak, dia malah tersenyum.


Ketika mereka menolak berarti anak tersebut sudah menumbuhkan pikirannya. Sayangnya, yang dibutuhkan Aldi sekarang adalah anak yang pantang menyerah untuk mengubah hidupnya.


Dia akan mengasuhnya menjadi pasukan yang sangat mengerikan. Kesempatan hanya datang sekali, jadi Aldi tidak akan memaksa bahkan menawarkan untuk kedua kalinya.


Mereka yang menerima dibawa kerumah Aldi. Mereka di suruh membersihkan badannya dan membersihkan rumah Aldi yang cukup kotor.


Aldi juga memeriksa tubuh semua anak, ia terkejut karena semua anak ini mempunyai garis darah yang mengerikan.


6 anak mempunyai Garid Darah Spesial sedangkan satunya mempunyai Garis Datang Raja.


Aldi tidak memperdulikan bakat mereka, tapi kesetian mereka. Bakat hanyalah bonus yang diterima olehnya.


"Kalian akan mengembangkan Teknik yang telah aku berikan, jangan pernah menulis teknik yang aku berikan," kata Aldi berwajah serius.


"Baik, Bos," jawab mereka serentak.


Aldi memberikan julukan kepada mereka yaitu Shen Yi, Shen Er, Shen San, Shen Si, Shen Wu, Shen Liu, Shen Qi.


Shen Yi merupakan anak yang mempunyai Garid Darah Raja, ia juga menjadi pemimpin pasukan 7 anak.


Aldi memberi nama pasukan itu Shadow Blade.