
Aldi tidak mengetahui kebenaran tentang tindakannya yang memaksa Qin Huang bergabung. Setelah mereka bergabung, simbol dunia akan melemah.
Lucifer dengan wujud aslinya akan keluar dari tempat persembunyian dan Ares akan turun ke wilayah Manusia.
Pertempuran besar akan segera terjadi, Aldi sudah mempersiapkan segala kebutuhan yang diperlukan untuk kelangsungan hidup anggota Seven Soul.
Setiap orang meninggalkan serpihan jiwa mereka di Dunia Buatan supaya mereka tidak akan langsung menghilang jika mati di medan perang.
Segel penyerahan sangat penting bagi kelangsungan hidup Seven Soul. Namun masih ada beberapa anggota inti yang belum pantas mendapatkan segel penyerahan.
Tidak lebih dari setengah dari 300 juta prajurit yang sudah pantas mendapatkan segel penyerahan. Jadi masih ada kemungkinan kehilangan banyak prajurit ketika berhadapan dengan kekuatan yang kuat.
Qin Huang mengambil kursi raja di wilayah manusia. Karena ingatannya sudah pulih, wawasannya tentang militer sangat luas.
Aldi akan mempercayakan keamanan wilayah manusia kepadanya. Sedangkan Seven Soul akan berfokus melawan pasukan Iblis dan Dewa.
Kekuatan pasukan Astaroth juga sudah kembali ke puncaknya. Dia akan memimpin seluruh pasukan untuk membalas Lucifer.
Seorang anggota inti yang memantau layar melapor keadaan wilayah Manusia yang terdapat pergerakan aneh.
Beberapa prajurit Iblis dan Dewa bertarung tanpa sebab yang pasti. Rumor mengatakan penyebabnya adalah insting bertarung mereka meningkat karena kebangkitan Raja Neraka dan Raja Langit.
Ares adalah Dewa yang disebut sebagai Raja Langit oleh kebanyakan orang. Sebagian dewa menyebutnya sebagai Dewa Perang Sejati.
Sedangkan Raja Neraka atau Lucifer sering disebut sebagai raja dari para Iblis. Setiap wilayah yang dilihatnya akan hancur.
Aldi yang menerima laporan tidak langsung menyerang baik. Sebaliknya, pasukan Seven Soul akan mengambilnya sebagian besar energi jiwa dari para mayat Iblis ataupun Dewa.
Qin Huang sebagai pemilik wilayah menyuruh semua manusia menuju daratan tengah untuk menerima perlindungan dari simbol raksasa.
Keluarga Nur yang mendengar berita langsung mengerahkan pasukan terbaiknya untuk mencegah Iblis dan Dewa.
Bahkan semua Leluhur Keluarga Nur menampakkan dirinya untuk berpartisipasi dengan pertempuran.
"Bos, ada gerbang dunia aneh muncul di bagian utara," lapor Mahesa.
Aldi mengerutkan keningnya. Dia menebak bahwa pihak lain telah ikut campur dengan pertarungan besar kali ini.
Setelah menerima informasi, Aldi segera menuju tempat yang dimaksud.
Aldi berdiri pada sebuah pohon di puncak gunung. " Jadi mereka adalah penjelajah dimensi!" gumamnya melihat pasukan keluar dari dalam gerbang Dunia.
Setelah beberapa prajurit keluar dari dalam gerbang Dunia, salah satunya memandang Aldi dari jarak yang sangat jauh.
"Bukankah tidak sopan memandang orang tanpa memperkenalkan diri?" tanya orang tersebut dengan senyum di bibirnya.
"Aku hanya melihat seberapa kuat pasukan yang menyerang dimensi Dunia Maha Tinggi. Aku Shen Zero, senang berjumpa dengan kalian," kata Aldi dari jarak jauh.
Mereka berbicara dengan suara sedang, tetapi dapat berkomunikasi dengan baik.
"Aku Odin, mungkin kamu sudah mendengar namaku di buku sejarah." Salah satu matanya ditutup serta jenggot yang panjang adalah Dewa Odin.
Salah satu Dewa yang memberontak Zeus. Namun tidak hanya Odin yang hadir dalam medan perang, melainkan semua pasukan Dewa yang memberontak Zeus.
"Jadi anda adalah orang yang mengguncang Dunia Maha Tinggi. Sejujurnya aku tidak mau menghancurkan harapan, tetapi waktu kedatangan kalian salah!" kata Aldi tersenyum.
Odin mulai mengerutkan kening, dia tidak dapat melihat kekuatan lawannya. "Menarik, jadi kedatangan kami salah karena kamu?" kata Odin pelan.
"Bukan, sebaiknya kalian mempersiapkan diri. Semoga beruntung," kata Aldi menghilang seperti debu yang tertiup angin.
Bukan hanya Odin yang terkejut, tetapi semua pasukan yang dapat merasakan keberadaan Aldi tidak dapat berkata-kata.
Mereka sudah sangat waspada, tetapi masih kehilangan jejak dari lawannya yang berdiri di atas pohon.
Pasukan Odin mempunyai kekuatan yang tidak dapat diremehkan, tetapi jika dibandingkan Dengan Seven Soul merek masih sedikit lemah.
Bukan tanpa alasan, organisasi Odin hanya memiliki seorang Immortal Biru tahap 5. Dia adalah Odin sendiri, tetapi masih ada beberapa Immortal Biru lainnya.
Informasi tentang Organisasi Odin datang sudah menyebar keseluruhan anggota Seven Soul dalam hitungan menit.
Sedangkan kerajaan Manusia baru mendapatkan berita keesokan harinya. Hal ini dikarenakan penyebaran informasi di Dunia Maha Tinggi sedikit lambat.
Jika Internet sudah dikembangkan, hanya dalam beberapa detik informasi seperti ini akan mudah tersebar.
Setelah berita organisasi Odin menyebar, semua orang yang ada di kerajaan manusia mulai panik. Sejarah mengatakan, bahwa organisasi Odin tidak hanya membantah Iblis dan Dewa. Manusia juga menjadi salah satu sasaran mereka.
Ingatan kelam bagi mereka yang telah mengalami perubahan penjajahan Odin muncul tiada henti. Cerita sedih mulai tersebar ke seluruh penjuru kerajaan.
Qin Huang memberikan pesan kepada seluruh manusia supaya tidak panik. Pihak kerajaan akan melindungi setiap manusia yang menaati peraturan yang berlaku.
Pada kesempatan kali ini, Seven Soul melalui Qin Huang akan merubah sistem kerajaan menjadi pemerintahan terpusat.
Artinya akan ada hukum pada Dunia Maha Tinggi khususnya wilayah manusia.
Diskusi panas di bar membuat banyak orang yang pro dan kontra. Namun dengan adanya Qin Huang yang menjamin keselamatan rakyatnya, membuat moralitas semua orang meningkat.
Aldi menarik semua anggota inti Seven Soul yang berada di seluruh dunia Maha Tinggi, kecuali Qin Huang.
Dia ingin semua anggota inti Seven Soul dapat meningkat kekuatannya.
Bukan karena takut adanya Organisasi Odin, tetapi sedang mempersiapkan perang besar melawan makhluk misterius.
Pasukan Seven Soul belum mengetahui kebenaran tentang makhluk misterius yang melepaskan aura kuatnya.
Hal tersebut membuat Aldi sedikit memberikan perhatian khusus kepada pasukan misterius yang sedang bersiap menerkam wilayah manusia.
"Mahesa, bagaimana persenjataan kita?" tanya Aldi.
"Semua sudah siap, tetapi masih ada kendala dengan bahan bakar jika pertarungan dalam jangka panjang."
"Perang melawan kedua kekuatan tidak mungkin dalam jangka waktu pendek, segera cari solusi untuk masalah tersebut."
Bukan karena Aldi tidak menemukan solusi tentang maslaah tersebut, terapi dia ingin Mahesa berkembang lebih baik.
Aldi melirik kearah Shen Qiu. "Masalah bahan bakar akan di cari kan solusi oleh Mahesa, sedangkan kamu akan berfokus memperbanyak senjata."
Shen Yi diperintahkan untuk membentuk sebuah tim yang dapat mengguncang pasukan musuh. Dia dan tim akan menjadi pasukan pertama dari Seven Soul yang akan menghalangi rencana musuh. Terdapat 20 juta prajurit yang mengikutinya.
"Semuanya, sebelum kita berangkat. Aku sebagai pemimpin ingin mengatakan bahwa misi kita hanya menyingkirkan pasukan depan musuh!" kata Shen Yi tegas.
Dia ingin berfokus menjalankan misi supaya tidak melebar. Hal itu dilakukan supaya tim lainnya mendapatkan kesempatan bertarung.
Teguran dari Aldi membuat kepribadian Shen Yi semakin baik.
Aldi pernah menegur Shen Yi untuk tidak menyelesaikan semua misi, karena anggota lainnya juga membutuhkan pengalaman bertarung.
Tim Shen Yi terdiri dari pembudidaya tingkat Immortal Biru. Jadi mereka tidak akan mudah dikalahkan oleh pasukan musuh.
Qin Huang melaporkan bahwa pasukan Odin sudah mulai bergerak, dia ingin anggota inti segera mempersiapkan diri.
Aldi yang mendapat informasi langsung memerintahkan Shen Yi dan tim untuk menuju tempat kejadian.
Organisasi Odin yang memulai gerakan menuju wilayah manusia dihadang segerombolan Iblis dan Dewa yang sedang bertarung.
"Apa yang sedang terjadi?" kata salah satu pemimpin organisasi Odin.
Setelah beberapa saat mengamati pertarungan Dewa dan Iblis, pasukan organisasi Odin ikut terlibat dalam pertempuran.