7 Soul Reinforcement

7 Soul Reinforcement
Rahasia



Ketika teriakan Rylie berhenti, tubuh dan jiwanya telah menghilang dari dunia.


"Jadi seperti itu." gumam Aldi pelan.


Rylie mendapatkan kekuatan Park Hansol karena pecahan jiwa yang diberikan ketika dia masih anak-anak.


Sebagian ingatan Park Hansol telah menjadi satu dengan tubuh Rylie. Kekuatan yang di capai Rylie berkat petunjuk dari pecahan Park Hansol.


Pecahan jiwa itu di selipkan di Air Mata Langit yang diberikan kepada Kepala Blood Axe waktu itu.


Kepala Blood Axe juga tidak mengetahui adanya serpihan jiwa Park Hansol, dia mengira bahwa Air Mata Langit hanya meningkatkan bakat seseorang.


Perintah dari para leluhurnua adalah memberikan Air Mata Langit kepada anak muda yang mempunyai bakat mengerikan.


Keputusan kepala Blood Axe waktu itu membuat Park Hansol geram. Dia berharap mendapatkan bantuan dari jenius beladari. Namun, yang datang adalah wanita biasa dengan bakat yang sedang.


Jiwa utama Park Hansol sudah di hancurkan Aldi, makanya dia ingin merebut tubuh Rylie dengan memberikan teknik yang sama dengannya.


Dia juga mengetahui bahwa kelima rekannya sudah menuju masyarakat Rahasia. Aldi juga mengetahui bahwa kelima orang pendiri Blood Axe sudah tidak perduli dengannya.


20 tahun lalu Rylie yang mempunyai serpihan jiwa Park Hansol mendatangi kelima pendiri Blood Axe untuk meminta bantuan mereka.


Namun, tidak ada yang berniat membantunya. Kekuatan para pendiri itu hanya di tingkat Raja tahap 8.


Aldi dapat memastikan bakat mereka cukup rendah dikalangan manusia seusianya.


Ketika seseorang mencapai tingkat Raja, maka harapan hidupnya mencapai 1000 tahun. Sedangkan para leluhur sudah mendekati batas umur mereka, jadi mereka harus beranjak ke lingkungan yang lebih tinggi.


"Roh Iblis yang sangat menggemaskan," ucap Shen Haise yang muncul disebelah Aldi.


Walaupun kekuatannya masih setara tingkat Mortal tahap 4, dia sangat percaya diri berdiri didepan para pembudidaya kuat.


Aldi adalah pelindung jiwanya yang paling kuat, bahkan dengan mereka berlima bergandeng tangan tidak akan bisa menahannya seorang diri.


"Siapa kau?" tanya Roh iblis yang kebingungan karena identitasnya terungkap.


Para pengamat juga terkejut mendengar fakta bahwa roh Donald merupakan roh iblis. Mereka mengetahui untuk mengembangkan roh iblis harus mengorbankan saudara kandungnya.


Sehingga roh iblis ingin membentuk kontrak dengannya. Jadi secara tidak langsung, Donald menunjukkan bahwa dia telah membunuh saudara kandungnya.


Disamping membunuh saudara kandung, dia juga harus mengorbankan banyak wanita untuk dimakan roh iblis.


Dunia Iblis adalah salah satu musuh roh asura, mereka mempunyai aura berwarna hitam. Namun, roh asura tidak memandang orang itu wanita atau laki-laki.


Roh Asura terkenal terlalu kejam di kalangan roh yang berjalan di jalan hitam. Hal itu adalah salah satu balasan Shen Haise menghancurkan dunia Roh Asura.


"Hanya pejalan kaki yang kebetulan lewat." Jawab singkat Shen Haise membuat Roh Iblis marah besar.


Roh itu menyerang kearah Shen Haise yang baru menerobos tingkat Tembaga 73. Aldi tidak tinggal diam melihat Roh menyerang kearah Shen Haise.


Tamparan sederhana kearah pipi membuat Roh Iblis terbang ratusan meter. "Tidak sopan!"


Sekali lagi pengamat perang tekejut melihat Roh iblis yang mempunyai tingkat Setengah Raja tahap 5 di tampar dengan mudah.


Tamparan itu mengandung sedikit simbol pembubaran, jadi Roh iblis itu menahan sakit yang sangat menyiksa.


Aldi tidak berhenti sampai disitu, dia menampar beberapa kali dengan banyak simbol yang terkandung disetiap serangan.


"Haise sekarang giliranmu, biarkan aku mengurus Donald. Aku tidak mengira ada manusia sekejam dia." Perkataan Aldi seperti sambaran petir dihati Donald.


"Apa yang kau lakukan dengan rohku, semua yang dia katakan fitnah." Dengan gelisah orang Donald membela diri.


Kemampuan khusus Aldi tidak bisa digunakan dalam waktu dekat, jadi dia hanya membuat Donald terluka parah.


Akhirnya Donald dikurung dalam penjara Blood Axe yang penjagaannya paling ketat. Aldi juga menambahkan sedikit simbol penanda, agar saat dia kamu Aldi dapat mengetahui keberadaannya.


"Shen Zero, aku mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya," ucap Zelda sembilan menunduk.


"Sudah lupakan, aku hanya melakukan yang seharusnya." Aldi berkata dengan acuh. Dia memiliki sedikit permusuhan dengan masyarakat Blood Axe.


"Aku juga minta maaf atas kelakuan orang ku yang telah membuat kericuhan di Wilayah Timur. Hal itu tidak dalam kendaliku karena sedang mengasingkan diri," ucap Zelda.


"Aku sudah mengetahui setelah melihat beberapa orang yang memiliki sifat yang baik ... aku memiliki informasi yang harus aku bicarakan dengannu," kata Aldi dengan ekspresi serius.


Mereka melirik kearah Zilong yang berdiri disebelah.


"Baiklah, aku kan pergi. Shen Zero, aku memiliki beberapa masalah sepele yang perlu dibicarakan." Zilong berkata sambil pergi.


Aldi menceritakan bahwa sebenarnya Park Hansol memiliki niat tersembunyi untuk menyerap semua energi anggota Blood Axe.


Kelima leluhur lainnya menyadari niatnya, akhirnya bekerja sama dengan Park Jimin untuk menyegel kekuatan Park Hansol.


Sedangkan Park Hansol telah meninggalkan sebuah rahasia besar dibawah markas besar Blood Axe.


Ras Serigala juga sudah mengetahui niatan Park Hansol untuk memusnahkan rasnya sendiri untuk mendapatkan pengakuan jendral iblis.


Jenderal Iblis adalah roh dunia iblis yang terkenal karena kekuatannya yang sangat kuat.


Shen Haise pernah bertarung dengan dunia Iblis, tetapi dia kalah pada waktu itu karena kekuatannya masih di tingkat Perak 30.


Saat Shen Haise berada pada tingkat Emas, dia membalas kekalahan dan memadamkan roh dunia Iblis.


Waktu itu dia menyisakan beberapa roh kecil untuk melestarikan dunia Roh Iblis. Dunia Asura dan Dunia Iblis mempunyai beberapa perselisihan, makanya tindakan Shen Haise dianggap wajar.


"Aku tidak mengetahui ada ruangan dibawah markas yang mencurigakan," kata Zelda.


"Bagaimana jika kau mengantarku melihatnya?"


"Ruangan itu tidak bisa dimasuki oleh orang lain kecuali mereka yang pernah menjadi pemimpin Blood Axe."


Setelah melepas jabatan sebagai pemimpin Blood Axe, mereka akan diberikan lambang Blood Axe didahi oleh batu leluhur. Simbol itu menandakan bahwa orang itu merupakan leluhur Blood Axe.


Aldi curiga dengan lambang Blood Axe, dia ingin melihat lambang didahi Zelda.


Aura Zelda meningkat, lambang Blood Axe keluar di dahinya. Aldi melihatnya langsung mengerutkan kening.


"Aku tidak percaya bahwa kau masih menyimpan beberapa kartu di tanganmu. Namun, aku merasa ada sesuatu yang janggal di lambang itu."


Aldi menjelaskan bahwa lambang itu mengandung formasi khusus untuk melacak keberadaan seseorang.


Mengetahui formasi yang tersembunyi di lambang Blood Axe sangat mudah baginya.


Setelah beberapa saat pengamatan, Aldi memberitahu bahwa lambang itu penuh dengan formasi kecil.


Dia cukup terkejut dengan pencapaian orang yang membuat formasi lambang Blood Axe. Formasi yang terkandung dalam lambangnya ada 9 jenis yang berbeda.


Salah satu yang paling berbahaya adalah menyerap energi pemilik lambang sampai terkuras habis. Jika pemilik lambang kehabisan energi meraka akan menghilang seperti debu.


"Aku tidak pernah melihat leluhur yang dapat menghilangkan lambang itu!" Zelda tidak sepenuhnya percaya dengan penjelasan Aldi.


Dia merasa permusuhan yang pekat antara Aldi dan Park Hansol. Sehingga Aldi mencoba untuk menjatuhkan citra Park Hansol.


"Baiklah jika kau tidak percaya. Park Hansol juga sudah menghilang dari dunia," kata Aldi sambil menggelengkan kepala.


Dia pergi dengan tangan kosong, sebenarnya Aldi sudah melihat batu leluhur dibawah markas Blood Axe adalah Menara pengumpulan.


Bahan yang digunakan terbuat dari Giok atau sering disebut Jade oleh masyarakat luas. Kualitas batu sangat tinggi, hingga mencapai titik terbain batu Giok.


Dengan Batu Giok, Aldi dapat membuat mesin pembuat minuman konsentrasi kelas A. Walaupun menara pengumpulan cukup besar, tetapi itu hanya dapat membuat satu mesin paling banyak.


Tujuan sebenarnya Aldi memberitahu rahasia itu karena dia ingin mengambil menara pengumpulan untuk keuntungannya.


"Wanita bernama Zelda itu sangat keras kepala!" kata Shan Haise.


"Jika dia mengetahui kebenarannya, pasti dia akan mencariku. Waktu yang akan menjelaskan semua kebenaran."


Aldi terbang markas bersembunyi Sie Angle dan Lee Yoon.


Kim Hoon ditugaskan untuk mencari beberapa informasi tentang Hiden Rush.


"Aku akan tinnggal disini beberapa saat, sebaiknya kalian pergi ke wilayah Timur," kata Aldi.


Mereka berdua menganggukkan kepala menandakan persetujuan.


Aldi menemui Zilong di tempat yang sudah disepakati. Tempat itu adalah gunung Slamet, markas besar Soul Crash.


Seorang penjaga gerbang mendatangi Aldi. "Tempat ini terlarang untuk manusia sepertimu."


Aldi mengerutkan keningnya. "Aku mendapat undangan dari Zilong."


"Tidak mungkin leluhur mengundang seseorang yang lemah sepertimu."


Aldi menyembunyikan kekuatannya sampai titik tertentu hingga tanpa teknik khusus tidak akan bisa melihat seberapa tinggi kekuatannya.


"Baiklah, jika Zilong datang sampaikan berita bahwa Shen Zero sudah datang." Aldi pergi dengan sangat cepat.


Penjaga itu langsung gemetar karena ketakutan. Dia tahu siapa Shen Zero, bahkan leluhurnya Zilong tidak memiliki kesempatan untuk menang melawannya.


Penjaga itu langsung berlari menemui pemimpin Soul Crash untuk menceritakan perbuatannya.


"Sial, kau mengusir Shen Zero. Gila!" kata Pemimpin Soul Crash.


Dia sudah mendapat pesan jika Shen Zero datang, untuk segera memimpinnya ke tempat pribadi Zilong.